Terlihat Mewah, 6 Outfit Warna Emas ini Bisa Kamu Coba

Outfit berwarna emas ini bisa Mama coba kenakan lho!

10 Januari 2021

Terlihat Mewah, 6 Outfit Warna Emas ini Bisa Kamu Coba
amazon.com, bloglovin.com, instyle.com

Dari sekian banyak warna yang ada di dunia ini, warna emas atau gold ini dinilai memilki pembawaan yang mewah dan juga berkelas. Meskipun memiliki kesan yang mewah dan berkelas, outfit berwarna emas bisa digunakan untuk menghadiri acara informal atau acara santai lainnya.

Ternyata warna emas bisa digunakan sebagai outfit untuk kegiatan sehari-hari atau acara formal tanpa memberikan kesan yang norak.

Oleh karena itu, kali ini Popmama.comtelah merangkum 6 tips mix and match pakaian berwarna emas yang bisa Mama coba untuk penampilan yang lebih stylish. Yuk, disimak!

1. Tampil glamor dengan warna putih dan emas

1. Tampil glamor warna putih emas
Pinterest/Bonanza Marketplace

Perpaduan antara warna putih dengan emas ini akan memberikan kesan yang bersih dan juga menawan lho, Ma. Rok dengan warna gold metallic ini sangat cocok dikenakan untuk menghadiri acara apapaun.

Untuk penampilan yang lebih sporty, Mama bisa mengenakan sneakers yang juga memiliki aksen emas pada motifnya. Style seperti ini mampu memberikan penampilan Mama yang terlihat lebih glamor.

2. Menawan dengan knee length skirt warna emas

2. Menawan knee length skirt warna emas
Pinterest/Mujer de 10

Tampil simpel dengan warna emas dan hitam? Tentu saja bisa! Warna hitam yang netral bisa dipadukan dengan warna apa saja. Karena itulah warna emas yang dipakai sebagai atasan akan membuat penampilan lebih simpel namun masih memberikan kesan yang mewah.

Knee length skirt ini dapat digunakan untuk menghadiri acara baik formal maupun informal. Ditambah lagi dengan heels yang juga berwarna emas akan menyempurnakan penampilan Mama.

Editors' Pick

3. tampilan lebih formal dengan blazer

3. tampilan lebih formal blazer
Pinterest.com

Ingin tetap terlihat profesional dengan warna emas? Mama bisa mengenakan high waist berwarna emas dilengkapi dengan double breasted blazer berwarna hitam.

Penampilan seperti ini akan mengeluarkan aura profesional yang Mama miliki serta akan tetap terlihat elegan dan stylish. Mama bisa mengenakan outfit ini untuk pergi ke kantor atau menghadiri meeting.

4. Tampil anggun dengan long outer dan dress

4. Tampil anggun long outer dress
Pinterest/OkChicas

Memakai long outer dengan dress hitam adalah perpaduan yang sempurna untuk menghadiri berbagai acara. Outfit ini juga bisa dikenakan untuk sekedar hangout bersama teman-teman Mama, lho.

Style ini akan membuat penampilan Mama terlihat lebih anggun namun tetap terlihat simpel dan tidak berlebihan. Kenakan heels yang juga berwarna hitam untuk lebih menonjolkan warna emas pada outer yang dikenakan.

5. Berpenampilan simpel dengan kaus

5. Berpenampilan simpel kaus
Pinterest/Steal the Look

Tak diragukan lagi jika kaus menjadi jenis pakaian yang menjadi favorit banyak orang. meskipun terlihat sangat sederhana, mengenakan kaus menjadi pilihan utama saat ingin berpenampilan yang simpel dan juga santai.

Memakai rok dengan warna emas ini bisa menjadi pilihan yang tepat saat Mama mengenakan kaus. Karena warna emas yang memiliki kesan mewah, Mama akan memiliki penampilan yang lebih elegan meskipun hanya memakai kaus saja.

6. Tampak feminin dengan warna hitam dan emas

6. Tampak feminin warna hitam emas
theatlanticpacific.com

Mengenakan jaket berwarna hitam dan juga dalaman berwarna hitam seperti ini juga akan membuat penampilan Mama terlihat lebih feminin. Motif bintang yang ada pada kaus dan aksesoris mutiara pada jaket akan terlihat manis saat dikenakan.

Memakai sling bag kecil yang juga bisa Mama kenakan untuk menyempurnakan penampilan dan Mama bisa memakai heels dengan warna senada untuk membuat penampilan lebih feminin.

Nah, jadi itu dia beberapa inspirasi mix and match warna emas yang bisa Mama kenakan untuk terlihat lebih glamor dan juga mewah tanpa membuatnya terkesan norak atau berlebihan. Jangan ragu untuk memakai outfit dengan warna emas ini ya, Ma.

Jadi, kira-kira mix and match mana yang sesuai dengan style Mama?

The Latest