5 Rekomendasi Aktivitas untuk Anak di Luar Rumah saat Musim Hujan

Aktivitas yang menyenangkan untuk anak saat musim hujan tiba

29 Mei 2021

5 Rekomendasi Aktivitas Anak Luar Rumah saat Musim Hujan
Freepik/Prostooleh

Saat musim hujan tiba, anak lebih sering bermain di dalam rumah dibandingkan di luar rumah. Padahal jika terjadi hujan dengan intensitas rendah anak-anak bisa lho bermain di luar ruangan, mereka bisa melakukan hal yang belum pernah mereka rasakan.

Tetapi sebelum bermain di luar ruangan saat hujan, mama harus pastikan agar tidak ada petir karena akan membahayakan si Kecil.

Si Kecil tentu akan merasa senang, jika bermain yang berhubungan dengan air, terutama ketika hujan ia bisa bermain lari-lari ataupun memercikkan air hujan.

Apakah mama tahu ada beberapa permainan lain yang bisa dilakukan saat musim hujan nih. Untuk itu Popmama.com akan memberikan rekomendasi permainan yang bisa dilakukan saat hujan tiba.

1. Perahu apung

1. Perahu apung
pixabay/Starflames

Jika di halaman rumah terdapat genangan atau aliran air yang mengalir, si Kecil bisa membuat perahu-perahuan dari benda yang bisa mengapung seperti daun atau kertas. Tentunya hal itu sangat menyenangkan bagi mereka, dengan menaruh perahu yang sudah dibuat kemudian dialirkan pada air yang mengalir.

Namun, jika tidak terdapat genangan atau aliran air, mereka bisa membuat genangan sendiri dengan bak plastik.

Editors' Pick

2. Membangun dunia alam

2. Membangun dunia alam
Thecrazyoutdoormama.com

Ketika hujan anak bisa membawa mainan hewan plastik atau miniature kecil yang tahan air. Si Kecil bisa membuat imajinasi sendiri dengan menjelajahi genangan air, lumpur, tumpukan daun, dan lebih banyak lagi kreasi alam. Namun, setelah bermain mereka harus tetap membersihkannya menggunakan sabun dan air agar mainan mereka kembali bersih.  

3. Ciptakan musik yang indah

3. Ciptakan musik indah
Freepik/myimagine2018

Si Kecil juga bisa membuat musik dari barang-barang rumah tangga seperti garpu, sendok, sumpit stainless, wadah plastik, dan juga panci. Dengan barang-barang tersebut mereka bisa bereksperimen membuat suara-suara dari berbagai benda. Anak-anak mungkin juga dapat mencobanya ketika sedang hujan kemudian beberapa tetesan masuk kedalam wadah tersebut dan menghasilkan suara yang berbeda.

4. Color run

4. Color run
pixabay/Glady

Si Kecil dapat membuat jarak berlari dengan menggunakan kapur di halaman. Agar keseruan saat hujan lebih berwarna, si Kecil bisa membuat bubuk cat yang aman, kemudian ketika sedang berlari mereka bisa melemparkan bubuk tersebut keatas yang akan menghasilkan warna-warni.

Setelah bermain lari-larian, sang Anak juga bisa mencairkan bubuk cat itu lalu membuat cetakan telapak tangannya dan letakan pada baju polos yang sudah tidak terpakai atau kertas kosong. Dan jangan lupa setelah mereka bermain, anak harus membersihkan tubuhnya hingga bersih sampai tidak ada lagi cat warna yang menempel.  

5. Berlompat dan berjalan-jalan di sekitar rumah

5. Berlompat berjalan-jalan sekitar rumah
pixabay/ZyrexPI

Si Kecil dapat bermain lompat-lompat dan berjalan-jalan mengelilingi lingkungan sekitar tempat tinggalnya. Mereka juga bisa menggunakan jas hujan dan sepatu bot jika tidak ingin terlalu basah. Hal yang sangat sederhana, namun ketika masih kecil hal itu membuat anak merasa gembira.

Nah itu dia beberapa rekomendasi aktivitas di luar rumah untuk anak-anak, Ma! Jadi Mama tidak perlu bingung lagi nih untuk aktivitas yang bisa dilakukan si Kecil saat musim hujan tiba. Semoga informasi ini bermanfaat ya, Ma!

Baca juga:

The Latest