5 Makanan Pengganti Nasi untuk Anak, Tepat untuk Atasi saat Bosan Ma

Si Kecil mulai tutup mulut saat melihat nasi di piringnya?

30 Agustus 2022

5 Makanan Pengganti Nasi Anak, Tepat Atasi saat Bosan Ma
Freepik

Pada umumnya anak anak-anak sering sekali susah makan.

Biasanya mereka yang sibuk bermain mengalami sulit makan atau pada tahapan ini si Kecil mulai memilih makanan. Bisa jadi ia sedang bosan dengan nasi. 

Ketika sang buah hati menolak makanan, pasti suasana berubah menjadi menegangkan dan Mama jadi mulai bingung akan nutrisi maupun gizinya.

Padahal nasi adalah makanan karbohidrat yang seharusnya dikonsumsi oleh si Kecil.

Atasi yuk Ma dengan 5 makanan pengganti nasi untuk anak. Berikut rangkuman dari Popmama.com yang bisa Mama terapkan di rumah:

1. Kentang

1. Kentang
Pexels/Pixabay

Kalau anak sedang bosan makan nasi dan malah membuat ia mogok makan, Mama bisa menggantinya dengan kentang.

Menu pengganti nasi seperti kentang bisa jadi pilihan utama lho!

Tahukah Ma? Setiap 100 gram kentang, kandungan kalorinya sebanyak 89 kalori. Kentang bisa menjadi sumber karbohidratnya juga kok, Ma.

Sementara serat yang terkandung dalam kentang baik untuk perkembangan saluran pencernaan si Kecil.

Kaliumnya juga dapat menjaga kekuatan tulang dan menjaga fungsi ototnya.

Kentang pun bisa diolah menjadi apa saja dan bisa dikombinasikan dengan berbagai jenis makanan lain.

Mungkin Mama bisa coba membuat bakedpotato atau bola-bola kentang yang lezat untuk menu sang buah hati.

Baca juga: Mama Wajib Tahu! 6 Manfaat Makan Kentang untuk Ibu Hamil

Editors' Pick

2. Misoa

2. Misoa
Freepik/valeria_aksakova

Selain kentang, Mama juga bisa menggantinya dengan misoa. Tentunya anak-anak suka dengan mie.

Nah, misoa yang terbuat dari tepung terigu dan teksturnya yang lembut ini sangat cocok buat menu si Kecil.

Misoa berkuah dapat Mama jadikan salah satu menu pilihan yang tepat dan bergizi.

Pasalnya misoa memiliki kandungan energi sebesar, protein, karbohidrat,  vitamin A dan vitamin B1 yang baik untuk memenuhi gizi sang buah hati.

Saat anak bosan dengan nasi, misoa yang berbentuk tipis bisa Mama olah menjadi sup misoa oyong yang menyehatkan dan biarkan mereka memakannya tanpa nasi.

3. Pasta

3. Pasta
Freepik/bearfotos

Ketika anak bosan dengan nasi, maka orangtua harus bijak dan cerdas dalam memberikan memenuhi gizi si Kecil.

Mama pun dapat mengganti nasi dengan pasta. Ya, pastinya anak-anak sangat suka dengan makanan yang satu ini. 

Pasta yang rasanya lezat, ternyata pasta juga bisa menjadi sumber karbohidrat dan makanan yang sangat bergizi.

Tentunya pasta akan membuat mereka lebih kenyang dalam waktu yang lebih lama.

Sajian pasta udang bisa menjadi sumber karbohidrat, asam lemak omega 3 dan juga protein yang baik untuk perkembangan anak.

Atau pilihan lainnya Mama bisa mencoba pasta sehat dengan campuran jamur. Di mana jamur merupakan makanan yang kaya akan vitamin D dan kalsium untuk menjaga kekuatan tulang dan gigi si Kecil.

Olahan menu pasta tadi sangat cocok untuk memenuhi kebutuhan makan anak saat ia bosan dengan nasi.

4. Roti gandum

4. Roti gandum
Unplash/Rebecca Matthews

Meskipun nasi menjadi makanan pokok, namun saat sang anak enggan memakannya maka bisa mengganti nasi dengan sumber karbohidrat lainnya.

Sumber karbohidrat yang bisa si Kecil konsumsi sebagai pengganti nasi adalah roti gandum.

Kenapa roti gandum? Karena makanan tersebut merupakan jenis roti yang dibuat menggunakan bahan tepung berserat tinggi dan memiliki 138 kalori.

Nah, itu artinya roti gandum mengandung banyak manfaat untuk kesehatan sang buah hati.

Kandungan serat, protein dan vitaminnya akan membantu memenuhi kebutuhan nutrisi anak.

Mama bisa variasikan roti gandum dengan bahan pelengkap seperti selai selai stroberi, cokelat maupun aneka rasa selai lainnya yang mereka sukai.

5. Ubi jalar

5. Ubi jalar
Pexels/Ela Haney

Pastinya sebagai orangtua akan selalu memberi makanan yang kaya nutrisi untuk anak.

Namun apabila ia bosan dan menolak makan nasi, Mama bisa mempersiapkan makanan yang memenuhi nutrisinya dengan ubi jalar.

Ternyata ubi jalar juga memiliki kaya akan nutrisi yang diperlukan dalam pertumbuhan si Kecil.

Ubi jalar juga bisa menjadi sumber karbohidrat yang mudah dicerna, sehingga baik untuk lambung dan usus mereka.

Selain itu, seratnya  bermanfaat untuk mencegah sembelit lho.

Bahkan kalori yang terkandung dalam ubi jalar terdapat 90 kalori. Oleh karenanya, Mama bisa memberikan ubi jalar sebagai menu makannya.

Mama bisa mengolah ubi jalar menjadi donat yang lezat nan lembut. Atau membuat inovasi olahan lainnya seperti brownis kukus ubi ungu yang sehat. 

Melihat anak susah makan tentu membuat orangtua resah. Salah satu kiat mengatasinya ialah meningkatkan ide dalam mengolah menu pada makanannya.

Itulah 5 pilihan makanan pengganti nasi untuk anak yang bisa Mama coba berikan.

Baca juga: 

The Latest