Belajar Tata Cara Sholat Tarawih, Simak Yuk Ma!

Yuk Ma, mulai ketahui cara mengajarkan salat tarawih pada anak

15 Maret 2024

Belajar Tata Cara Sholat Tarawih, Simak Yuk Ma
Pexels/ahmed-akacha

Dalam hitungan hari umat muslim seluruh dunia akan menyambut bulan Ramadan. Salah satu amalan yang dapat dilakukan dalam menjalani ibadah pada bulan suci ini adalah shalat tarawih.

Salat tarawih merupakan shalat sunnah yang biasa dikerjakan setelah shalat Isya dan bisa dikerjakan secara individu atau berjamaah.

Dalam melakukan ibadah salat tarawih ini, Mama yang memiliki anak kecil perlu mengajarkan si anak tata cara melaksanakannya, agar ibadah dapat terlaksana dengan khusyuk dan membawa keberkahan.

Berikut Popmama.com akan menjelaskan cara mengajarkan tata cara sholat tarawih pada anak.

1. Apa itu salat tarawih?

1. Apa itu salat tarawih
Pixabay/syauqifillah

Salat tarawih mungkin merupakan hal yang asing bagi anak terutama, si Kecil yang masih balita. Mama bisa mulai memperkenalkan salat tarawih kepada anak dengan menjelaskan secara sederhana apa itu salat tarawih dan apa perbedaannya dengan salat wajib.

Pada anak yang sudah memasuki sekolah dasar, Mama bisa menceritakan riwayat Rasulullah SAW melakukan salat tarawih dan balasan kepada orang yang mengerjakan salat tarawih.

Salat tarawih adalah salat sunah yang dilakukan pada bulan Ramadan dan dilakukan setelah salat isya di malam hari.

Editors' Pick

2. Ceritakan pengalaman masa kecil

2. Ceritakan pengalaman masa kecil
Pexels/gabby-k

Menceritakan pengalaman Mama pada masa kecil saat melaksanakan tarawih bersama orangtua, kemungkinan cerita Mama dapat memotivasi anak untuk ikut melaksanakan salat berjamaah.

Mama juga bisa menceritakan bahwa salat tarawih adalah ibadah yang hanya dilakukan di bulan Ramadan dan menjadi ibadah yang ditunggu-tunggu.

3. Siapkan alat salat untuk si kecil

3. Siapkan alat salat si kecil
Pixabay/ambroo

Agar si kecil bersemangat, Mama bisa memberikan alat salat dengan kondisi bersih dan siap dipakai khusus untuk dirinya, walau alat salat tidak mesti yang baru.

Dengan memiliki alat salat sendiri, si kecil akan merasa antusias untuk mengikuti salat berjamaah.

4. Tata cara salat tarawih berjamaah

4. Tata cara salat tarawih berjamaah
Pixabay/wikiimage

Untuk saat ini, pelaksanaan salat tarawih mungkin masih harus di rumah. Oleh sebab itu, Mama harus mengetahui dan menjelaskan tata cara salat terawih.

Pertama Mama perlu menunjukan cara berwudhu yang benar kepada si Kecil. Setelah bersuci maka kemudian ajak anak dan keluarga untuk salat tarawih berjamaah.

Berikut adalah urutan tata cara salat tarawih:

  1. Mengucapkan niat sholat tarawih sesuai dengan posisinya, sebagai imam atau makmum.
  2. Niat di dalam hati ketika takbiratul ihram.
  3. Mengucap takbir saat takbiratul ihram.
  4. Membaca Surat Al-Fatihah dan kemudian membaca salah satu surat dalam Al-Qur'an.
  5. Rukuk Itidal Sujud pertama.
  6. Duduk di antara dua sujud.
  7. Sujud kedua.
  8. Duduk istirahat atau duduk sejenak sebelum bangkit untuk mengerjakan rakaat kedua.
  9. Bangkit dari duduk, lalu mengerjakan rakaat kedua dengan gerakan yang sama dengan rakaat pertama.
  10. Salam pada rakaat kedua/rakaat keempat.

Sebelum salat, pastikan si kecil berdiri di posisi makmum dan berikan pengertian bahwa anak perlu tenang dan menyimak apa yang dibacakan oleh imam. 

5. Jelaskan tata tertib salat pada anak

5. Jelaskan tata tertib salat anak
Pexels/gabby-k

Agar lebih khusyu dalam melaksanakan ibadah, yang diperlukan adalah mengajarkan pada anak agar tetap tertib dan tenang.  Saat shalat berjamaah, ajarkan kepada anak agar anak yang posisinya adalah makmum tidak dibenarkan mendahulukan imam, jika tetap melakukannya, shalatnya dikatakan tidak sah secara syariah.

Mengajarkan tertib saat beribadah dapat melatih kedisiplinan kepada anak juga, Ma.

Itulah cara mengajarkan tata cara sholat tarawih pada anak, semoga dapat membantu Mama dalam mempersiapkan ibadah bersama keluarga ya, Ma.

Baca juga:

 

The Latest