NCT Dream Batalkan Konser Setelah 2 Member Positif Covid-19

Mark dan Renjun positif Covid-19, NCT Dream batalkan konser

28 Juli 2022

NCT Dream Batalkan Konser Setelah 2 Member Positif Covid-19
Twitter.com/NCTsmtown_DREAM

NCT Dream secara resmi membatalkan konser solo mereka yang dijadwalkan pada 29 hingga 31 Juli 2022 mendatang. Konser yang rencananya akan digelar selama 3 hari di Gocheok Sky Dome, Seoul, Korea Selatan terpaksa batal setelah 2 member dinyatakan positif Covid-19.

Sebelumnya, SM Entertainment selaku agensi yang menaungi NCT mengumumkan bahwa Mark terpaksa tidak dapat mengikuti jadwal konser karena dinyatakan terpapar Covid-19. Tak berselang lama, Renjun jadi member NCT Dream kedua yang hasil tesnya juga dinyatakan positif pada 27 Juli 2022 kemarin. 

Konser bertajuk "THE DREAM SHOW 2 : In A Dream" di Korea resmi dibatalkan, berikut Popmama.com rangkumkan sederet informasi terkini terkait pembatalan konser solo NCT Dream.

1. Pernyataan resmi agensi

1. Pernyataan resmi agensi
Twitter.com/NCTsmtown_DREAM

Melalui pernyataan resmi yang dibagikan SM Entertainment terkait kondisi Renjun, pihak agensi juga membagikan pernyataan bahwa konser dolo kedua NCT Dream resmi dibatalkan demi kesehatan para anggota.

Berikut isi pernyataan agensi yang dibagikan pada hari Rabu (27/7/22) kemarin:

"Kami menginformasikan bahwa konser solo kedua NCT DREAM “THE DREAM SHOW 2 : In A Dream” yang dijadwalkan pada 29 hingga 31 Juli dibatalkan. 

Meski semua anggota dan staf NCT DREAM bekerja keras untuk mempersiapkan konser yang akan memenuhi harapan para penggemar yang telah menunggu konser ini, dengan menyesal kami sampai pada keputusan yang tidak dapat dihindari bahwa dalam situasi saat ini, kami tidak akan mampu mengadakan konser sebaik mungkin, jadi kami meminta pengertian yang mendalam dan murah hati dari para penggemar."

Editors' Pick

2. Tiket yang habis terjual, terpaksa dikembalikan

2. Tiket habis terjual, terpaksa dikembalikan
Twitter.com/NCTsmtown_DREAM

Lebih lanjut, agensi juga menyebutkan bahwa seluruh tiket yang sudah terjual untuk tiga hari berturut akan dikembalikan sepenuhnya. Agensi akan memberikan pernyataan terpisah untuk informasi lebih lanjut terkait pengembalian dana.

"Semua tiket yang terjual akan dikembalikan sepenuhnya, dan kami akan memberi tahu Anda detailnya melalui platform tiket yang digunakan untuk membeli tiket," sambung SM Entertainment dalam pernyataannya.

Kini, kedua member NCT Dream yang dinyatakan positif Covid-19 tengah menjalani perawatan dan karantina mandiri sebagaimana panduan yang telah ditetapkan pemerintah setempat. Selain itu, agensi menambahkan bahwa mereka akan fokus sepenuhnya pada perawatan dan pemulihan artisnya.

Meski harus menelan rasa kecewa sekaligus sedih, namun para penggemar diminta untuk memberikan pengertiannya demi menjaga kondisi kesehatan dan keselamatan seluruh anggota

3. Member NCT Dream meminta maaf

3. Member NCT Dream meminta maaf
Twitter.com/NCTsmtown_DREAM

Konser solo NCT Dream ini menjadi konser yang sangat dinanti para penggemar dan juga ketujuh member. Namun, pembatalan tersebut tentu saja membuat NCTzen (sebutan penggemar NCT) merasa sedih sekaligus kecewa.

Tak hanya penggemar, para member pun merasakan hal yang sama.. Melalui aplikasi Bubble, para member NCT Dream secara pribadi menuliskan permintaan maaf mereka terkait pembatalan konser tersebut.

Berikut isi permintaan maaf Renjun yang dibagikannya sesaat setelah pernyataan resmi agensi, ia menuliskan:

"Kepada NCTzen yang sudah menantikan konser pertama 7Dream kami, aku benar-benar minta maaf. Sama halnya dengan kalian, konser ini juga sangat berarti bagi kami. Perusahaan, staf, dan member sangat memperhatikan konser ini. Kami sudah menyiapkannya dengan penuh kerja keras.

Sayang sekali dan maaf karena harus dibatalkan seperti ini. Namun, layaknya 7Dream yang hingga sekarang sudah bersama dalam satu hati dalam hal apa pun, aku percaya kita bisa melalui ini sekarang dan menciptakan kenangan yang lebih besar yang tidak akan terlupakan nantinya. NCTzen pasti sudah menantikan konser ini, tapi kita akan bertemu di konser yang lebih besar dan lebih seperti dream. Maaf dan Terima kasih."

Selain Renjun, seluruh member juga menuliskan pesan yang sama kepada para NCTzen. Mereka meminta agar penggemar tidak terlalu bersedih dan mengkhawatirkan kondisi kesehatan mereka.

Alih-alih bersedih, para member meminta doa dan dukungan penggemar demi kesembuhan Mark dan juga Renjun. Selain itu, mereka juga berjanji akan segera kembali bertemu dengan para penggemar di lain kesempatan dengan penampilan yang lebih memukau.

4. Ragam komentar penggemar

4. Ragam komentar penggemar
Twitter.com/NCTsmtown_DREAM

Pembatalan konser solo kedua NCT Dream tentu menimbulkan beragam komentar dari para penggemar. Tak sedikit dari mereka merasa sedih sekaligus kecewa, terlebih banyak dari mereka yang rela terbang langsung ke Korea demi menyaksikan penampilan dari ketujuh member NCT Dream.

Melalui platform media sosial sekaligus komunitas online, berikut beberapa komentar para penggemar terkait batalnya konser "THE DREAM SHOW 2 : In A Dream" di Korea.

"Ini sangat mengecewakan, mereka seharusnya menunda bukan membatalkannya," tulis salah seorang penggemar.

"Aku tahu para anggota juga mungkin sangat kecewa dengan hal ini," tambah penggemar lainnya.

"Saya mengerti mengapa mereka membatalkan pertunjukan, tetapi saya sangat kecewa dan sedih," imbuh penggemar lain.

"Mengapa mereka tidak menundanya saja," ujar penggemar lain.

"Kami tidak bisa menyalahkan semua orang, tapi ini sangat menyedihkan," komentar penggemar lainnya.

5. Apa yang bisa dilakukan jika konser dibatalkan

5. Apa bisa dilakukan jika konser dibatalkan
Koreandramaland.com

Meski digelar di negara aslinya yakni Korea Selatan, namun tak sedikit penggemar internasional termasuk Indonesia, memutuskan untuk terbang ke Korea demi menyaksikan penampilan NCT Dream. Dengan adanya pembatalan konser tersebut tentu saja banyak dari penggemar yang merasa sedih sekaligus kecewa.

Bagi penggemar yang sudah memutuskan terbang ke Korea Selatan dan tidak dapat menyaksikan konser yang sudah dijadwalkan, berikut Popmama.com sajkan beberapa pilihan lain yang bisa dilakukan selama di Korea. Antara lain:

  • Memastikan pengembalian dana dari tiket yang telah dibeli. Cari tahu informasi terkait pengembalian dana yang sudah dijanjikan pihak penyelenggara.
  • Manfaatkan waktu sebaik-baiknya dengan mengunjungi beberapa tempat favotit. Di tengah rasa kecewa dan sedih yang dirasa, cobalah untuk mengatasinya dengan berkunjung ke beberapa tempat wisata yang ada di Korea. Misalnya seperti Namsan Tower, wisata belanja di Hongdae atau Myeongdong, sungai Han, dan lainnya.
  • Kunjungan ke gedung agensi idol Kpop. Selain ke beberapa tempat wisata menarik di Korea Selatan, para penggemar Kpop juga bisa melakukan kunjungan ke gedung agensi idol Kpop favoritnya, seperti SM Entertainment, JYP Entertainment, HYBE Labels, YG Entertainment, dan lainnya. Meski hanya melihat dari area luar saja, namun tak sedikit penggemar yang beruntung karena bisa bertemu dengan idol favoritnya, lho!
  • Manfaatkan waktu untuk pergi kuliner. Selain berkunjung ke berbagai wisata seru di Korea, jangan lupa untuk mencicipi beragam kuliner khas Korea seperti toppoki, ramen, gimbap, jjigae, dan makanan lainnya yang bisa ditemui di banyak sudut jalanan Korea Selatan.

Demikianlah informasi terkait batalnya konser NCT Dream di Korea. Meski merasa kecewa karena harus dibatalkan, namun hal ini bisa dijadikan kesempatan bagi NCTzen untuk menikmati berbagai wisata dan kuliner Korea yang wajib dicoba.

Baca juga:

The Latest