8 Jenis Kanker yang Sering Menyerang Perempuan

Halo, Ma! Selamat menjalani aktivitas sehari-hari yaa. Hari ini aku mau kasih informasi seputar 8 Jenis Kanker yang Sering Menyerang Perempuan.

Sebagai perempuan, jujur aku takut banget terkena kanker karena menjadi salah satu penyakit mematikan di dunia. Kalo berdasarkan data dari WHO tahun 2018, ada 18,1 juta kasus kanker dan 9,6 juta kematian akibat kanker. Mengerikan banget nggak sih, Ma? Apalagi dari data itu juga bisa terlihat bahwa satu dari enam perempuan memiliki peluang mengidap kanker. 

Saking takutnya, mulai dari sekarang aku selalu menjaga kesehatan dan selalu melakukan pemeriksaan rutin sehingga bisa mendeteksi sejak dini penyakit yang sering menyerang perempuan. 

Mama juga perlu waspada dengan kanker yang sering menyerang perempuan. Ada apa aja yaa?

Berikut 8 Jenis Kanker yang Sering Menyerang Perempuan yang paling banyak ditemui:

1. Kanker Payudara
Kanker payudara menjadi salah satu kanker yang punya kasus kematian tertinggi. Nggak hanya usia tua aja, tapi usia muda juga bisa mengidap penyakit kanker payudara. Biar nggak terkena penyakit ini, Mama harus rutin berolahraga, hindari kebiasaan merokok, jangan konsumsi minuman alkohol, dan menghindari makanan tinggi antioksidan.

 

2. Kanker Paru-Paru
Kanker paru-paru adalah kanker pembunuh nomor satu di Indonesia. Bagaimana nggak menjadi nomor satu, karena Indonesia berada di urutan ketiga dengan jumlah rokok terbanyak. Nggak cuma perokok aktif aja, tapi perokok pasif (menghirup asap rokok) juga bisa terkena penyakit kanker paru-paru.

Nah, karena itu Mama harus hentikan kebiasaan merokok dan menghindari asap rokok biar nggak terjangkit kanker paru-paru. Selain itu, Mama bisa melakukan gaya hidup sehat dan rutin berolahraga. 

 

3. Kanker Usus Besar (Kanker Kolorektal)
Penyakit ini menjadi salah satu penyebab kematian terbesar ketiga bagi perempuan. Hal ini dipengaruhi oleh pola makan yang nggak sehat, sering merokok, obesitas, jarang konsumsi makanan berserat, dan nggak pernah olahraga. Bahkan, sekitar 30 persen pengidap kanker usus besar biasanya menyerang usia di bawah 40 tahun atau usia produktif. 

 

4. Kanker Serviks
Nah, kalo kanker serviks pasti udah akrab banget di telinga Mama karena menjadi penyebab kematian terbesar di dunia. Hal ini dikarenakan nggak ada pemeriksaan dini untuk mendektesi sel kanker di dalam leher rahim.

Oleh karena itu, mulai sekarang Mama bisa rutin lakukan tes pap smear untuk mencegah terjadinya kanker serviks. Nggak hanya itu aja, konsumsi makanan sehat, selalu jaga Miss V agar tetap bersih, dan hindari merokok menjadi upaya pencegahan terhadap kanker serviks. 

 

5. Kanker Tiroid
Kanker Tiroid adalah kanker yang memiliki bentuk seperti kupu-kupu di dasar leher dan menyerang bagian kelenjar tiroid. Biasanya, kanker tiroid bisa dideteksi apabila Mama mengalami gejaja seperti nyeri dan bengkak di leher. Selain itu, perubahan suara dan sulit menelan juga dialami oleh penderita kanker tiroid. 

 

6. Kanker Ovarium
Kanker ovarium dapat dideteksi apabila Mama mengalami gejala seperti perut kembung, perut bengkak, nyeri di area perut bawah, sering cepat kenyang, dan selalu ingin buang air kecil.

Walaupun begitu, gejala ini masih belum dipastikan terkena kanker ovarium sehingga perlu adanya pemeriksaan tambahan. Kanker ovarium lebih sering menyerang perempuan menopause tapi nggak bisa dipungkiri kalo usia muda juga dapat terkena kanker tersebut. 

 

7. Kanker lambung
Kanker lambung sering banget terjadi akibat dari gangguan pencernaan yang sulit disembuhkan. Ada beberapa gejala dari kanker lambung seperti asam lambung naik, mual, susah menelan, nggak nafsu makan, dan berat badan turun secara drastis. Jika Mama mengalami gejala ini, segera lakukan pemeriksaan ke dokter yaa, Ma. 

 

8. Kanker Hati
Biasanya, kanker hati terjadi karena adanya sel kanker yang berkembang dan menyebar dari organ lain ke hati. Gejala yang dialami oleh penderita kanker hati di antaranya: nyeri di bagian perut atas kanan, berat badan turun secara drastis, nafsu makan berkurang, kulit terlihat berwarna kuning, dan ada pembengkakan di kaki. 

 

Itulah 8 Jenis Kanker yang Sering Menyerang Perempuan yang sudah aku rangkum buat Mama. Yuk, mulai sekarang selalu jaga kesehatan dan lakukan pemeriksaan ke dokter secara rutin biar terhindar dari kanker yaa, Ma. 

Komentar
Halo, Ma! Selamat menjalani aktivitas sehari-hari yaa. Hari ini aku mau kasih informasi seputar 8 Jenis Kanker yang Sering Menyerang....

Halo, Ma! Selamat menjalani aktivitas sehari-hari yaa. Hari ini aku mau kasih informasi seputar 8 Jenis Kanker yang Sering Menyerang Perempuan.

Sebagai perempuan, jujur aku takut banget terkena kanker karena menjadi salah satu penyakit mematikan di dunia. Kalo berdasarkan data dari WHO tahun 2018, ada 18,1 juta kasus kanker dan 9,6 juta kematian akibat kanker. Mengerikan banget nggak sih, Ma? Apalagi dari data itu juga bisa terlihat bahwa satu dari enam perempuan memiliki peluang mengidap kanker. 

Saking takutnya, mulai dari sekarang aku selalu menjaga kesehatan dan selalu melakukan pemeriksaan rutin sehingga bisa mendeteksi sejak dini penyakit yang sering menyerang perempuan. 

Mama juga perlu waspada dengan kanker yang sering menyerang perempuan. Ada apa aja yaa?

Berikut 8 Jenis Kanker yang Sering Menyerang Perempuan yang paling banyak ditemui:

1. Kanker Payudara
Kanker payudara menjadi salah satu kanker yang punya kasus kematian tertinggi. Nggak hanya usia tua aja, tapi usia muda juga bisa mengidap penyakit kanker payudara. Biar nggak terkena penyakit ini, Mama harus rutin berolahraga, hindari kebiasaan merokok, jangan konsumsi minuman alkohol, dan menghindari makanan tinggi antioksidan.

 

2. Kanker Paru-Paru
Kanker paru-paru adalah kanker pembunuh nomor satu di Indonesia. Bagaimana nggak menjadi nomor satu, karena Indonesia berada di urutan ketiga dengan jumlah rokok terbanyak. Nggak cuma perokok aktif aja, tapi perokok pasif (menghirup asap rokok) juga bisa terkena penyakit kanker paru-paru.

Nah, karena itu Mama harus hentikan kebiasaan merokok dan menghindari asap rokok biar nggak terjangkit kanker paru-paru. Selain itu, Mama bisa melakukan gaya hidup sehat dan rutin berolahraga. 

 

3. Kanker Usus Besar (Kanker Kolorektal)
Penyakit ini menjadi salah satu penyebab kematian terbesar ketiga bagi perempuan. Hal ini dipengaruhi oleh pola makan yang nggak sehat, sering merokok, obesitas, jarang konsumsi makanan berserat, dan nggak pernah olahraga. Bahkan, sekitar 30 persen pengidap kanker usus besar biasanya menyerang usia di bawah 40 tahun atau usia produktif. 

 

4. Kanker Serviks
Nah, kalo kanker serviks pasti udah akrab banget di telinga Mama karena menjadi penyebab kematian terbesar di dunia. Hal ini dikarenakan nggak ada pemeriksaan dini untuk mendektesi sel kanker di dalam leher rahim.

Oleh karena itu, mulai sekarang Mama bisa rutin lakukan tes pap smear untuk mencegah terjadinya kanker serviks. Nggak hanya itu aja, konsumsi makanan sehat, selalu jaga Miss V agar tetap bersih, dan hindari merokok menjadi upaya pencegahan terhadap kanker serviks. 

 

5. Kanker Tiroid
Kanker Tiroid adalah kanker yang memiliki bentuk seperti kupu-kupu di dasar leher dan menyerang bagian kelenjar tiroid. Biasanya, kanker tiroid bisa dideteksi apabila Mama mengalami gejaja seperti nyeri dan bengkak di leher. Selain itu, perubahan suara dan sulit menelan juga dialami oleh penderita kanker tiroid. 

 

6. Kanker Ovarium
Kanker ovarium dapat dideteksi apabila Mama mengalami gejala seperti perut kembung, perut bengkak, nyeri di area perut bawah, sering cepat kenyang, dan selalu ingin buang air kecil.

Walaupun begitu, gejala ini masih belum dipastikan terkena kanker ovarium sehingga perlu adanya pemeriksaan tambahan. Kanker ovarium lebih sering menyerang perempuan menopause tapi nggak bisa dipungkiri kalo usia muda juga dapat terkena kanker tersebut. 

 

7. Kanker lambung
Kanker lambung sering banget terjadi akibat dari gangguan pencernaan yang sulit disembuhkan. Ada beberapa gejala dari kanker lambung seperti asam lambung naik, mual, susah menelan, nggak nafsu makan, dan berat badan turun secara drastis. Jika Mama mengalami gejala ini, segera lakukan pemeriksaan ke dokter yaa, Ma. 

 

8. Kanker Hati
Biasanya, kanker hati terjadi karena adanya sel kanker yang berkembang dan menyebar dari organ lain ke hati. Gejala yang dialami oleh penderita kanker hati di antaranya: nyeri di bagian perut atas kanan, berat badan turun secara drastis, nafsu makan berkurang, kulit terlihat berwarna kuning, dan ada pembengkakan di kaki. 

 

Itulah 8 Jenis Kanker yang Sering Menyerang Perempuan yang sudah aku rangkum buat Mama. Yuk, mulai sekarang selalu jaga kesehatan dan lakukan pemeriksaan ke dokter secara rutin biar terhindar dari kanker yaa, Ma. 

makasih ma udah share infonya