Banyak orangtua tidak sadar kalau perkembangan bicara dan bahasa dimulai sejak bayi lahir, lho. Meskipun belum bisa berbicara secara jelas, otak bayi sudah aktif memproses suara dan bahasa dari lingkungan sekitarnya.
Minimnya stimulasi, terutama interaksi verbal, dapat menjadi salah satu faktor risiko speech delay jika tidak ditangani sejak dini. Oleh karenanya, Mama dan Papa bisa memulai stimulasi tertentu sejak bayi baru lahir untuk bisa mencegah speech delay ke anak kelak.
Berikut Popmama.com rangkum cara stimulasi bayi baru lahir untuk mencegah speech delay.
