Sayuran dan Buah Ini Membantu Penanganan Penyakit Herpes pada Anak

Jarang disadari sayuran dan buah ini bisa menangani penyakit herpes

28 Oktober 2020

Sayuran Buah Ini Membantu Penanganan Penyakit Herpes Anak
Unsplash/Artur Rutkowski

Mama pasti sudah mengenal penyakit herpes. Penyakit radang kulit yang ditandai dengan munculnya sekelompok gelembung-gelembung berisi air.

Penyakit kulit yang biasanya timbul akibat serangan virus ini bisa ditemui di sekitaran leher, bibir atau bagian tubuh lainnya. Saat Si Anak terkena penyakit kulit ini akan timbul sensasi gatal dan terkadang disertai rasa perih, sehingga membuat anak-anak ataupun orang dewasa merasa tidak nyaman.

Jika ia sudah terlanjur terkena penyakit kulit ini perlu sekali segera ditangani dengan bantuan asupan gizi yang baik. Dengan mengonsumsi buah dan sayuran bernutrisi akan membantu memperkuat daya tahan tubuh bayi.

Untuk Mama yang belum mengetahui buah atau sayuran apa saja agar bisa mengurangi penyakit herpes pada anak, berikut rangkuman dari Popmama.com.

1. Buah pepaya

1. Buah pepaya
Unsplash/Charles Deluvio

Mama pasti mengenal khasiat dari buah pepaya karena mampu membantu proses pencernaan di dalam tubuh.

Namun, perlu diketahui juga kalau buah pepaya memiliki manfaat lain yang luar biasa. Salah satu manfaat lain yang jarang diketahui orang yaitu, buah pepaya bisa membantu pengobatan penyakit herpes.

Kandungan vitamin C pada buah pepaya mampu membantu menjaga sistem daya tahan tubuh, sehingga mencegah masuknya virus. Untuk anak yang menderita herpes, buah pepaya dapat membantu memulihkan imunitas tubuh. Kandungan nutrisi dari buah yang satu ini dapat melawan virus herpes yang sedang menyerangnya.

Tak hanya buahnya saja, daun pepaya juga memiliki khasiat yang sama. Faktanya daun pepaya mengandung vitamin A, vitamin B1, vitamin C, protein, lemak, kalsium dan berbagai kandungan lainnya yang bermanfaat untuk kesehatannya.

Terutama bisa melawan infeksi virus herpes dan meningkatkan sistem kekebalan tubuhnya. 

Baca juga: Gejala Penyakit Herpes pada Anak.

Editors' Pick

2. Mangga

2. Mangga
Pixabay/liwanchun

Buah mangga termasuk jenis buah manis yang mengandung banyak betakaroten di dalamnya.

Agar buah mangga semakin membuat Si Anak berniat memakannya, Mama bisa menyegarkan buah ini terlebih dahulu di lemari es. Kemudian bisa dipotong-potong sesuai seleranya atau diolah menjadi minuman jus yang menyegarkan.

Dengan mengonsumsi buah mangga secara rutin di setiap harinya, ini akan berguna mempercepat penyembuhan penyakit herpes.

3. Tomat

3. Tomat
Unsplash/Deniz Altindas

Menurut ahli nutrisi, anak-anak yang menderita penyakit herpes membutuhkan kandungan vitamin C dan juga betakaroten. Kandungan dari betakaroten sendiri bisa di dapat dari tomat merah.

Tomat mengandung bioflavonoid yang juga bagus dalam penyembuhan herpes. Mama bisa mengolah tomat ke dalam bentuk jus. Mengonsumsi tomat secara rutin mampu membantu mempercepat penyembuhan Si Anak dari penyakit herpes.

Namun, perlu diperhatikan juga kesegaran dari tomat itu sendiri. Jangan sampai ia memakan tomat yang tidak dalam keadaan baik ya, Ma.

4. Wortel

4. Wortel
Unsplash/Jonathan Pielmayer

Terkadang wortel menjadi salah satu makanan yang dihindari anak-anak. Padahal khasiat dari wortel ini berguna untuk penderita herpes.

Wortel sendiri memiliki kandungan vitamin E dan betakaroten yang tinggi, sehingga berguna dalam memulihkan penyakit herpes yang menyerang kulit Si Anak. Jika ia mulai dibiasakan mengonsumsi wortel sebagai salah satu lauk, kesehatan kulit dirinya akan semakin terjaga.

Pelan-pelan dengan bantuan wortel ini akan membantu mengobati kanker kulit secara alami.

5. Stroberi

5. Stroberi
Unsplash/Jessica Lewis

Buah stroberi termasuk salah satu buah yang kaya vitamin C dan antioksidan, sehingga cukup bagus untuk kulit. Kandungan antioksidan sendiri membantu mencegah penuaan dini dan mampu mengurangi risiko terjadinya penyakit kanker.

Rasanya yang asam justru bisa menghilangkan mual dan banyak disukai anak-anak karena memberikan efek segar.

Jika anak dapat mencukupi kebutuhan nutrisi kulitnya sendiri, ini tentu akan semakin mencegah terjadinya penyebab pigmentasi kulit.

Itulah makanan untuk mengatasi herpes pada anak. Untuk itu, Mama harus bisa membantunya dalam mendapatkan asupan gizi terbaik untuk tubuhnya ya.

Baca juga:

The Latest