Mengenal Kakadu Pulm, Superfood yang Kaya akan Vitamin C

Bisa membuat kulit lebih sehat lho, Ma

23 September 2021

Mengenal Kakadu Pulm, Superfood Kaya akan Vitamin C
Pexels/ Mudrik H. Amin

Kakadu plum atau yang dikenal juga dengan gubinge atau billygoat merupakan buah kecil yang ditemukan di salah satu hutan di Australia. Biasanya buah kakadu plum digunakan untuk mengobati penyakit seperti flu dan sakit kepala.

Buah kecil sebesar buah zaitun ini ternyata kaya akan vitamin C yang juga bagus untuk kesehatan kulit lho, Ma. Lalu, apa sajakah manfaat dari kakadu plum yang disebut sebagai superfood ini?

Yuk, lebih mengenal kakadu plum dengan kandungan vitamin C yang telah Popmama.com  rangkum berikut ini!

1. Kakadu plum yang berfungsi untuk mengatasi jerawat

1. Kakadu plum berfungsi mengatasi jerawat
Pexels/Polina Tankilevitch

Masalah kulit yang satu ini pasti seringkali dirasakan dan tentunya dapat mengganggu penampilan. Dengan adanya kandungan vitamin C yang tinggi pada kakadu oil, buah ini dapat membersihkan bakteri yang menyebabkan jerawat.

Tak hanya jerawat saja, tetapi bekas jerawat juga dapat dihilangkan dengan ekstrak buah ini dan membuat wajah Mama tampak lebih halus dan cerah.

Editors' Pick

2. Dapat menjaga kulit tetap lembap

2. Dapat menjaga kulit tetap lembap
Pexels/Shiny Diamond

Kulit yang sehat adalah kulit yang lembab dengan hidrasi yang cukup, telah diketahui bahwa vitamin C dapat berfungsi untuk meningkatkan hidrasi kulit.

Dengan begitu, kulit akan menjadi lembap dan kenyal. Cocok untuk Mama yang memiliki jenis kulit kering, gunakan perawatan kulit yang memiliki kandungan kakadu plum agar kulit menjadi lebih lembap.

3. Menjadi anti-aging yang ampuh

3. Menjadi anti-aging ampuh
Freepik/master1305

Tak hanya kandungan vitamin C yang tinggi, kakadu plum juga memiliki kandungan vitamin E dan asam folat.

Selain itu, buah ini juga memiliki kandungan karotenoid yang dapat membantu melawan tanda-tanda penuaan yang disebabkan oleh radikal bebas.

Kerutan halus, bintik hitam, dan juga keriput dapat diatasi dengan menggunakan ekstrak buah ini.

4. Melindungi kulit dari efek sinar UV

4. Melindungi kulit dari efek sinar UV
freepik/rawpixel.com

Terlalu sering berada di bawah terik matahari tentunya bukanlah hal yang bagus karena dapat membuat Mama mengalami sunburn.

Oleh karena itu, Mama perlu untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari dengan menggunakan sunscreen.

Kakau plum mengandung ellagic acid aktif yang dapat membantu menghambat proses pembentukan pigmentasi yang membuat warna kulit tidak merata.

5. Dapat mengatasi peradangan

5. Dapat mengatasi peradangan
Pexels/Mikhail Nilov

Kakadu plum juga memiliki kandungan antioksidan yang tinggi sehingga dapat membantu mengatasi berbagai macam permasalahan kulit seperti kemerahan.

Kulit yang mengalami peradangan cenderung akan memerah dan terasa gatal, biasanya masalah eczema menjadi hal yang seringkali terjadi.

Nah, itulah beberapa hal yang perlu Mama ketahui seputar kakadu plum yang ternyata memiliki berbagai macam manfaat untuk kesehatan kulit. Jadi, apakah Mama tertarik untuk menggunakan ekstrak kakadu plum sebagai salah satu rangkaian perawatan kulit?

Baca juga:

The Latest