5 Perawatan yang Perlu dilakukan Sebelum Memasuki Usia 30 Tahun

Gak perlu lagi khawatir dengan tanda penuaan!

22 Oktober 2021

5 Perawatan Perlu dilakukan Sebelum Memasuki Usia 30 Tahun
Pexels/Gantas Vaičiulėnas

Mulai memasuki usia 30 tahun, tentunya banyak hal yang akan berubah baik itu pada kehidupan ataupun perubahan pada diri sendiri. Fisik yang Mama miliki pada saat usia 20-an akan berbeda pada saat memasuki usia 30-an lho.

Walaupun begitu, Mama tidak perlu khawatir akan mengalami banyak perubahan pada saat memasuki usia 30-an jika sudah melakukan perawatan sejak usia Mama 20-an. Lalu, jenis perawatan apa saja yang bisa Mama lakukan untuk menjaga kulit awet muda?

Kali ini Popmama.com telah merangkum 5 perawatan yang perlu dilakukan sebelum memasuki usia 30 tahun. Yuk, disimak!

1. Rutin membersihkan wajah

1. Rutin membersihkan wajah
Freepik/wayhomestudio

Membersihkan wajah menjadi hal utama yang harus Mama lakukan untuk menjaga kulit tetap dalam keadaan yang sehat. Kotoran yang menempel pada wajah saat beraktivitas seharian dapat membuat kulit menjadi kusam sehingga perlu untuk dibersihkan.

Selain itu, Mama juga harus menggunakan facial wash yang memiliki kandungan gentle atau lembut agar wajah tidak mengalami infeksi atau kemerahan dan mampu membersihkan minyak dan sisa kotoran.

Editors' Pick

2. Selalu menggunakan sunscreen

2. Selalu menggunakan sunscreen
Freepik/lookstudio

Sunscreen memiliki peran yang sangat penting untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang dapat membuat wajah menjadi kusam. Menggunakan sunscreen secara rutin dapat membantu untuk mencegah munculnya keriput pada wajah.

Meskipun sedang berada di dalam ruangan, pastikan bahwa Mama sudah menggunakan sunscreen untuk memberikan perlindungan pada wajah. Mama bisa menggunakan sunscreen melalui produknya langsung atau menggunakan base makeup yang sudah memiliki kandungan SPF di dalamnya.

3. Menggunakan serum untuk melembapkan

3. Menggunakan serum melembapkan
Freepik

Pada saat memasuki usia 20-an, Mama sudah bisa menggunakan serum yang mengandung vitamin C dan antioksidan. Kedua kandungan tersebut dapat berfungsi sebagai anti-aging yang membuat kulit menjadi lebih kenyal dan kencang.

Selain vitamin C dan antioksidan, Mama bisa menggunakan serum yang memiliki kandungan hyaluronic acid di dalamnya yang mana berfungsi untuk menjaga kelembapan kulit dan menjaga elastisitas kulit.

4. Menggunakan retinol

4. Menggunakan retinol
Freepik/Dekazigzag

Dilansir dari artikel Popmama.com berjudul Mengenal Retinol, Skincare untuk Mencegah Penuaan Dini, Retinol adalah zat yang dipercaya dapat memperlambat proses penuaan. Penggunaan retinol dalam rangkaian perawatan kulit Mama sehari-hari penting untuk melawan penuaan dini.

Gunakan retinol pada malam hari setelah mencuci wajah atau gunakan bersamaan dengan pelembap untuk membuat kulit menjadi lebih lembap saat menggunakan retinol.

5. Kurangi penggunaan bulu mata palsu

5. Kurangi penggunaan bulu mata palsu
Freepik/assumption111

Jika ingin memiliki bulu mata yang terlihat lentik, Mama bisa melakukan perawatan bulu mata dengan menggunakan serum bulu mata dibandingkan dengan menggunakan bulu mata palsu. Selain itu, Mama juga bisa memiliki bulu mata yang lentik dengan eyelash extension.

Lem yang digunakan untuk menempelkan bulu mata palsu dapat merusak bagian akar bulu mata jika digunakan terlalu sering sehingga akan membuat bulu mata lebih mudah rontok.

Nah, itulah 5 perawatan yang bisa Mama lakukan di usia 20-an jika ingin memiliki wajah yang terlihat sehat dan tampak awet muda pada saat memasuki usia 30-an. Melakukan perawatan wajah sejak dini tentunya dapat membuat wajah menjadi lebih awet muda.

Jangan sampai lupa ya, Ma!

Baca juga:

The Latest