7 Ide Camilan Sehat dan Travel Friendly untuk Bayi 11 Bulan

Perut kenyang, hati senang!

2 Juli 2022

7 Ide Camilan Sehat Travel Friendly Bayi 11 Bulan
unsplash/hui sang

Perjalanan bersama dengan keluarga tentu menjadi momen menyenangkan bagi Mama dan si Kecil. Mama juga ingin si Kecil merasakan pengalaman di tempat baru dan bermain dengan situasi yang baru pula.

Namun hambatan pasti akan Mama temui saat traveling bersama si Kecil. Terutama untuk bayi yang sudah memasuki program pemberian MPASI, tentu Mama ingin nutrisi pada bayi tetap terpenuhi selama perjalanan.

Nutrisi yang terpenuhi seperti protein, serat dan lemak sehat dapat memberikan energy pada si Kecil selama perjalanan.

Berikut Popmama.comrangkum ide camilan sehat dan travel friendlyuntuk bayi 11 bulan.

1. Apel dan pir

1. Apel pir
unsplash/Priscilla Du Preez

Apel merupakan buah favorit banyak orang yang dikenal kaya akan nutrisi vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh.

Sama dengan apel, buah pir pun memiliki banyak nutrisi seperti vitamin B1, B2, dan B3 serta kalsium dan zat besi yang baik untuk perkembangan si Bayi. Apel dan pir bisa menjadi pilihan camilan yang sehat dan mudah untuk disiapkan dalam perjalanan.

Mama cukup potong apel dan pear menjadi beberapa potongan dan kukus buahnya selama beberapa menit sampai lembut. Lalu, Mama bisa menyimpan buah apel dan pir yang sudah dikukus di dalam kontainer makanan selama perjalanan.

2. Yoghurt

2. Yoghurt
unsplash/Sara Cervera

Yoghurt merupakan olahan susu yang terkenal dengan kandungan probiotik. Probiotik pada yoghurt berperan penting dalam menjaga kesehatan pencernaan, khususnya pada bayi.

Tak hanya probiotik, yoghurt juga mengandung vitamin B2, B12, dan D yang bermanfaat bagi tubuh bayi. Dalam perjalanan, yang terpenting adalah efisiensi, sehingga yoghurt polos yang sudah dalam kemasan bisa menjadi alternatif camilan sehat yang bisa Mama bawa selama traveling.

Editors' Pick

3. Pisang

3. Pisang
unsplash/Anastasia Eremina

Dengan berbagai nutrisi yang dikandungnya, pisang merupakan buah favorit bagi semua kalangan. Tak hanya bernutrisi, tetapi juga mengenyangkan.

Pisang bisa menjadi alternatif bagi Mama jika ingin membawa camilan untuk si Kecil saat dalam perjalanan. Mama bisa membawa 1 buah pisang yang dibagi menjadi beberapa bagian yang nantinya diberikan pada si Kecil. 

4. Ubi manis

4. Ubi manis
unsplash/Louis Hansel

Ubi manis merupakan camilan sehat yang tidak hanya disukai si Kecil saja, Mama dan Papa mungkin menyukainya. Ubi manis bisa menjadi ide camilan untuk sekeluarga lho, Ma.

Mama perlu mengukus ubi manis sampai matang. Lalu potong ubi menjadi beberapa bagian dan simpan di dalam kontainer untuk nanti disantap bersama.

5. Telur rebus

5. Telur rebus
unsplash/Tamanna Rumee

Jika Mama akan pergi dalam perjalanan jauh, telur rebus bisa menjadi pilihan menu MPASI si Kecil. Mama hanya perlu persiapan yang sedikit, cukup dengan merebus telur yang sudah dibersihkan sampai matang sempurna.

Lalu Mama bisa langsung mengupas cangkang telur dan menaruhnya di dalam wadah makanan. Telur rebus bisa memenuhi kebutuhan protein si Kecil selama perjalanan.

6. Brokoli

6. Brokoli
unsplash/Louis Hansel

Brokoli merupakan salah satu sayuran yang mengandung lebih banyak protein dari sayuran lain. Brokoli juga kaya akan serat, vitamin C, dan vitamin K yang menjadikannya salah satu alternatif camilan saat perjalanan. Mama bisa merebus, mengukus, atau memanggang brokoli yang nantinya akan disimpan di dalam wadah makanan.

7. Wortel

7. Wortel
unsplash/Armando Arauz

Sayuran yang satu ini memang kaya akan vitamin A dan vitamin C. Rasanya yang manis dan warnanya yang mencolok membuat bayi tertarik untuk memakan wortel. Wortel bisa dijadikan ide camilan selama perjalanan, Ma.

Mama bisa memotong wortel menjadi beberapa strip kecil agar bayi mudah memegangnya. Lalu wortel dikukus sampai lembut dan bisa disiapkan di dalam wadah makanan.

Itulah ide camilan sehat dan travel friendly untuk bayi 11 bulan yang bisa jadi inspirasi. Semoga bermanfaat dan selamat liburan ya, Ma!

Baca juga:

The Latest