Rekomendasi 10 Film Korea yang Cocok untuk Anak

Ma, coba si kecil tonton film ini yuk!

4 April 2021

Rekomendasi 10 Film Korea Cocok Anak
www.theasianfanatic.com

Saat ini, hal-hal yang berhubungan dengan Korea sangat digandrungi oleh masyarakat Indonesia, salah satunya film Korea. Tak hanya orang dewasa, anak-anak pun mulai ikut menonton film dari negeri gingseng tersebut. 

Namun, tidak semua film aman untuk ditonton oleh anak-anak. Berikut ini Popmama.com memberikan 10 daftar film korea untuk anak yang bisa jadi hiburan keluarga.

1. Hope

1. Hope
screenanarchy.com

Film Korea yang rilis pada tahun 2013 ini diangkat dari kisah nyata seorang anak perempuan bernama Im So Won yang berusia 8 tahun. Ia mengalami pelecehan seksual dari laki-laki dewasa berusia 57 tahun saat perjalanan berangkat sekolah. Kejadian tersebut membuatnya mengalami beberapa luka dan harus menjalani operasi besar.

Tak hanya itu, ia pun mengalami trauma berat untuk bertemu dengan laki-laki dewasa, termasuk ayahnya sendiri. Maka dari itu, untuk bertemu putrinya, sang ayah, Im Dong Hoon (Sol Kyung-gu) bersembunyi dibalik kostum karakter kartun favorit putrinya. 

Atas kejadian tersebut, jaksa menuntut hukuman penjara seumur hidup. Namun sangat disayangkan, pengadilan hanya menghukum pelaku dengan 12 tahun kurungan penjara. Sebab, sang pelaku memiliki alasan bahwa saat itu ia sedang mabuk dan tidak ingat kejadian sadis tersebut. Hal itu memancing kemarahan publik karena perbuatan tersebut termasuk kejahatan dan kekerasan seksual yang tak terampuni. 

Lalu bagaimana kelanjutan ceritanya? Apakah pada akhirnya Im Dong Hoon dapat menemui putrinya tanpa harus mengenakan kostum? Apakah hukuman untuk pelaku pelecehan seksual akan ditambah? Saksikan filmnya ya, Ma!

2. Miracle in cell no. 7

2. Miracle in cell no. 7
id.wikipedia.org

Film bergenre komedia dan melodrama yang rilis tahun 2013 ini dibintangi oleh Ryu Seung-ryong (Lee Yong Gu), Kal So-won (Ye Sung) dan Park Shin-hye ini mengisahkan tentang ayah yang memiliki keterbelakangan mental. Ia hidup berdua dengan putrinya yang berusia 6 tahun, Ye Sung. 

Suatu ketika, Ye Sung memiliki keinginan untuk mempunyai tas berwarna kuning dengan gambar Sailor Moon. Akan tetapi Lee Yong belum memiliki uang untuk membeli tas tersebut. Saat Lee Yong sudah memiliki uang yang cukup untuk membeli tas, ternyata tas tersebut sudah dibeli sepasang ibu dan anak.

Beberapa hari kemudian, anak yang membeli tas Sailer Moon menghampiri Lee Yong untuk memberi tahu bahwa ada toko tas yang menjual tas Sailor Moon warna kuning. Saat diperjalanan, anak tersebut terjatuh dan meninggal. Hal tersebut membuat Lee Yong tertuduh menjadi pelaku pembunuhan dan membuatnya mendekam di penjara, di sel no. 7.

Akibatnya dari kejadian tersebut, Lee Yong dan Ye Sung harus berpisah. Akan tetapi, Ye Sung berusaha menyelinap masuk ke dalam sel untuk bertemu dengan ayahnya dan bertekad untuk mengeluarkannya dari penjara suatu saat nanti. 

3. The Way Home

3. The Way Home
inikpop.com

Film ini mengisahkan Sang Woong, anak berusia 7 tahun, yang harus tinggal bersama neneknya di desa terpencil. Hal tersebut karena sang ibu sedang mengalami kesulitan ekonomi, sehingga Sang Woo terpaksa di tinggal di rumah sang nenek.

Sang Wong yang terbiasa hidup di kota metropolitan harus menyesuaikan diri tinggal di desa tanpa listrik dan beradaptasi dengan neneknya yang dinilai kuno. 

Emosi penonton diaduk-aduk saat melihat jalinan kisah antara nenek dan cucunya ini. Kisah tersebut terasa relatable dan alami. 

4. Stand by Me

4. Stand by Me
asianwiki

Seorang kakek (Lee Soon-Jae) membesarkan 2 cucu, Deok-Goo (Jung Ji Hoon) dan Deok-hee (Park Ji Yoon) sendirian. Ayah kedua anak tersebut telah meninggal, sementara sang ibu diusir dari rumah oleh sang kakek karena mencuri uang asuransi suaminya. 

Untuk mencukupi kebutuhan sehari-harinya, sang kakek bekerja serampangan. Akan tetapi penghasilannya tidak dapat memenuhi keinginan cucunya, khususnya Deok-Goo. Akibat tak terpenuhi keinginannya Deok-Goo kabur dari rumah. 

Di waktu yang sama dengan mencari Deok Goo, sang kakek mendapat fakta bahwa dirinya mengidap kanker paru-paru stadium 4 dan kemungkinan hidupnya tidak lama lagi. Alih-alih menggunakan uang tabungannya untuk berobat. Ia menyiapkan uangnya untuk memberi hadiah pada cucunya untuk terakhir kali. 

Karya Bang Soo In yang memiliki pesan moral terkait keluarga dan isu sosial ini patut diperhitungkan karena berada di peringkat ke 4 box office Korea pada April 2018 dan mendapat penghasilan sebesar USD 2,1 juta.
 

Editors' Pick

5. Wedding Dress

5. Wedding Dress
atikkaa.blogspot.com

Go Woon (Song Yoon-ah), seorang desainer gaun pengantin dan single mother, menderita kanker stadium akhir. Hal itu membuat dirinya hanya memiliki waktu yang sedikit untuk hidup. 
Sebelum berpisah dengan putri kecilnya Sora (Kim Hyang-gi), Go Woon ingin melakukan semua yang ia bisa untuk Sora. Saah satunya membuat gaun pengantin yang indah untuk Sore di masa depan. 

Saat kondisi Go Woon memburuk, Sora mengetahui penyakit ibunya dan secara diam-diam memenuhi keinginan ibunya satu per satu.
 

6. The World of Us

6. The World of Us
inikpop.com

Film yang rilis tahun 2016 persahabatan Sun dan Jia, dua siswa sekolah dasar. Sun adalah seorang siswa yang dikucilkan di kelasnya. 

Saat hari terakhir sebelum libur musim panas ia bertemu dengan Jia. Dia adalah seorang siswa pindahan yang akan menjadi teman sekelasnya. 

Selama libur musim panas Sun dan Jia menghabiskan waktu untuk bermain bersama. Namun, keduanya menjadi berjarak ketika Jia masuk ke tempat kursus yang sama dengan teman yang suka mengucilkan Sun, perempuan bernama Bora. 

Saat kembali masuk sekolah pun, Jia pura-pura tidak mengenal Sun. Jia menjadi siswa yang disukai oleh teman kelasnya dan Sun kembali menjadi murid yang dikucilkan. Tak selang berapa lama, Bora merasa terkalahkan oleh Jia. Dari situ Jia pun dikucilkan oleh teman kelasnya. Sesama dikucilkan oleh teman kelasnya, apakah Jia dan Sun akan kembali berteman?

7. Barbie

7. Barbie
imdb.com

Film ini bercerita tentang Soon Young (Kim Sae Ron) dan adiknya Soon Ja (Kim Ah Ron) merupakan tinggal di sebuah desa pesisir bersama ayahnya yang keterbelakangan mental dan seorang paman yang licik.  

Kehidupan mereka berubah ketika sang paman kedatangan seorang pria paruh baya dan putrinya dari Amerika yang ingin mengadopsi anak. Awalnya Soon Young yang terpilih untuk diadopsi. Namun, Soon Ja yang sangat terobsesi dengan boneka Barbie dan bermimpi akan tinggal di Amerika Serikat sama seperti Barbie berusaha keras untuk bisa pergi ke Amerika menggantikan kakaknya.

8. Traint to Busan

8. Traint to Busan
thegioidienanh.vn

Kisah ini berawal dari truk pembawa barang yang melewati desa yang mengalami kebocoran dan tak sengaja menabrak seekor rusa. Rusa tersebut berubah menjadi zombie. 
Suatu hari Seok-Woo bersama anaknya Su-an pergi kebusan dengan KTX (kereta api cepat korea) untuk mengunjungi mantan istrinya atau ibu Su-an. Mereka ingin merayakan ulang tahun Su-an bersama. 

Ketika kereta ingin berangkat, seorang wanita dengan luka di kaki bergegas naik ke kereta. Perjalanan menjadi menegangkan saat wanita tersebut menyerang sang pramugari saat ingin mencoba mengobatinya. Setelah itu, wabah zombie menginfeksi sejumlah besar penumpang kereta. 

Kejadian tersebut membuat hubungan Soo An dengan sang ayah yang semula renggang ini pun mulai membaik karena berusaha saling melindungi.

9. My Briliant Life

9. My Briliant Life
www.scmp.com

Kisah ini dimulai dari hubungan canggung antara Dae-Soo dan Mi-ra. Mi-ra hamil diusia 17 tahun. Ketika anak mereka lahir, Ah-reum, didiangnosa telah mengalami kelainan genetic progeria yang membuatnya terlihat 10 tahun lebih tua daripada umurnya. 

Suatu ketika, Ah-reum didiagnosa hanya memiliki waktu beberapa bulan untuk hidup. Mira dan Dae-su berusaha untuk menyangkal kenyataan dan mengumpulkan uang untuk perawatan medis Ah-reum. 

Ah-reum kemudian menulis sebuah cerita bagaimana orang tua dia yang masih muda jatuh cinta. Surat tersebut di bacakan oleh Mi-ra saat malam pergantian tahun dan Ah-reum menghembuskan nafas terakhir saat lonceng pergantian tahun berbunyi. 
 

10. Meet Mr.Dad

10. Meet Mr.Dad
asianwiki.com

Joon seorang gadis kecil bertemu kembali dengan ayah kandungnya yang merupakan criminal kelas teri.

Jong Dae, ayah Joon, adalah penipu dan gangster. Ia sangat terkejut ketika diberitahu oleh seorang pekerja sosial bahwa dia memiliki seorang putri berusia tujuh tahun bernama Joon. Joon yang selama ini tinggal di panti asuhan akan diadopsi ke Amerika.

Sebelum ia pergi, Joon ingin bertemu dan menghabisakan sisa waktunya dengan ayahnya. 
Awalnya, Jong Dae menerima keinginan Joon karena iming-iming uang.

Namun lama kelamaan keduanya semakin dekat seperti adanya ikatan kasih sayang antara ayah dan anak pada umumnya. Hal tersebut membuat hati para penonton berdesir melihat kedekatan keduanya. 

Itu tadi beberapa film Korea untuk anak yang dapat Mama saksikan bersama-sama di rumah. Selamat menyaksikan!

Baca juga:

The Latest