Kisah Haru Anak yang Sembuh dari Kanker Neuroblastoma Stadium Empat

Setelah didiagnosa kanker stadium empat, Molly dinyatakan 'terbebas'

17 April 2020

Kisah Haru Anak Sembuh dari Kanker Neuroblastoma Stadium Empat
Parents.com

Dinyatakan sembuh dari penyakit yang berbahaya membuat setiap orang memiliki caranya sendiri untuk mengungkapkan rasa syukur. Hal ini juga dirasakan oleh seorang anak perempuan berusia 1 tahun yang menjadi bintang pada sebuah pemotretan saat dokter menyatakan anak kecil ini ‘terbebas’ dari kanker.

Molly Hughes didiagnosis mengalami Neuroblastoma stadium empat.

Apa itu Neuroblastoma?

Neuroblastoma adalah jenis kanker langka yang biasanya terjadi pada kelenjar adrenal di atas ginjal, tapi kondisi ini juga bisa menjadi lebih buruk karena dapat menyebar ke area lain di tubuh penderitanya.

Memiliki anak dengan kondisi sakit seperti ini tentu menjadi tantangan bagi kedua orangtuanya. 

Neuroblastoma menyumbang 50 persen dari semua kanker pada bayi dan anak-anak.

Berikut Popmama.com akan merangkum kisah kebahagiaan Molly Hughes dan keluarganya di bawah ini setelah mengetahui kesembuhannya.

1. Dinyatakan peringanan setelah 15 bulan menjalani kemoterapi, operasi, radiasi dan prosedur intensif lainnya

1. Dinyatakan peringanan setelah 15 bulan menjalani kemoterapi, operasi, radiasi prosedur intensif lainnya
Parents.com

Menurut St. Jude Children’s Hospital, Neuroblastoma adalah jenis kanker langka yang menyerang bagian kelenjar adrenal yang berada di atas ginjal, namun juga dapat menyebar ke area tubuh lainnya.

Neuroblastoma ini menyumbang 50 persen dari semua kanker pada bayi dan sebagian besar anak yang didiagnosa terkena penyakit ini sebelum berusia 5 tahun.

Selama 15 bulan, Molly harus menjalani kemoterapi, operasi, radiasi dan prosedur intensif lainnya.

Setelah menjalani sesi kemoterapi terakhir pada Januari, dokter akhirnya memberi tahu keluarganya bahwa Molly secara resmi dalam tahap peringanan.

"Dia baik-baik saja, kamu bahkan tidak bisa mengatakan dia sakit, dia bermain dan bercanda seperti anak 1 tahun lainnya," kata Mama Chelsea Hughes.

Untuk merayakannya, keluarga Molly yang berasal dari Bowling Green, Kentucky, baru-baru ini melakukan pemotretan yang dibintangi oleh Molly, dan mengumumkan berita bahagia itu dengan sebuah tanda.

2. Membuat pengumuman bahagia dengan melakukan pemotretan yang dibintangi oleh Molly

2. Membuat pengumuman bahagia melakukan pemotretan dibintangi oleh Molly
Parents.com

"OH HAPPY DAY!" atau “Oh Hari Menyenangkan!” Mama Chelsea menuliskan ceritanya dalam unggahannya di media sosial pada bulan lalu yang juga mengirimkan gambar Molly.

"Molly punya beberapa berita BESAR untuk dibagikan! Hasil pindaiannya jelas dan tidak menunjukkan bukti penyakit !! Tidak ada kanker aktif yang tersisa di tubuh mungilnya! ” tulisnya pada akun media sosial.

Namun untuk perawatan selanjutnya, Molly masih harus berpartisipasi dalam perawatan lebih lanjut untuk mencegah kanker tidak kambuh.

"Neuroblastoma memiliki risiko tinggi kambuh, jadi dia memulai obat yang membantu mencegah kekambuhan, dan dia akan rutin mengkonsumsi ini selama dua tahun dan akan melakukan pemindaian setiap tiga bulan," ujar Mama Chelsea.

ia menambahkan, banyak orang mengatakan dia 'bebas kanker' tetapi dia secara teknis tidak bebas kanker selama lima tahun, tetapi dia dalam tahap peringanan hingga hasil pemindaiannya tidak menunjukkan bukti penyakit.

3. Memberikan pesan pada orang yang sedang sakit untuk harus tetap berharap dan yakin bisa disembuhkan

3. Memberikan pesan orang sedang sakit harus tetap berharap yakin bisa disembuhkan
Freepik/Sewcream

Walaupun keluarga masih menantikan Molly dianggap bebas kanker, namun mereka selangkah lebih dekat ke hari tersebut dan mereka berharap orang lain dalam situasi yang sama akan menemukan harapan dalam kisah mereka.

"Ketika Molly pertama kali didiagnosis, kami mendengar kisah-kisah yang membesarkan hati membantu memberi kita harapan, jadi saya hanya berharap orang lain yang mendengar kisahnya dapat menemukan harapan dan kekuatan," kata Mama Chelsea.

Ia juga memberikan pesan bagi orang-orang yang sedang sakit, bahwa ini merupakan perjalanan yang panjang dan sulit, namun harus tetap berharap dan yakin. Itu yang akan membantu untuk melewati kesulitannya.

"Kamu harus belajar menerimanya hari demi hari, dan tahu bahwa ada cahaya di ujung terowongan,” pesan Mama Chelsea terakhir.

Itulah kisah Molly yang berhasil selamat dari keganasan kanker. Semgat terus, ayo lakukan pola hidup sehat untuk menjaga kesehatan keluarga.

Baca juga:

The Latest