Bubur Susu untuk MPASI, Manfaat dan Cara Membuatnya

Bubur susu cocok dijadikan sebagai makanan padat pertama bayi, Ma

14 April 2024

Bubur Susu MPASI, Manfaat Cara Membuatnya
Freepik/Freepik

Memasuki usia 6 bulan, bayi mulai mengonsumsi makanan padat pendamping ASI. Pertama kali mencoba makanan padat, bayi mungkin merasa aneh. Nah, agar si Kecil tidak kaget, Mama dapat memberikan bubur susu sebagai makanan padat pertamanya.

Bubur susu adalah bubur yang terbuat dari susu dan dicampur dengan bahan makanan lain. Teksturnya lembut dan cair, sehingga cocok untuk dijadikan makanan padat pertama bayi.

Agar kebutuhan nutrisinya terpenuhi, bubur susu bisa dicampur dengan bahan makanan lain yang kaya nutrisi, seperti sayuran dan buah.

Penjelasan tentang manfaat dan cara membuat bubur susu MPASI bisa Mama simak pada ulasan Popmama.com berikut ini.

Apa Itu Bubur Susu?

Apa Itu Bubur Susu
Freepik

Seperti namanya, bubur susu adalah bubur yang terbuat dari susu. Namun, komponennya bukan hanya susu cair saja, Ma.

Bubur susu dibuat dengan ASIP atau susu formula dan dicampurkan dengan bahan makanan lain yang dihaluskan, sehingga teksturnya seperti bubur.  

Editors' Pick

Manfaat Bubur Susu untuk MPASI

Manfaat Bubur Susu MPASI
Freepik/Freepik

Memasuki usia 6 bulan, otot dan saraf mulut bayi belum cukup berkembang namun nutrisi yang dibutuhkan mulai bertambah sehingga ASI saja tidak mencukupi.

Otot dan saraf mulut yang belum sempurna ini membuat bayi suka mendorong makanan yang masuk untuk dikeluarkan lagi. Selain itu, ia juga belum mampu mengendalikan lidahnya dengan sempurna.

Itulah yang menjadi alasan MPASI pertamanya harus berbentuk cairan. MPASI pertama sebaiknya diberikan dengan tekstur yang cair dan lembut.

Bubur susu menjadi salah satu jenis makanan yang aman diberikan untuk bayi sebagai makanan perkenalan. Selain teksturnya yang lembut, rasa bubur susu juga belum terlalu banyak. Jadi, si Kecil tidak akan merasa aneh dan kaget ketika mencoba makanan padat pertamanya.

Bukan sekadar susu, Mama juga bisa menambahkan sayur atau buah yang dihaluskan agar kebutuhan nutrisinya terpenuhi.

Apa Saja Bahan-bahan yang Diperlukan untuk Membuat Bubur Susu untuk Bayi?

Apa Saja Bahan-bahan Diperlukan Membuat Bubur Susu Bayi
Freepik/Erstudio

Bahan pertama bubur susu adalah susu. Mama menggunakan ASI atau susu formula. Untuk campurannya, Mama bisa memilih makanan mengandung karbohidrat seperti tepung beras, kentang, ubi, pisang, atau jagung.

Berikut bahan-bahan yang bisa digunakan untuk membuat bubur susu untuk si Kecil:

Karbohidrat

Bahan sumber karbohidrat seperti nasi, kentang, ubi, atau singkong ini harus dikenalkan kepada bayi sejak dini. Karbohidrat bisa menjadi sumber energi untuk bayi.

Buah

Buah-buahan mengandung banyak vitamin yang sangat baik untuk pertumbuhan dan perkembangan bayi. Selain kaya vitamin yang baik, rasanya juga enak dan manis, Ma.

Mengonsumsi buah juga membuat bayi belajar mengenal beragam rasa.

Untuk MPASI coba berikan jenis buah yang teksturnya lembut seperti alpukat, pisang, atau pepaya.

Sayuran

Sayuran merupakan sumber serat, vitamin dan nutrisi yang sangat baik untuk tumbuh kembang bayi. Sayuran juga bisa membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan bayi. Mama bisa menambahkan sayuran yang dihaluskan dalam bubur susu si Kecil.

Resep Bubur Susu Sari Bayam

Resep Bubur Susu Sari Bayam
Freepik

Bahan-Bahan:

  1. 100 gr daun bayam kukus
  2. 100 ml ASI perah
  3. 1/2 sdm tepung maizena

Cara membuat:

  1. Haluskan daun bayam kukus lalu masukan ke dalam panci khusus masak bubur.
  2. Masukan ASI Perah atau boleh juga pakai susu formula tapi diseduh dulu, ya, sesuai takaran.
  3. Kemudian aduk dalam panci bersama bayam lalu tambahkan larutan tepung maizena.
  4. Setelah semua tercampur rata, aduk dan didihkan sampai mendapatkan tekstur yang sesuai.
  5. Bubur susu sari bayam pun siap dinikmati si Kecil.

Itu penjelasan tentang manfaat dan cara membuat bubur susu MPASI. Ketika pertama kali mencoba makanan padat, bayi mungkin akan mencoba satu hingga dua sendok saja. Jangan berkecil hati karena bayi sedang belajar mengenal rasa dan tekstur.

Selamat mencoba, Ma!

Baca juga:

The Latest