Review Literally Cafe, Milik Sultan Medan

Hai, semuanya~ Pada kesempatan kali ini aku bakal sharing review Literally Café, milik Sultan Medan yang sempat viral. Café milik Indra Kenz ini menawarkan konsep industrial design yang menempatkan spot foto Instragamable.

Lokasinya ada di Jalan Teuku Cik Di Tiro No. 29, Madras Hulu, Medan Polonia, cukup strategis. 

Review Literally Café, milik Sultan Medan 

Mama yang orang medan atau lagi berkunjung ke Medan harus banget sih mengunjungi café satu ini untuk sekedar hang out atau santai-santai karena tempatnya nyaman banget. 

Café satu ini menyediakan berbagai macam minuman sekaligus makanan ringan untuk mengisi perut. 

Salah satu menu andalan di sini adalah kopi susu gula aren dan katanya kopi ini merupakan yang terbaik di kelasnya.

Ada pula fasilitas jaringan wifi, cocok juga dijadikan tempat bekerja, menyelesaikan tugas, dan sebagainya. 

Harga minuman dan makanan berkisar mulai dari Rp 20.000 hingga Rp 35.000, murah kan? 

Itulah hasil review Literally Café, milik Sultan Medan yang harus banget dikunjungi hehe. Semoga thread ini bisa bermanfaat~