Sekarang, Mama dan Papa sudah memahami pentingnya pola tidur yang berkualitas untuk pertumbuhan tinggi badan anak. Yuk, simak bersama kebiasaan tidur yang Mama dan Papa bisa jadikan rutinitas konsisten:
Memperhatikan waktu dan jenis makanan sebelum tidur
Makan besar dalam waktu terlalu dekat dengan waktu tidur dapat membuat anak sulit tidur serta memicu gangguan GERD. Biasakan anak makan malam selambat-lambatnya 3-4 jam sebelum tidur.
Selain waktu, perhatikan juga jenis makanan yang dikonsumsi anak. Sebelum tidur, si Kecil sebaiknya tidak mengkonsumsi minuman dan makanan berkafein, seperti teh, soda atau cokelat. Kafein dapat mengganggu pola tidur anak. Mama bisa berikan susu sebagai gantinya.
Menyikat gigi dan membersihkan diri sebelum tidur
Kebersihan adalah sebagian dari iman. Sebelum anak tidur, Mama dan Papa bisa membiasakan anak untuk membersihkan diri sebelum naik ke atas tempat tidur.
Ritual bersih-bersih diri ini harus selalu diterapkan meski ia merasa mengantuk atau keletihan. Kebiasaan ini akan membawa pengaruh positif hingga si Kecil dewasa.
Mengganti baju dan membersihkan tempat tidur
Lingkungan kamar, tempat tidur, dan keadaan diri yang bersih sangat berpengaruh pada kebiasaan tidur anak. Si Kecil dapat tertidur dengan nyaman dan lebih berkualitas karena ia tidak merasa gatal, berkeringat, atau kotor
Membaca cerita
Selain mempererat hubungan dengan si Kecil, membacakan cerita atau sekedar berbincang sebelum tidur tentang harinya akan membantu anak menambah kosakata. Mengasah perkembangan otak dan imajinasinya, serta menumbuhkan minat baca yang tinggi pada anak dimulai dari kebiasaan kecil seperti ini.
Meredupkan lampu kamar dan hindari gadget
Paparan cahaya biru dari perangkat elektronik seperti televisi, komputer, dan ponsel dapat menghambat produksi melatonin, hormon yang mengatur pola serta waktu tidur. Akibatnya, anak bisa mengalami kesulitan untuk tidur dan bangun di pagi hari. Karena itu, disarankan untuk menjauhkan gadget dari anak minimal satu jam sebelum waktu tidur.
Selain itu, biasakan mematikan lampu kamar agar suasana gelap dapat membantu meningkatkan produksi melatonin secara alami.