ASI merupakan asupan terbaik untuk bayi baru lahir.
Hal ini karena ASI dianggap sebagai nutrisi paling baik yang mengandung berbagai macam senyawa sehat yang mampu melindungi kekebalan tubuh bayi.
Bahkan ASI juga dianggap sebagai sumber asupan nutrisi yang mampu menurunkan risiko bayi terserang berbagai macam penyakit mulai dari keracunan hingga pneumonia.
Nah, karena ASI memiliki peranan penting dalam pertumbuhan bayi, Mama disarankan untuk memberikan ASI eksklusif selama 6 bulan.
Setelah 6 bulan hingga 2 tahun pertamanya, Mama juga disarankan untuk tetap memberikan ASI kepada si Kecil dengan melengkapinya dengan makanan pendamping atau MPASI.
Pada usia 2 tahun, umumnya si Kecil akan berhenti untuk menyusu. Namun terkadang, meski sudah menginjak usia 2 tahun lebih, beberapa anak masih ada yang belum berhenti menyusu.
Mama yang mengalaminya tentu bertanya-tanya apakah boleh memberikan ASI kepada si Kecil setelah usianya menginjak 2 tahun lebih?
Dilansir dari Baby Center dan beberapa sumber lainnya, ini dia fakta yang harus Mama tahu!
