Bali kembali menjadi sorotan dunia fashion melalui gelaran Bali Fashion Trend 2025 (BFT 2025).
Mengusung tema Beyond Beauty, ajang ini menghadirkan perayaan mode yang tak hanya menampilkan keindahan visual, tetapi juga mengangkat nilai budaya, kolaborasi, dan keberlanjutan dalam industri fashion.
Diselenggarakan di Ubud, Bali, acara ini mempertemukan desainer nasional dan internasional dalam satu panggung kreatif berskala global, sekaligus menjadi inspirasi bagi Mama yang ingin mengikuti perkembangan fashion dengan makna yang lebih mendalam.
Berikut Popmama.com akan membahas seputar Bali Fashion Trend 2025 dengan tema Beyond Beauty.
