5 Inspirasi Fashion Mengenakan Dress yang Nyaman Saat Hamil

Dengan boxy dress, Mama tetap bisa tampil elegan dan menarik di masa kehamilan

5 Agustus 2019

5 Inspirasi Fashion Mengenakan Dress Nyaman Saat Hamil
Freepik/angel_nt

Tentunya saat hamil berbagai persiapan dilakukan oleh calon ibu, mulai dari kesehatan janin hingga baju yang akan dikenakan selama kehamilan.

Tapi sayangnya sebagian ibu hamil merasa kesulitan saat mengenakan outfit tertentu dan lebih memilih menggunakan dress yang membuatnya nyaman.

Sedangkan kenyamanan itu sangat penting dimasa kehamilan, sehingga Mama tetap bisa aktif bergerak.

Lalu bagaimana cara menunjang penampilan agar terlihat elegan saat mengenakan dress? 

Berikut Popmama.com berikan 5 inspirasi fashion mengenakan dress yang nyaman untuk ibu hamil. Yuk, cek ulasannya:

1. Boxy dress yang simpel dan stylish

1. Boxy dress simpel stylish
Racked

Dengan bentuk tubuh yang membesar di masa kehamilan, Mama sering kali merasa serba salah saat mengenakan dress untuk ke pesta?

Tenang, Mama bisa tetap memerhatikan penampilan meski sedang hamil dengan mengandalkan boxy dress yang stylish.

Boxy dress yang simpel dan stylish ini memiliki potongan sedikit besar dan sangat cocok untuk ibu hamil, terutama jika sudah memasuki kandungan trimester kedua. 

Dimana Mama bisa leluasa beraktivitas saat memakai boxy dress, sehingga Mama tetap merasa nyaman dan percaya diri ketika datang ke sebuah acara.

Namun, pilihlah yang berbahan nyaman seperti katun agar mampu menyerap keringat.

Editors' Pick

2. Maternity dress warna pastel yang terkesan lembut

2. Maternity dress warna pastel terkesan lembut
Freepik/prostooleh

Meski sedang hamil, sebenarnya ibu hamil masih bisa terlihat menawan dan modis mengenakan dress yang identik dengan pakaian longgar.

Apalagi seiring berkembangnya zaman, model baju hamil semakin beragam. Meski tubuh sudah membesar, Mama bisa menutupinya dengan maternity dress. 

Jangan ragu untuk tampil manis dengan dress yang nyaman dengan warna-warna pastel seperti nude, baby pink, baby blue, atau baby green.

Menggunakan maternity dress maka akan terkesan sangat lembut. Selain itu warna nude sangat cocok dikombinasikan dengan berbagai fashion item lainnya. 

Ya, berikan kesan lebih stylish dan tidak terlihat polos melalui permainan aksen seperti ruffle di bagian lengan dan print sneakers.

3. Maxi dress hitam yang elegan

3. Maxi dress hitam elegan
Freepik/prostooleh

Ketika memasuki kehamilan trimester tiga, biasanya tubuh Mama mulai berubah bentuk di bagian tubuh seperti perut dan pinggul yang semakin membesar.

Meski kondisi tubuh yang terlihat berisi, Mama tetap bisa datang ke pesta. Mama dapat memancarkan aura kecantikan seorang ibu hamil dengan menggunakan maxi dress berwarna gelap.

Maxi dress berwarna hitam bisa jadi pilihan yang tepat, karena bisa menyamarkan baby bump. 

Mama dapat memakai maxi dress polos atau dengan bordiran motif floral kecil memanjang. Pilihlah maxi dress yang bahannya mampu menyerap keringat seperti katun dan rayon.

Lalu padukan dengan flat shoes dan memakai statement earrings agar tampilan semakin stylish.

Sempurnakan juga penampilan dengan membawa hand bag. 

4. Midi dress yang praktis

4. Midi dress praktis
Freepik/Bearfotos

Saat hamil Mama sudah mulai malas menggunakan celana? Tenang, Mama bisa tampil praktis dan nyaman dengan midi dress. 

Midi dress dengan potongan simpel dan ringan ini bisa Mama pakai ke suatu acara. Tapi pastikan Mama memilih midi dress berbahan yang lembut dan sejuk. 

Kali ini kenakan midi dress berwarna putih dari bahan satin yang terkesan mewah dengan potongan sampai sebatas lutut, lalu padukan dengan blazer berwarna kontras yang dapat memberikan kesan ilusi siluet pada tubuh.

Sempurnakan penampilan dengan sepatu detail batu permata agar terkesan lebih mewah nan elegan.

5. Sweater dress yang menghangatkan tubuh

5. Sweater dress menghangatkan tubuh
Unplash/Suhyeon Choi

Tentunya masa-masa kehamilan membawa kebahagiaan tersendiri. Meski berat badan bertambah dan mengalami perubahan bentuk tubuh, bukan berarti saat hamil jadi penghalang untuk tampil stylish.

Kali ini Mama bisa menggunakan sweater dress. Gunakan sweater dress terbuat dari bahan yang bisa menyerap keringat dan membuat tubuh tetap hangat.

Modelnya yang simpel, sehingga bisa menjadi outfit gaya harian Mama di masa kehamilan.

Agar lebih stylish, pilihlah sweater dress dengan leher berbentuk turtle neck. 

Jadi jenis dress mana yang paling Mama suka? Saat menggunakan dress, pastikan bahannya benar-benar nyaman dipakai selama beraktivitas.

The Latest