6 Ide Hadiah Ulang Tahun untuk Anak saat Pandemi Covid-19

Tak perlu keluar rumah, berikut beberapa ide hadiah yang bisa dibuat sendiri!

23 Juli 2021

6 Ide Hadiah Ulang Tahun Anak saat Pandemi Covid-19
Pexels/Paropak Apichodilok

Selama pandemi Covid-19 berlangsung di Indonesia sebenarnya ada banyak dampak yang dirasakan oleh keluarga. Tak hanya finansial keluarga saja, melainkan kebahagiaan anak pun bisa menjadi hilang akibat pandemi yang tidak kunjung selesai ini. 

Salah satu hal yang sekarang menjadi sulit untuk dilakukan yakni ketika sedang ingin merayakan ulang tahun anak. 

Sebagai orangtua, Mama pasti ingin memberikan kebahagiaan kepada anak. Walau tidak bisa merayakan ulang tahun di luar rumah atau memberikan hadiah sesuai keinginannya, Mama masih memberikan sesuatu yang spesial. 

Hadiah yang diberikan kepada anak tidak perlu mahal, namun bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan tentunya memiliki makna tersendiri. 

Jika Mama ingin mengetahui beberapa ide kado ulang tahun untuk anak ketika pandemi Covid-19, kali ini Popmama.com telah merangkumnya. 

Bisa menjadi inspirasi tersendiri nih, Ma!

1. Sebuah CD berisikan lagu-lagu sebagai sebuah pesan dan harapan untuk anak

1. Sebuah CD berisikan lagu-lagu sebagai sebuah pesan harapan anak
Pixabay/Pexels

Jika anak mama termasuk tipe yang suka mendengarkan musik, maka sebuah CD berisi lagu-lagu favorit bisa menjadi kado di hari ulang tahunnya. Hadiah berupa CD ini bisa inspirasi tersendiri di tengah pandemi Covid-19. 

Mama hanya tinggal membuat sebuah playlist dari lagu-lagu yang favorit si Anak. Saat menentukan sebuah playlist lagu yang akan masuk ke dalam CD, maka perlu sekali memahami genre musik atau penyanyi favoritnya sekarang. 

CD tersebut juga bisa dijadikan sebuah pesan yang disesuaikan dari playlist lagu-lagu di dalamnya, bisa berdasarkan judul lagu, tempo dari lagu atau sebuah lirik lagu yang mempunyai makna tersendiri. 

Pemilihan lagu dengan cara ini dapat membuat hadiah sederhana yang diberikan menjadi lebih bermakna. Apalagi jika ada sebuah pesan yang ingin Mama sampaikan seiring berdampaknya usia anak. 

2. Memberikan sarung gelas dengan cara merajutnya

2. Memberikan sarung gelas cara merajutnya
Pixabay/ConsumerCrafts

Selama melakukan karantina dan berada di dalam rumah, Mama perlu mencari cara ketika ingin memberikan sebuah hadiah ulang tahun kepada anak. 

Kalau Mama memiliki keahlian merajut, maka ini waktunya untuk menyalurkan hobi lama sekaligus memberikan hadiah ulang tahun yang unik dan berbeda. Jika si Anak menyukai minuman panas, Mama bisa membuat sebuah sarung gelas yang dirajut menggunakan cinta kepadanya. 

Mama hanya perlu menyiapkan beberapa bahan dalam membuat sarung gelas, mulai dari jarum, benang katun hingga sebuah pola. Pola pun bisa dicari di internet agar proses pembuatan lebih mudah. 

Jika ingin membuat anak senang, Mama dapat menyesuaikan warna favorit anak ketika sedang membuat sarung gelas. Hias juga rajutan sarung gelas agar lebih menarik dan bisa disukai oleh anak. 

Editors' Pick

3. Buku diary buatan sendiri bisa diberikan sebagai hadiah ulang tahun anak 

3. Buku diary buatan sendiri bisa diberikan sebagai hadiah ulang tahun anak 
Pixabay/Monfocus

Jika Mama memiliki anak perempuan yang gemar menulis atau curhat di sebuah diary, maka sebuah buku diary buatan sendiri bisa menjadi alternatif hadiah saat hari ulang tahunnya. 

Walau terkesan sepele, namun menulis buku diary yang masih dilakukan oleh anak-anak mampu secara efektif dalam mengungkapkan semua perasaannya. Tak hanya perasaan, namun bisa menuliskan semua pengalaman dan emosi yang tidak mampu diungkapkan secara langsung. 

Dengan memberikan hadiah berupa buku diary, anak-anak yang senang menulis dan bercerita melalui sebuah tulisan tentu akan merasa bahagia. Dengan membuatnya sendiri, Mama bisa menambahkan hiasan atau gambar sesuai kesenangan si Anak. 

Tak hanya berkesan karena dibuatkan oleh orangtuanya, buku diary tersebut juga akan unik dan tidak dimiliki oleh orang lain. 

4. Membuat sebuah kolase foto-foto kenangan bersama anak 

4. Membuat sebuah kolase foto-foto kenangan bersama anak 
icreativeideas.com

Setiap orangtua pasti memiliki banyak kenangan bersama anak dari mulai hamil hingga usianya terus bertambah. 

Jika Mama ingin mengajak anak bernostalgia selama menjalani #DiRumahAja, maka tidak ada salahnya untuk membuat sebuah kolase foto-foto kenangan bersama anak. Ini bisa menjadi salah satu ide kreatif di hari ulang tahun si Anak. 

Cobalah untuk melihat kembali album foto lama yang tersimpan. Cari berbagai momen yang mempunyai banyak cerita, kemudian bisa dikumpulkan untuk dibuatkan sebuah kolase. 

Kolase foto bisa kamu kreasikan dengan bingkai atau bisa juga kamu jadikan wallpaper untuk hiasan dinding kamar anak. Kalau Mama ingin membuat yang lebih unik lagi, maka kumpulan foto tersebut bisa dikreasikan ke dalam sebuah frame lampu tidur. 

Unik dan berbeda ketika sebuah foto dibuat sebagai hiasan pada lampu tidur anak. Hal ini tentu akan mengingatkan setiap memori kecil dan akan selalu menyinari malam-malamnya sebelum tidur. 

5. Menghias mug menjadi lebih unik untuk ulang tahun anak 

5. Menghias mug menjadi lebih unik ulang tahun anak 
crafts.tutsplus.com

Jika Mama memiliki mug polos yang masih baru atau tidak pernah terpakai, maka ini bisa berikan sentuhan agar lebih menarik dan dapat diberikan kepada anak sebagai hadiah ulang tahunnya. 

Mug polos dengan sedikit sentuhan kreatif seperti sketsa atau sekedar coret-coretan berpola tentu akan semakin lebih menarik. Tak hanya bisa membuat sebuah gambar, namun Mama pun dapat menuliskan sebuah inisial nama anak. 

6. Board Game

6. Board Game
Tokopedia/exborders

Permainan papan yang lebih dikenal dengan sebutan board game adalah sebuah permainan yang sudah ada dari zaman dulu dan dimainkan di atas papan khusus.

Ada board game yang dapat dimainkan oleh dua, empat orang atau bahkan lebih.

Cara memainkannya adalah dengan memindahkan bidak di atas papan sesuai dengan peraturan permainan yang dimainkan. Kocok dadu terlebih dahulu baru ketahuan berapa langkah kamu berjalan.

Ini bisa jadi hadiah ulang tahun untuk anak karena bisa menciptakan momen yang seru saat kumpul bersama keluarga, lho. 

Itulah beberapa rekomendasi ide kado ulang tahun untuk anak saat pandemi Covid-19, meskipun tidak bisa pergi membeli kado ke luar rumah. 

Semoga beberapa ide di atas bisa menjadi inspirasi tersendiri ketika anak mama berulang tahun saat pandemi Covid-19 ini ya, Ma. Tidak perlu takut kalau hadiah tersebut terkesan sederhana karena anak-anak pasti akan menghargai setiap usaha orangtuanya. 

Perlu diingat juga walau kondisi sedang tidak memungkinkan, namun kebahagiaan anak perlu diutamakan. 

Baca juga: 

The Latest