Pernahkah Mama merasa khawatir melihat anak yang begitu sulit lepas dari gadget? Tantrum saat HP diambil, rewel kalau tidak dikasih nonton, bahkan sampai mogok makan jika tidak ada gadget di depan mata.
Ini bukan sekadar kebiasaan buruk. Perlu Mama ketahui bahwa ada perubahan signifikan yang sedang terjadi di dalam otak anak, terlepas dari berapa lama screen time yang mereka habiskan.
Berdasarkan studi UNICEF 2023, mayoritas anak menggunakan internet rata-rata 5,4 jam per hari. Angka ini cukup mengkhawatirkan karena paparan yang intens seperti ini ternyata bisa memengaruhi cara kerja otak anak.
Simak penjelasan Popmama.com berikut ini tentang apa yang sebenarnya terjadi di dalam otak anak ketika kecanduan gadget.
