Istilah ptosis mendadak jadi perbincangan publik setelah disinggung Pandji Pragiwaksono di Mens Rea. Dalam materi komedinya Pandji menyinggung mengenai kondisi ptosis yang dialami Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
Namun, polemik ini muncul setelah Tompi mengkritik materi komedi dari Pandji di Mens Rea yang menyinggung soal kondisi mata Gibran. Menurutnya kondisi seseorang tidak dapat dijadikan sebagai bahan candaan.
Kondisi ini sendiri merupakan kondisi medis di mana mata seseorang kelihatan mengantuk dan bukan merupakan sebuah ekspresi maupun gestur.
Dalam dunia medis, kondisi anatomi ini disebut sebagai ptosis. Ptosis dapat dialami anak-anak dan orang dewasa, baik bawaan sejak lahir maupun akibat faktor usia dan cedera.
Lalu, apa itu ptosis? Apa penyebab dan penanganannya? Tenang, Popmama.com sudah merangkumnya berikut ini.
