Malas Cuci Tangan? Hati-Hati Terkena Penyakit Ini!

Beragam penyakit ini mengintai anak jika tidak rajin mencuci tangan

20 Agustus 2019

Malas Cuci Tangan Hati-Hati Terkena Penyakit Ini
Freepik

Anak mama sudah diajarkan untuk belajar cuci tangan belum nih, Ma?

Mulai mengajarkan si Anak mencuci tangan sebelum makan itu perlu lho agar dirinya menjadi terbiasa tanpa disuruh.

Bisa dibilang tangan menjadi salah satu anggota tubuh yang harus diperhatikan karena rentan mempunyai risiko menyebarkan bakteri. Untuk itu Mama harus mulai membiasakan anak mencuci tangan, terutama ketika mau makan.

Selain membersihkan tangannya dari kuman penyakit, berikut 5 risiko penyakit yang bisa dicegah hanya dengan mencuci tangan. Yuk, baca sampai habis rangkuman dari Popmama.com kali ini!

1. Hepatitis

1. Hepatitis
Freepik/pressfoto

Hepatitis termasuk salah satu yang membahayakan lho, Ma.

Penularan hepatitis sendiri bisa sangat mudah lho, menyerang siapapun termasuk anak-anak, apalagi kalau malas mencuci tangan atau kurang menjaga kesehatan tubuh. Untuk itu, Mama harus bisa mencegahnya dengan mulai memperkenalkan dan rutin mengingatkannya untuk selalu mencuci tangan terlebih saat sebelum makan.

Gejala dari penyakit hepatitis ini bisa dikenali seperti terjadi demam, nafsu makan berkurang, mual-mual, urine berwarna gelap, kulit serta mata berwarna kuning.

Jangan dianggap remeh penularan hepatitis ini ya, Ma. Untuk mengurangi risiko terkena penyakit hepatitis, Mama harus bisa berkontribusi dalam menjaga kesehatan si Anak termasuk mengajarkan untuk lebih rajin mencuci tangan.

Editors' Pick

2. Impetigo

2. Impetigo
Freepik

Mainan yang dimainkan anak mama itu belum tentu aman dari kuman bakteri lho, Ma. Apalagi kalau jarang dibersihkan dan tergeletak tak menentu. Sudah bisa dipastikan pasti banyak kuman-kuman bersarang di mainan.

Untuk menghindari si Anak terpapar kuman melalui mulut ketika sedang makan, Mama harus bisa rajin menjaga kebersihan tangannya ya.

Mama bisa berikan pemahaman ke si Anak, kalau dirinya harus membiasakan mencuci tangan setelah bermain.

Impetigo menjadi salah satu penyakit lain yang bisa dialami karena malas cuci tangan. Pasti Mama sendiri merasa asing ya dengan penyakit yang satu ini.

Perlu Mama ketahui juga kalau penyakit impetigo ini ditandai dengan kulit kemerahan, lalu semakin lama akan berkembang menjadi luka lecet kecil. Impetigo biasanya ditemukan pada anak-anak yang kurang menjaga kebersihan tangan.

Si Anak harus terus diajarkan untuk mencuci tangan nih agar semakin terbiasa dengan kebersihan dirinya sendiri.

3. Flu

3. Flu
Freepik/shayne_ch13

Si Anak di rumah sering terkena penyakit flu nggak nih, Ma?

Salah satu faktor terkena flu itu karena anak malas cuci tangan nih. Apalagi anak-anak itu pasti suka memegang apapun yang menarik perhatian dirinya, padahal belum tentu apa yang digenggamnya itu bersih dari kuman.

Ketika si Anak mengalami flu, pasti sistem imunnya sedang lemah dan sering banget bersin-bersin. Sama seperti orang dewasa, biasanya ia akan menutup mulutnya dengan tangan ketika bersin. Tak jarang dirinya malas mencuci kedua tangannya, kalau seperti ini akan membuatnya tambah sakit nih.

Mama harus bisa memastikan kalau si Anak sudah mencuci tangannya dengan benar ya. Ajarkan kalau dirinya mencuci tangan dengan air mengalir, lalu sabunkan agar terhindar dari berbagai penyakit.

4. Diare

4. Diare
Freepik

Hati-hati, kalau si Anak sering terkena diare berarti kurang menjaga kebersihan di tubuhnya nih.

Anak yang kurang rajin mencuci tangan akan lebih mudah terinfeksi bakteri Escherichia coli, sehingga berakibat muntah-mutah dan diare. Apalagi diare biasanya akan muncul akibat perpindahan bakteri yang tidak bisa dilihat oleh mata telanjang.

Penyebaran bakteri Escherichia coli, bisa saja terjadi ketika si Anak menggunakan toilet umum. Bakteri ini dapat menyebar dari kotoran manusia yang satu dengan lainnya. Tidak mencuci tangan setelah menggunakan toilet umum memudahkannya terinfeksi bateri ini lho, Ma.

Kalau si Anak sudah terbiasa mencuci tangan dalam segala keadaan, ketika di toilet umum dirinya juga tidak akan lupa untuk membersihkan tangannya.

5. Penyakit kulit

5. Penyakit kulit
Freepik

Mencuci tangan itu sebenarnya sangat mudah lho dilakukan. Hanya saja sikap malas anak yang harus diubah. Mama harus mengubah kebiasaan anak mama yang enggan mencuci tangannya sendiri menjadi sebuah kebiasaan.

Hati-hati ya Ma, kalau si Anak malas mencuci tangan ada beragam risiko penyakit kulit yang akan mengintai. Bakteri yang menumpuk pada tangannya bisa menyebabkan kulit gatal-gatal, infeksi, bentol-bentol hingga berisiko munculmya bisul pada kulit.

Untuk mengajarkannya rajin mencuci tangan, Mama harus bisa memberikan contoh kepadanya. Berikan pemahaman juga kalau kegiatan mencuci tangan itu hal yang baik agar tidak ada kuman di tangan.

Gimana nih Ma, sudah paham kan tentang penyakit apa saja yang bisa terjadi pada si Anak jika tidak rajin cuci tangan? Perlu pelan-pelan memang melatihnya agar rajin mencuci tangan, tetapi harus dimulai dari sekarang. Mulai sekarang Mama harus super ketat untuk kebersihan dan kesehatan si Anak ya.

Baca juga: Alasan Pentingnya Mengajarkan Anak untuk Cuci Tangan Pakai Sabun

The Latest