Profil dan Biodata Pangeran Abdul Mateen, Akan Menikah Januari 2024

Hai semuanya, pada kesempatan ini aku bakal memberikan Profil dan Biodata Pangeran Abdul Mateen, Akan Menikah Januari 2024. Yap, sebelumnya sosok Prince Mateen pernah viral di kalangan medsos masyarakta Indonesia karena ketampanannya. Sekarang namanya kembali trending karena kabar akan segera menikah di tahun 2024, Ma~

Bagi yang lupa dengan sosok Prince Mateen cuss merapat. Kebetulan aku sudah menyiapkan Profil dan Biodata Pangeran Abdul Mateen, Akan Menikah Januari 2024 di bawah. 

  • Nama Lengkap : Abdul Mateen ibni Hassanal Bolkiah
  • Tanggal Lahir : 10 Agustus 1991
  • Tempat Lahir : Begawan, Brunei Darussalam
  • Akun Instagram : @tmski

Kehidupan Pangeran Abdul Mateen, Akan Menikah Januari 2024

Pangeran Abdul Mateen atau lebih dikenal dengan sebutan Duli Yang Teramat Mulia Paduka Seri Pengiran Muda 'Abdul Mateen adalah salah satu putra Sultan Hassanal Bolkiah, penguasa Brunei Darussalam. Pangeran Mateen adalah anak keempat dari Sultan Hassanal Bolkiah dan mantan istrinya, Datin Paduka Seri Hajah Mariam Hj Abdul Aziz.

Pangeran Mateen menyukai aktivitas olahraga seperti snorkeling, terjun payung, golf, ski, tinju, bulu tangkis, menunggang kuda, dan bahkan bungee jumping.

Perjalanan Karier Pangeran Abdul Mateen, Akan Menikah Januari 2024

Pangeran Mateen memiliki karier yang mengesankan dalam Angkatan Udara Kerajaan Brunei. Ia adalah seorang pilot helikopter yang bertugas sebagai walikota. Selain tugas-tugas militer, ia juga aktif dalam tugas diplomatik bersama ayahnya, Sultan Hassanal Bolkiah.

Pada usia 18 tahun, ia menempuh pendidikan militer di Royal Military Academy Sandhurst, Inggris Raya. Setelah itu, ia melanjutkan pendidikannya di bidang politik internasional di King's College London, Inggris, dan meraih gelar Bachelor of Arts pada tahun 2014. 

Berita Terbaru Pangeran Abdul Mateen, Akan Menikah Januari 2024

Pangeran Mateen dikabarkan akan menggelar pernikahan dengan kekasihnya, Anisha Rosnah binti Adam pada bulan Januari 2024 mendatang. Anisha sendiri adalah cucu dari Pehin Dato Hj Isa yang merupakan penasehat khusus Sultan Brunei.

Upacara lamaran kerajaan dijadwalkan pada 7 Januari, sementara akad nikah akan berlangsung pada 11 Januari. Puncak perayaan ini adalah resepsi pernikahan kerajaan yang akan digelar pada 14 Januari di Istana Nurul Iman, ibu kota Brunei, Begawan. 

Itulah rangkuman Profil dan Biodata Pangeran Abdul Mateen, Akan Menikah Januari 2024. Wah mari kita ucapkan selamat untuk Pangeran Mateen dan sang kekasih, semoga dilancarkan sampai hari-H pernikahan~

Baca juga :