- Beranda
- Semua Grup
- Life
- Random Chat
- 40 Kata-Kata Bijak Singkat Penuh Inspirasi Kehidupan
40 Kata-Kata Bijak Singkat Penuh Inspirasi Kehidupan
Ma, aku mau membagikan 40 kata-kata bijak singkat penuh inspirasi kehidupan. Kata-kata ini bisa menjadi motivasi untuk menjalanih hidup lho, cuss langsung dibaca.
- "Masa depan adalah milik mereka yang percaya pada keindahan impian mereka.” - Eleanor Roosevelt
- "Jika pikiran berpikir dengan sikap percaya, seseorang dapat melakukan hal-hal menakjubkan.” - Norman Vincent Peale
- "Semua yang dapat kamu bayangkan adalah nyata." - Pablo Picasso
- "Kamu tidak pernah terlalu tua untuk menetapkan tujuan lain atau untuk memimpikan impian baru.” - C. S. Lewis
- "Sukses adalah sebuah perjalanan, bukan sebuah tujuan. Usaha sering lebih penting daripada hasilnya."
- "Kau tidak akan pernah bisa merencanakan masa depan di masa lalu.” - Edmund Burke
- "Biarkan keindahan dari apa yang kamu sukai menjadi apa yang kamu lakukan." - Rumi
- "Ada banyak cara untuk maju, tetapi hanya satu cara untuk diam.”
- "Belajar bukan hanya mengetahui apa yang harus dilakukan, tapi melakukan apa yang sudah kita ketahui."
- "Tidak ada yang bisa membuatmu merasa rendah diri tanpa seizinmu.” - Eleanor Roosevelt
- "Tegas akan diri sendiri, buang pikiran negatif, dan lakukan yang terbaik. Kegelisahan hanya milik mereka yang putus asa."
- "Orang terkuat bukan mereka yang selalu menang, melainkan mereka yang tetap tegar ketika mereka jatuh."
- "Janganlah pernah menyerah ketika kamu masih mampu berusaha lagi. Tidak ada kata berakhir sampai kamu berhenti mencoba.” - Brian Dyson
- "Tak ada rahasia untuk menggapai sukses. Sukses itu dapat terjadi karena persiapan, kerja keras, dan mau belajar dari kegagalan." - Colin Powell
- "Mulai setiap harimu dengan pikiran positif dan hati yang bersyukur." - Roy T. Bennett
- "Satu-satunya batasan untuk meraih mimpi kita adalah keragu-raguan kita akan hari ini. Marilah kita maju dengan keyakinan yang aktif dan kuat.” - Franklin Roosevelt
- "Nikmatilah kesulitan. Karena dibalik kesulitan itu pasti ada kemudahan."
- "Sebuah permata tidak akan dapat dipoles tanpa gesekan, demikian juga seseorang tidak akan menjadi sukses tanpa tantangan." - Peribahasa Cina
- "Gagal dalam perjuangan belum tentu berarti kemunduran."
- "Bangun dan wujudkan mimpi kamu atau orang lain akan mempekerjakan kamu untuk membangun mimpi mereka." - Farrah Gray
- "Dan pastinya untuk mencoba kembali akan jauh lebih baik daripada menikmati keterpurukan yang semakin buruk."
- "Dari gagalnya hal-hal yang kau kejar, lantas kau menutup diri dari hal apapun, maka kau akan tetap menjadi si gagal dalam perjalanan."
- "Bahkan bila kau nyaman dengan penyendirianmu, setidaknya berilah ruang baru di hidupmu karena tidak baik terlalu menutup diri seperti itu."
- "Mungkin saja ambisimu yang terlalu tinggi diaduk dengan ketidaksabaran serta usahamu yang sebenarnya belum semaksimal mungkin."
- "Kecewa itu sudah menjadi bagian dari hidup anak manusia, tetapi tidak baik bila kau menutup diri hanya karena pernah sesekali merasakan sakitnya."
- "Semua orang pasti ada bagian yang tidak baik-baik saja, tetapi tidak selamanya hidup itu seperti itu."
- "Di lain hari semoga menjadi makna yang baru dan di lain hari semoga tidak menemukan keterpurukan seperti yang sudah-sudah."
- "Hatimu boleh patah, matamu boleh basah, tapi kamu jangan pernah menyerah. Percayalah, pelan-pelan semuanya akan kembali baik-baik saja."
- "Bahagia bukan soal hidup yang sempurna, melainkan sata kita bisa menikmati dan mensyukuri sesuatu yang telah kita terima."
- "Jangan pernah menilai diriku ini orang yang baik hanya karena tampilan luarnya saja, namun sejatinya diri ini penuh dengan dosa, maksiat, dan aib yang masih Allah tutup rapat-rapat."
- "Kita tak pernah bertemu dengan orang yang salah, hanya saja ada yang menjadi teman, ada juga yang menjadi pelajaran."
- “Aku belajar bahwa hidup ini menyenangkan kalau kita melihat dari sudut pandang yang tepat. Bahagia cuma akan menjadi rumit kalau kita terlalu tinggi berharap."- Fiersa Besari
- "Semua ada waktunya, jangan membandingkan hidupmu dengan hidup orang lain. Tidak ada perbandingan antara matahari dan bulan, mereka bersinar saat waktunya tiba."
- "Hidupmu tidak akan pernah bahagia jika terus-menerus menunggu dibahagiakan."
- "Semua impian kita dapat menjadi nyata jika kita memiliki keberanian untuk mengejar mereka."
- "Hal yang besar tidak datang dari zona nyaman."
- "Setiap orang berpikir untuk mengubah dunia, tapi tidak ada yang berpikir untuk mengubah dirinya sendiri."
- "Langit adalah penawar ketika jenuh datang melanda, membuat seseorang merasa ada yang mengerti isi hatinya."
- "Jangan biarkan hatimu berlarut-larut dalam kesedihan atas masa lalu, atau itu akan membuatmu tidak akan pernah siap untuk menghadapi apa yang akan terjadi." - Ali bin Abi Thalib
- "Terkadang rasa takut terbesar muncul dari diri sendiri. Ketidakmampuan hadir dari ketidakmampuan kita dalam memercayai diri sendiri."
Diskusikan masalah Mama di sini yang berkaitan dengan persiapan pernikahan, hubungan suami istri, keluarga, bahkan kesehatan.