Di era serba daring seperti sekarang, jari-jari mungil anak kita sudah lihai menggeser layar selayaknya orang dewasa, Ma. Bermain media sosial kini sudah jadi bagian dari dunia mereka, layaknya taman bermain baru.
Namun, di balik keseruan itu, ada bahaya mengintai yang sering tak kasat mata, yakni child grooming. Ancaman ini nyata, Ma. Para predator bisa menyamar sebagai "teman baik" di balik layar untuk mendekati dan mengeksploitasi anak-anak kita.
Lantas, apa sih sebenarnya child grooming itu? Dan yang paling penting, bagaimana kita sebagai orang tua bisa menjadi benteng pertahanan pertama?
Yuk, simak penjelasan singkat dan langkah-langkah pencegahannya dalam artikel Popmama.com berikut ini.
