5 Pemain Legenda Persib, Mana Jagoan Kamu?

group-image

Khusus warga Bandung pastinya kenal dengan klub sepak bola satu ini ya. Persib merupakan singkatan dari Persatuan Sepak Bola Indonesia Bandung yang berdiri pada 14 Maret 1933. Mereka juga punya julukan unik yaitu Maung Bandung dan Pangeran Biru, lho. 

Berbagai prestasi yang didapatkan oleh klub sepak bola ini tentunya dari pemain yang hebat pula. Dari sekian banyaknya pemain berikut 5 Pemain Legenda Persib, Mana Jagoan Kamu? Yuk, simak selengkapnya! 

1. Robby Darwis


Pemain sepak bola satu ini merupakan pemain kelahiran Bandung pada 30 Oktober 1964. Ia menempati posisi libero yang dinobatkan sebagai salah satu legenda karena kesuksesannya pada jenjang karirnya sebagai pemain sepak bola Persib. Robby Darwis pernah membawa Persib ke berbagai kejuaraan dan ia juga membawa Maung Bandung atau Persib juara pada Liga Indonesia edisi pertama termasuk lolos pada Liga Champions Asia pada tahun 1995. 

Keahliannya dalam olahraga sepak bola mengantarkan Robby Darwis pada penawaran Kelantan FC di liga Malaysia. Ia juga menjadi pemain terbaik Perserikatan pada 1986-1987. Pencapaiannya juga membuat dirinya menjadi langganan timnas Indonesia dengan 53 kali bermain dan mencetak enam gol sejak 1987 sampai 1997. Bahkan Robby Darwis ikut andil dan meraih medali emas SEA Games 1987 Jakarta dan SEA Games 1991 di Manilla.

2. Ajat Sudrajat


Pemain sepak bola satu ini lahir pada 5 Juli 1962 dengan nomor punggung yang identik dengan angka 10. Ajat Sudrajat memiliki posisi sebagai striker dan membawa Maung Bandung atau Persib sebagai juara Perserikatan 1986, juara Pesta Sukan atau Sultan Hassanal Bolia di Brunei Darussalam pada 1986 dan Perserikatan pada 1989-1990. Selain itu pencapaian gol yang dicetaknya juga mengagumkan para bobotoh hingga saat ini. 

Ajat Sudrajat memperoleh 16 gol pada musim 1985, bahkan ia memperkuat Maung Bandung selama tujuh musim sejak 1983 sampai 1990. Kepintarannya Ajat Sudrajat sampai dijuluki dengan Pangeran Biru dan bahkan menjadi ikon Persib, lho. Ajat bersama timnya juga pernah meraih juara di Liga Indonesia pada 1995/1996. Ilmu yang ia miliki juga ia salurkan dengan menjadi pemandu bakat di kompetisi intern Persib. 

3. Sutiono Lasmo


Salah satu pemain legendaris Persib yang lahir di luar Kota Bandung adalah Sutiono Lasmo. Ia bergabung dengan Persib pada tahun 1989 dan tergabung sebagai striker yang memiliki julukan ‘Suti’. Sutiono Lasmo pernah meraih gelar juara di Perserikatan pada tahun 1993-1994 dan Liga Indonesia pada tahun 1994-1995. Bahkan pemain legendaris ini dengan kehebatannya mengemas sebanyak 21 gol, lho.  

Kehebatan Sutiono Lasmo dalam permainannya di Liga Indonesia juga membawa namanya dinobatkan sebagai pemain terbaik kompetisi.Usianya yang kini sudah tidak muda lagi membuat ia beralih profesi sebagai pelatih. Pada perjalanan karirnya, Sutiono juga memiliki peran penting sebagai pelatih bibit-bibit Persib. Ia pernah membawa Persib U-15 meraih juara kompetisi nasional pada 2005. Sutiono Lasmo juga mendirikan sekolah sepak bola (SSB) Sutiono Lasmo. 


4. Yusuf Bachtiar 


Pemain yang memiliki nomor punggung 6 ini merupakan pria kelahiran Bandung pada 14 Juni 1962. Yusuf direkrut pada musim 1986 tetapi baru bisa dimainkan pada musim 1987. Setelah menjalani beberapa musim, Yusuf hengkang dari Persib dan sempat pindah ke Persikab kemudian Persikad Depok dan Perkesa 78 Sidoarjo. Setelah melalui empat musim bersama Perkesa 78 Sidoarjo, Yusuf Bachtiar kembali ke Persib senior. 

Ketika bergabung dengan Persib, Yusuf memiliki julukan si Kancil karena kelincahan dan kecerdasannya saat bermain di lapangan. Penghargaan pertama didapatkan pada tahun 1986 Pesta Sukan II atau Piala Hassanal Bolkiah di Brunei Darussalam. Ia juga pernah meraih juara bersama tim di Perserikatan 1989-1990, 1993-1994, dan Liga Indonesia 1994-1995. Setelah menjadi pemain sepak bola Persib, di masa pensiunnya ia juga memilih untuk menjadi pelatih. Ia terakhir menjadi asisten pelatih Persib di musim 2008-2009.   


5. Djadjang Nurdjaman


Pria kelahiran Majalengka pada 17 Oktober 1964 ini mulai merintis karirnya pada dunia profesional sejak 1979 dan bergabung dengan Sari Bumi Raya Bandung. Djadjang Nurdjaman atau yang biasa dipanggil Djanur ini sempat hengkang ke Sari Bumi Raya Yogyakarta (1980-1982), Mercu Buana Medan (1982-1985), dan kemudian bergabung di Persib pada tahun 1985 sampai 1995.

Bergabungnya Djanur ke dalam Persib ini membawa klub Maung Bandung ini juara di Perserikatan 1990 dan 1993-1994, dan juga ditambah pada tahun 1994-1995 ketika ia menjabat sebagai asisten pelatih. Djanur juga mampu mempersembahkan juara Indonesia Super League (ISL) untuk Persib pada musim 2014. Selain itu Djanur juga sukses membawa Persib juara Piala Presiden pada tahun 2015 sebelum ia berangkat ke Italia untuk menimba ilmu kepelatihan bersama Inter Milan. Dari 5 Pemain Legenda Persib, Mana Jagoan Kamu?

Nah, itu dia ulasan tentang 5 Pemain Legenda Persib, Mana Jagoan Kamu? Selain menambah informasi semoga ulasan ini juga menjadi inspirasi kamu untuk meraih mimpi ya! 

Baca juga: