Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel Popmama lainnya di IDN App
sdt berapa gram
Freepik

Mama sering menemukan resep dengan takaran sendok teh (sdt) tapi timbangan di rumah pakai gram? Anak pun mungkin bertanya, “1 sdt berapa gram?”

Tenang, memahami konversinya tidak sesulit kelihatannya kok, Ma. Namun, pastikan Mama memberi pengertian pada anak bahwa 1 sdt berapa gram itu tidak selalu sama untuk semua bahan, ya.

Satu sendok teh gula pasir beratnya bisa saja berbeda dengan satu sendok teh tepung saat diubah ke gram. Ini karena setiap bahan punya kepadatan atau massa jenis yang berbeda.

Nah, supaya Mama dan anak jadi lebih mudah memahaminya, langsung simak penjelasan sederhana dalam artikel Popmama.com berikut ini.

1. Ukuran masing-masing volume berbeda

Freepik/pvproductions

Sendok teh atau yang biasanya disingkat sdt adalah satuan untuk mengukur volume, seperti ruang yang diisi, sedangkan gram adalah satuan untuk mengukur berat.

Bayangkan sebuah wadah kecil jika diisi kapas, isinya pasti ringan kan, Ma? Tapi jika diisi dengan batu kecil yang ukuran wadahnya sama, pasti lebih berat. Begitu juga dengan bahan masakan.

Jadi, pertanyaan 1 sdt berapa gram jawabannya bergantung pada bahan apa yang diukur. Air, minyak, gula, dan garam, meski volumenya sama 1 sdt, beratnya dalam gram akan berbeda.

Dengan memahami langkah sederhana ini terlebih dahulu, anak pun bisa lebih mudah mengukurnya dengan mudah. Mama juga bisa menentukan ukuran yang sesuai saat memasak.

2. Cara mengonversi dari sdt ke gram

Freepik/prostooleh

Untuk keperluan sehari-hari di dapur, kita tidak perlu menghitung dengan rumus yang rumit. Cara paling mudah adalah menggunakan panduan atau tabel konversi yang sudah umum digunakan.

Namun, prinsip dasarnya adalah untuk mengubah volume dari sdt menjadi berat gram, kita perlu mengetahui massa jenis bahan yang akan diukur.

Sebagai patokan umum dan yang mudah diingat, banyak yang menyebutkan bahwa 1 sdt setara dengan sekitar 5 gram. Angka ini adalah perkiraan untuk memudahkan, terutama untuk bahan cair seperti air atau susu.

Namun, untuk hasil yang lebih akurat, terutama dalam memanggang, lebih baik mengikuti panduan konversi khusus untuk setiap bahan yang berbeda ya, Ma.

3. Tabel konversi bahan dapur

Freepik

Berikut ini tabel sederhana yang bisa Mama gunakan atau ajarkan pada anak untuk memahami 1 sdt berapa gram dari beberapa bahan umum, di antaranya:

1. Air

  • 1/8 sdt = 0.616115 gram air

  • 1/4 sdt = 1.2322 gram air

  • 1/3 sdt = 1.643 gram air

  • 1/2 sdt = 2.4645 gram air

  • 2/3 sdt = 3.2859 gram air

  • 3/4 sdt = 3.6967 gram air

  • 1 sdt = 4.9289 gram air

2. Susu

  • 1/8 sdt = 0.634599 gram susu

  • 1/4 sdt = 1.2692 gram susu

  • 1/3 sdt = 1.6923 gram susu

  • 1/2 sdt = 2.5384 gram susu

  • 2/3 sdt = 3.3845 gram susu

  • 3/4 sdt = 3.8076 gram susu

  • 1 sdt = 5.0768 gram susu

3. Tepung serbaguna

  • 1/8 sdt = 0.325925 gram tepung serbaguna

  • 1/4 sdt = 0.65185 gram tepung serbaguna

  • 1/3 sdt = 0.869133 gram tepung serbaguna

  • 1/2 sdt = 1.3037 gram tepung serbaguna

  • 2/3 sdt = 1.7383 gram tepung serbaguna

  • 3/4 sdt = 1.9556 gram tepung serbaguna

  • 1 sdt = 2.6074 gram tepung serbaguna

4. Gula pasir

  • 1/8 sdt = 0.520833 gram gula pasir

  • 1/4 sdt = 1.0417 gram gula pasir

  • 1/3 sdt = 1.3889 gram gula pasir

  • 1/2 sdt = 2.0833 gram gula pasir

  • 2/3 sdt = 2.7778 gram gula pasir

  • 3/4 sdt = 3.125 gram gula pasir

  • 1 sdt = 4.1667 gram gula pasir

Dari tabel di atas sudah bisa kita lihat dengan jelas ya, Ma, bahwa 1 sendok teh tepung itu jauh lebih ringan daripada 1 sendok teh garam jika ditimbang dalam gram.

Inilah mengapa mengetahui konversinya penting agar hasil masakan dan kue pas rasanya. Memahami bahwa 1 sdt berapa gram juga akan membuat Mama dan anak lebih percaya diri saat membaca resep atau bereksperimen di dapur bersama.

Editorial Team