Dalam drama Can This Love Be Translated? Kim Seon Ho berperan sebagai Joo Ho Jin, seorang penerjemah multibahasa dengan kemampuan linguistik yang menguasai berbagai bahasa asing, seperti Inggris, Jepang, hingga Italia.
Aktor ini juga beradu peran dengan Go Youn Jung sebagai Cha Mu Hee, sosok bintang dengan karakter cerah dan penuh percaya diri.
Tidak hanya menarik lewat perannya, gaya berpakaian Kim Seon Ho dalam drama ini juga mencuri perhatian.
Mulai dari tampilan profesional yang rapi hingga busana kasual yang nyaman, modern, dan effortless.
Berikut Popmama.com telah merangkum 7 inspirasi fashion Kim Seon Ho dalam drama Can This Love Be Translated? Yuk simak berikut ini.
