10 Makanan yang Bisa Bikin Anak Mama Cepat Tinggi, Coba Yuk!

Wow, siapa yang tidak suka anaknya tumbuh tinggi dan sehat?

9 Oktober 2020

10 Makanan Bisa Bikin Anak Mama Cepat Tinggi, Coba Yuk
inchcalculator.com
Makanan peninggi badan

Apakah Mama khawatir karena si Anak termasuk orang yang paling kecil di kelasnya? Jika iya, bisa jadi anak Mama termasuk anak yang tidak bertambah tinggi sesuai dengan usianya. Bukan karena genetik saja, ternyata makanan juga bisa jadi pendorong anak untuk bertambah tinggi, lho.

Berikut adalah 10 varian makanan sehat yang bisa membantu anak Mama tumbuh lebih tinggi dan lebih kuat. Jika anak Mama termasuk picky eater, cobalah berkreasi dari 10 bahan makanan ini Ma!

1. Susu

1. Susu
unsplash.com/Vera Cho
Makanan peninggi badan

Susu kaya akan kalsium yang bisa meningkatkan pertumbuhan anak Mama. Selain itu, susu juga membuat tulang kuat dan mencegahnya agar tidak mudah patah. Kandungan baik dalam susu merupakan sumber protein yang baik, yang dapat membantu pertumbuhan sel dalam tubuh.

Karena itu, biarkan anak Mama minum dua hingga tiga gelas susu setiap harinya. Dijamin deh tubuhnya bisa bertambah tinggi!

2. Kacang kedelai

2. Kacang kedelai
rawpixel.com
Makanan peninggi badan

Jika anak Mama alergi susu sapi, maka kacang kedelai lah jawabannya. Ini merupakan salah satu makanan bergizi yang sering diremehkan. Kacang kedelai kaya akan protein, folat, vitamin, karbohidrat, dan serat. Gizinya yang bagus penting untuk perkembangan tulang dan jaringan otot pada anak Mama.

Kacang kedelai bisa anak Mama nikmati dalam susu soya, tempe, dan tahu. Enak-enak semua!

3. Telur

3. Telur
unsplash.com/Hello I'm Nik
Makanan peninggi badan

Mengonsumsi satu telur dalam sehari, dapat membantu anak Mama untuk meningkatkan tinggi badannya. Protein tinggi, kalsium, vitamin B12, dan riboflavin bisa Mama dapatkan dari telur. Namun jika Mama takut akan kandungan lemaknya, Mama bisa menyingkirkan kuning telurnya supaya telur makin sehat.

Telur juga bisa diolah dengan berbagai jenis masakan, mulai direbus, digoreng, hingga dibuat cake atau dicampurkan dalam masakan lainnya. Enak dan nggak bikin bosan!

4. Oatmeal

4. Oatmeal
rawpixel.com/Monika
Makanan peninggi badan

Percayakan Mama kalau oatmeal termasuk makanan ajaib yang bisa mendorong pertumbuhan tinggi badan anak? Dengan kandungan yang sama sehatnya seperti kacang kedelai, oatmeal merupakan sumber protein nabati yang sangat baik. Oatmeal juga dapat membantu meningkatkan massa otot dan mengurangi kandungan lemak pada anak.

Selain bisa membuat anak jadi tinggi, oatmeal juga dapat menurunkan kolesterol jahat, menurunkan gula dan insulin, serta menjaga berat badan anak. Oatmeal juga dipercaya dapat melindungi jantung. Coba deh sesekali ajak anak untuk sarapan oatmeal setiap pagi, dan rasakan manfaatnya.

Editors' Pick

5. Ikan

5. Ikan
unsplash.com/Caroline Attwood
Makanan peninggi badan

Terutama ikan salmon dan tuna, ikan banyak mengandung vitamin D yang dapat meningkatkan pertumbuhan anak Mama. Vitamin D sangat diperlukan untuk perkembangan tulang. Asam lemak omega 3 dalam ikan sangat baik untuk membantu perkembangan otak anak.

Selain itu, ikan juga membantu anak Mama untuk memerangi depresi dan mengurangi risiko gangguan mental seperti bipolar. Mood anak juga lebih terjaga, Mama juga bisa lebih tenang deh.

6. Aneka buah segar

6. Aneka buah segar
unsplash.com/Brenda Godinez
Makanan peninggi badan

Asupan buah segar penting untuk pertumbuhan dan perkembangan anak Mama. Buah banyak mengandung serat, vitamin, potasium, dan folat. Vitamin A dapat membantu perkembangan tulang dan jaringan anak. Sedangkan vitamin C dapat membantu mengatasi masalah pertumbuhan anak Mama.

Usahakan setiap hari anak mengonsumsi buah segar. Salah satu buah baik yang bisa dikonsumsi adalah pepaya, jeruk, semangka, apel, mangga, dan aprikot.

7. Aneka sayuran hijau

7. Aneka sayuran hijau
rawpixel.com/Karolina
Makanan peninggi badan

Mungkin anak Mama sebal jika disuruh makan sayur, namun jangan mau mengalah Ma, karena sayuran hijau banyak gunanya untuk pertumbuhan tinggi anak. Aneka sayuran hijau seperti sawi hijau, brokoli, bayam, dan kacang polong kaya akan mineral penting, vitamin, dan serat.

Semua elemen ini penting untuk pertumbuhan dan perkembangan tubuh anak. Selain itu, sayuran hijau juga membuat ketahanan tubuh anak jadi kuat. Jika si Anak tak mau makan sayurannya, coba bujuk dia dengan mengatakan kalau sayuran bisa membuat tubuhnya tinggi dan kuat. Seperti Popeye, yang kuat bisa mengalahkan musuhnya hanya dengan makan bayam!

8. Ayam

8. Ayam
chowhound.com
Makanan peninggi badan

Sama seperti telur, ayam juga kaya akan protein yang bisa membantu perkembangan otot dan jaringan pada anak Mama. Faktanya, ayam bahkan punya kandungan protein tertinggi di antara makanan hewani lainnya. Enaknya lagi, rata-rata anak kecil pasti suka ayam, Ma. Cara memasaknya pun gampang dan ada banyak resep yang bisa dikreasikan Mama.

Eitts, tapi bukan ayam fast food lho ya. Memang enak, tapi kandungan yang ada dalam makanan fast food tidak baik jika dikonsumsi terus menerus. Dimana-mana, masih tetap lebih baik masakan Mama sendiri.

9. Keju dan yogurt

9. Keju yogurt
nutritionadvance.com
Makanan peninggi badan

Sama seperti susu yang kaya akan kalsium untuk pertumbuhan tulang anak Mama, variasi susu lainnya juga sehat untuk dikonsumsi lho. Makanan olahan seperti keju dan yogurt, kaya akan vitamin A, B, D, E, serta protein dan kalsium. Maka dari itu jika anak Mama minta yogurt sebagai snack-nya, berikan saja Ma tidak masalah. Satu hari satu kali baik untuk kesehatannya.

10. Daging merah

10. Daging merah
rawpixel.com
Makanan peninggi badan

Daging merah super kaya akan protein. Jika dimakan dengan takaran yang tepat, daging merah bisa membuat anak Mama cepat tinggi. Namun hati-hati, makan daging merah yang berlebihan bisa menyebabkan berbagai masalah kolesterol. Jadi makan saja sesekali yaa.

Itulah Ma 10 makanan yang bisa membuat anak Mama cepat tinggi. Pastikan asupan makanan ini ada di menu sehari-harinya ya!

Baca juga: 

The Latest