21 Salep Ruam Popok Bayi, Ampuh dan Aman Digunakan

Salep ruam popok bayi ini harganya terjangkau dan tentunya aman digunakan untuk si Kecil, Ma

26 Juli 2023

21 Salep Ruam Popok Bayi, Ampuh Aman Digunakan
Freepik/Cookie_studio

Penggunaan popok pada bayi sering menyebabkan ruam. Hal ini lumrah terjadi karena kulit bayi masih sensitif.

Selain itu, memakai popok sepanjang waktu rentan membuat kulit iritasi. Akibatnya, bayi merasa tidak nyaman dan bisa rewel karena ruam popok.

Nah, salah satu cara mengatasinya adalah dengan mengoleskan salep ruam popok bayi.

Berikut Popmama.com telah merangkum daftar merek salep ruam popok bayi yang aman digunakan. Simak ulasannya, yuk, Ma!

1. Baby Care Ointment Salep Ruam Popok

1. Baby Care Ointment Salep Ruam Popok
Tokopedia.com/Anakita Wanareja

Baby Care Ointment Salep Ruam Popok merupakan salep ruam popok bayi dengan beragam khasiat.

Selain mengatasi ruam popok, salep ini dapat mengatasi kulit kering dan meredakan iritasi kulit akibat sinar matahari dan peradangan. 

Tak hanya untuk bayi, salep ini juga bisa digunakan oleh ibu menyusui jika payudara gatal atau iritasi.

Harga Baby Care Ointment Salep Ruam Popok sekitar Rp 25.000.

2. Bambi Baby Diaper Rash Cream

2. Bambi Baby Diaper Rash Cream
Bambi.co.id

Bambi Baby Diaper Rash Cream adalah rekomendasi salep ruam popok bayi selanjutnya.

Salep ini mengandung antiiritasi yang dapat menjaga kulit bayi. Selain itu, kandungan zinc oxide dapat meredakan ruam. Kandungan bahan alaminya juga aman diaplikasikan untuk kulit sensitif.

Harga salep ruam popok bayi ini sekitar Rp 42.000.

3. Buds Organics Nappy Time Soothing Cream

3. Buds Organics Nappy Time Soothing Cream
Babyzania.com

Merek salep ruam popok bayi ini dipercaya dapat melembapkan kulit. Manfaat lainnya, salep ini dapat mengatasi ruam akibat iritasi urine, maupun bakteri.

Buds Organics Nappy Time Soothing Cream terdiri dari bahan-bahan organik. Sehingga, kandungannya aman untuk bayi.

Bahkan, merek salep ini sudah mengantongi sertifikat Ecocert. Jadi, salep ini sudah teruji klinis.

Dibandingkan merek lain, salep ini cukup mahal, tapi harganya sebanding dengan manfaatnya. Harga Buds Organics Nappy Time Soothing Cream sekitar Rp 250.000.

4. Cussons Baby Diaper Rash Cream

4. Cussons Baby Diaper Rash Cream
Cussonsbaby.co.id

Cussons Baby Diaper Rash Cream dapat mengatasi ruam karena popok.

Salep ruam popok bayi yang ampuh ini mengandung witch hazel. Sehingga, salep ini dapat membersihkan dan menyegarkan kulit. Diklaim memiliki pH seimbang dan bebas dari paraben, salep ini aman digunakan pada kulit bayi.

Harga Cussons Baby Diaper Rash Cream cukup terjangkau, yakni sekitar Rp 20.000.

5. Cycles Sensitive Diaper Cream

5. Cycles Sensitive Diaper Cream
Cycles

Mengandung 13 persen zinc oxide yang melindungi kulit bayi dari iritasi berulang. Ini juga tepat untuk meredakan ketidaknyamanan yang dirasakan bayi akibat ruam popok.

Diformulasikan khusus dengan kandungan vitamin E dan bisabolol (chamomile) yang mempercepat penyembuhan luka, juga mencegah terbentuknya bekas luka. Salep ini boleh digunakan setiap hari.

Mama bisa membeli ini di e-commerce atau toko perlengkapan bayi dengan harga Rp 69.000.

6. Dr. Ato Real Soft Diaper Cream

6. Dr. Ato Real Soft Diaper Cream
Tokopedia.com

Dr. Ato Real Soft Diaper Cream diformulasikan dengan Baby Special Moisturizing Complex, yakni kandungan pelembap yang telah teruji klinis aman digunakan di kulit bayi yang sensitif.

Bahan pelembap ini mengandung asam amino yang memiliki lebih dari 40 persen Natural Moisturizing Factor (NMF), memberi sensasi menenangkan pada kulit bayi yang iritasi akibat ruam popok. 

Mama bisa mendapatkan produk ini di berbagai toko perlengkapan bayi dan e-commerce dengan kisaran harga sekitar Rp 379.000,00. 

7. Johnson's Baby Cream

7. Johnson's Baby Cream
Tokopedia.com

Johnson's Baby Cream merupakan salep bayi yang telah teruji klinis terbuat dari bahan-bahan yang lembut untuk meredakan gejala iritasi dan ruam-ruam kemerahan akibat ruam popok. 

Salep ini juga telah mendapatkan sertifikasi halal dari MUI dan uji dermatologi, sehingga aman bagi bayi. Tak hanya bisa digunakan untuk meredakan ruam popok, Mama juga bisa mengoleskannya di area tubuh lain yang memerlukan kelembapan.

Mama bisa mendapatkan produk dari Johnson's ini di berbagai e-commerce dan toko perlengkapan bayi dengan kisaran harga sekitar Rp 20.000,00. 

8. Kinderen Baby Rash Cream

8. Kinderen Baby Rash Cream
Tokopedia.com

Kinderen Baby Rash Cream memiliki tekstur yang ringan dan mudah menyerap untuk merawat kulit bayi yang teriritasi dan gatal-gatal akibat ruam popok. 

Diperkaya dengan kandungan vitamin B5 sebanyak 5%, serta ekstrak lidah buaya, calendula, zinc oxide, dan dimethicone, dapat memberi sensasi menyejukkan pada kulit bayi yang meradang.

Mama bisa mendapatkan produk dari Kinderen ini di berbagai e-commerce dan toko perlengkapan bayi dengan kisaran harga Rp 48.400,00. 

9. Konicare Natural Baby Diaper Rash Cream

9. Konicare Natural Baby Diaper Rash Cream
Konimexstore.com

Salep ruam popok bayi berikutnya adalah Konicare Natural Baby Diaper Rash Cream.

Salep ini terbuat dari zinc oxide dan ekstrak lidah buaya. Sehingga, salep ini memberikan sensasi dingin yang menenangkan kulit. Kandungannya juga ampuh menjaga kelembapan kulit bayi.

Harga Konicare Natural Baby Diaper Rash Cream sekitar Rp 22.000.

Editors' Pick

10. Mama’s Choice Baby Rash Cream

10. Mama’s Choice Baby Rash Cream
Mamaschoice.id

Mama’s Choice Baby Rash Cream terbuat dari 8 bahan alami, seperti centella asiatica, rosemary, dan green tea. Kandungan tersebut dapat mengatasi peradangan kulit. 

Keunggulan lainnya, salep ini sudah teruji klinis secara dermatologis dan hipoalergenik. Sehingga, salep ini aman digunakan pada bayi. 

Belum lagi kandungan fast acting formula dapat memulihkan ruam popok secara cepat.

Harga salep ruam popok bayi ini sekitar Rp 80.000.

11. My Baby Diaper Rash Cream

11. My Baby Diaper Rash Cream
Tokopedia.com/Zahifa Shop

My Baby Diaper Rash Cream merupakan salep ruam popok bayi dengan kandungan zinc oxide. Sehingga, salep ini cukup efektif meredakan iritasi kulit bayi.

Kandungan ekstrak lidah buaya juga memberikan sensasi sejuk dan dingin, sehingga kulit bayi lebih cepat pulih setelah terkena ruam.

Harga My Baby Diaper Rash Cream sekitar Rp 15.000.

12. My Keebie Baby Cream

12. My Keebie Baby Cream
Tokopedia.com/Favo Official Store

My Keebie Baby Cream sudah mengantongi izin edar dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Sehingga, Mama dan Papa tak perlu khawatir menggunakan salep ruam popok bayi ini untuk si Kecil.

Ekstrak buah merah atau Pandanus conoideus dapat menjaga kulit dari iritasi dan peradangan.

Harga My Keebie Baby Cream sekitar Rp 70.000.

13. Mitu Baby Diaper Rash Cream

13. Mitu Baby Diaper Rash Cream
Tokopedia.com

Mitu Baby Diaper Rash Cream merupakan salep ruam popok bayi anti iritasi yang diformulasikan dengan kandungan B5 yang dapat melindungi kulit bayi dari inflamasi.

Selain itu juga diperkaya dengan formula khusus Active 6 yang aman bagi kulit si Kecil, sehingga cocok untuk dioleskan sehari-hari tanpa perlu khawatir terhadap efek penggunaan jangka panjang.

Mama bisa mendapatkan produk Mitu Baby yang satu ini dengan kisaran harga sekitar Rp 19.890,00 di berbagai e-commerce dan toko perlengkapan bayi. 

14. Mustela Vitamin Barrier Cream

14. Mustela Vitamin Barrier Cream
Shopee.co.id

Mustela Vitamin Barrier Cream merupakan krik bayi yang diformulasikan khusus untuk memberikan perlindungan terhadap iritasi, gatal-gatal, dan kemerahan akibat penggunaan popok pada bayi.

Diperkaya dengan zinc oxide yang membentuk lapisan pelindung khusus untuk kulit bayi, serta sunflower olleodistillate yang bekerja mencegah timbulnya luka akibat gesekan popok.

Mama bisa mendapatkan produk Mustela yang satu ini di berbagai e-commerce dan toko perlengkapan bayi lainnya dengan kisaran harga sekitar Rp 160.000,00. 

15. Naif Diaper Cream

15. Naif Diaper Cream
Naif

Dibuat dari bahan alami untuk mencegah dan mengatasi ruam popok. Salep ini juga diperkaya vitamin E dan chamomile untuk membantu menghidrasi kulit kering dan sensitif.

Naif Diaper Cream ini juga mengandung extra zinc oxide untuk mendinginkan dan memberikan efek astringen.

Naif Diaper Cream dijual dengan harga Rp 267.750 untuk 75 ml.

16. Pigeon Baby Diaper Rash Cream

16. Pigeon Baby Diaper Rash Cream
Tokopedia.com/GoldenBaby

Pigeon Baby Diaper Rash Cream mengandung ekstrak jojoba, chamomile, dan zinc oxide. Kandungan tersebut bukan hanya mengatasi ruam popok, tapi juga melembapkan kulit bayi.

Salep ruam popok bayi ini nyaman dan aman digunakan. Teksturnya tidak lengket dan mudah menyerap ke kulit.

Harga Pigeon Baby Diaper Rash Cream sekitar Rp 25.000. 

17. Pure Baby Diaper Cream

17. Pure Baby Diaper Cream
Tokopedia.com/Toku Pedia

Satu lagi salep yang bagus untuk ruam popok bayi dengan kandungan zinc oxide, yaitu Pure Baby Diaper Cream.

Selain zinc oxide, salep ini dilengkapi minyak jarak yang dapat melembapkan kulit. Kandungan minyak bunga matahari dapat menutrisi kulit. 

Dengan kandungan tersebut, salep ruam popok bayi terbaik ini cukup ampuh meredakan iritasi kulit.

Harga Pure Baby Diaper Cream sekitar Rp 89.000.

18. QV Baby Barrier Cream

18. QV Baby Barrier Cream
Shopee.co.id

QV Baby Barrier Cream merupakan salep bayi yang bekerja dengan membentuk lapisan pelindung dari zinc oxide. Kandungan ini teruji klinis melindungi kulit bayi dari iritasi akibat bahan kimia maupun pemakaian popok.

Diperkaya dengan kandungan pro-vitamin B5, bekerja menyebarkan manfaat dari salep bayi ini ke permukaan kulit secara merata. Sehingga bayi dapat merasakan sensasi menenangkan nan sejuk.

Mama bisa mendapatkan produk QV Baby yang satu ini di berbagai e-commerce dan toko perlengkapan bayi dengan kisaran harga mulai dari Rp 52.500,00.

19. Sebamed Baby Diaper Rash Cream

19. Sebamed Baby Diaper Rash Cream
Sebamed

Tidak hanya meringankan ruam popok, ini juga membantu regenerasi kulit, menyembuhkan luka, dan menjaga kulit bayi tetap sehat.

Salep ini sangat aman karena pH-nya 5.5, mengandung 31 persen lipid, serta formulasi water-in-oil sehingga lembut di kulit. Kandung titanium dioxide melindungi kulit dari unsur yang bisa menyebabkan inflamasi.

Sebamed Baby Diaper Rash Cream dijual dengan harga sekitar Rp 125.000 untuk ukuran 100 ml. 

20. Sleek Baby Diapers Cream

20. Sleek Baby Diapers Cream
Tokopedia.com/Pro Baby Milk Store

Sleek Baby Diapers Cream dilengkapi dengan chamomile dan ekstrak bunga matahari. Sehingga, salep ruam popok bayi ini dapat meredakan kulit kemerahan atau kulit iritasi.

Kandungan daun olive juga menjaga kulit dari bakteri penyebab iritasi.

Kelebihan lainnya, salep ruam popok bayi ini aman digunakan bayi baru lahir karena pH hanya 5.5.

Harga Sleek Baby Diapers Cream sekitar Rp 25.000 - Rp 39.000.

21. Zwitsal Baby Cream with Zinc

21. Zwitsal Baby Cream with Zinc
Zwitsal.co.id

Merek salep ruam popok bayi ini juga tak kalah berkhasiat.

Zwitsal Baby Cream with Zinc dilengkapi dengan vitamin A, vitamin E, dan zinc oxide. Selain mengatasi iritasi kulit, salep ini dapat meredakan gatal karena gigitan serangga, seperti semut dan nyamuk.

Salep ini ternyata juga aman diaplikasikan di wajah bayi, lho.

Harga Zwitsal Baby Cream with Zinc sekitar Rp 20.000 - Rp 28.000.

Itu tadi 21 salep ruam popok bayi.

Ada baiknya konsultasikan penggunaan salep ruam dengan dokter, sehingga penggunaannya tidak memberikan efek samping yang berbahaya pada si Kecil.

Baca juga:

The Latest