Rekomendasi 10 Skincare dengan Kandungan Vitamin E untuk Anti Aging

Vitamin E untuk cegah penuaan kini bukan cuma bisa ditemui di suplemen saja lho, Ma

10 Februari 2024

Rekomendasi 10 Skincare Kandungan Vitamin E Anti Aging
Freepik

Di usia kita yang tak lagi muda membuat kita membutuhkan rangkaian produk yang bersifat anti penuaan. Tapi Mama tahu ngga si, jika ada salah satu kandungan skincare yang bermanfaat sebagai anti-aging? Nah kandungan tersebut adalah vitamin E. 

Vitamin E ini ternyata membantu sel-sel wajah beregenerasi dan memiliki antioksidan serta anti inflamasi. Ini lah yang membuat kulit wajah terhindar dari kerutan, bercak hitam, dan tanda-tanda penuaan lainnya lho.

Sebagai antioksidan, vitamin E juga mencegah kerusakan kulit wajah akibat radikal bebas seperti sinar matahari dan polusi udara. Selain bermanfaat menjadi anti aging, vitamin E juga membantu menjaga kelembapan kulit, meredakan peradangan, hingga mengurangi rasa gatal pada kulit wajah yang sensitif.

Nah penting untuk diketahui, sekarang ini, vitamin E tidak hanya ditemukan pada kapsul minum, tetapi juga sudah bisa kita temui dalam bentuk produk skincare. Mulai dari moisturizer, serum, toner, dan lainnya.

Nah, untuk Mama yang tertarik menggunakan skincare dengan kandungan Vitamin E, berikut telah Popmama.com rangkumkan. Simak ulasannya yuk, Ma!

1. BIOAQUA Vitamin E Emulsion

1. BIOAQUA Vitamin E Emulsion
Instagram/bioaquabeautyofficial

Produk vitamin E yang pertama dari BIOAQUA Vitamin E Emulsion. Produk ini mengklaim mampu mengatasi permasalahan kulit seperti flek hitam, kering, dan kusam, serta mencerahkan kulit.

Selain untuk wajah, BIOAQUA Vitamin E Emulsion bisa digunakan di wajah, tangan, dan paha. Produk ini dibanderol cukup murah yakni hanya Rp19.900 saja. 

 

2. COMMONLABS Vitamin E Light Cream

2. COMMONLABS Vitamin E Light Cream
Instagram/commonlabsofficial

Produk selanjutnya dari COMMONLABS Vitamin E Light Cream yang memiliki konsen utama untuk melembapkan kulit wajah dan melindungi kulit dari peradangan dan jerawat karena mengandung hipoalergenik yang menghambat sebum pada wajah.

Produk ini menyediakan dua ukuran, untuk ukuran tube 30 ml dibanderol seharga 39.000 rupiah dan ukuran jar 70ml seharga Rp79.000.

3. Dear Klairs Freshly Juiced Vitamin E Mask

3. Dear Klairs Freshly Juiced Vitamin E Mask
Instagram/klairs.id

Produk asal Korea ini dapat digunakan sebagai masker, pelembap, dan sleeping mask yang membantu mencerahkan, menghidrasi, melembapkan, mengurangi tanda penuaan, dan memperbaiki tekstur kulit.

Selain mengandung vitamin E, produk ini juga diperkaya dengan niacinamide. Di official store, Dear Klairs Freshly Juiced Vitamin E Mask dibanderol seharga Rp390.000 untuk ukuran 90 ml.

4. Derma-e Vitamin E 12.000 IU Cream

4. Derma-e Vitamin E 12.000 IU Cream
Instagram/dermae

Selanjutnya, produk Derma-e Vitamin E 12.000 IU Cream yang mengklaim dapat membantu melembapkan dan melindungi kulit dari radikal bebas, serta mengandung 100% vegan.

Produk ini bisa digunakan pada wajah, siku, tumit, lutut, tangan, atau area kulit luar manapun. Untuk menggunakannya, Mama perlu merogoh kocek sebesar Rp248.000 .

Editors' Pick

5. DHSkinLabs Concentrated Vitamin E Cream

5. DHSkinLabs Concentrated Vitamin E Cream
Instagram/dhskinlabs

Produk DHSkinLabs Concentrated Vitamin E Cream mengandung konsentrat vitamin E 10.000 I.U. yang membantu mengurangi bekas luka dan menjaga kelembapan kulit.

Produk ini dapat digunakan pada kulit wajah dan tubuh, yang dibanderol seharga Rp80.808 untuk ukuran 100ml.

6. Natur-e Daily Face Cream 100 IU

6. Natur-e Daily Face Cream 100 IU
Instagram/nature_e_indonesia

Produk ini mengandung vitamin E beads pomegranate seed oil yang membantu melindungi kulit dari paparan sinar UVA dan UVB sehingga dapat membuat kulit wajah tetap cerah.

Selain itu, Nature-e Daily Face Cream 100 IU mengandung antioksidan yang membuat kulit wajah kenyal dan lembap. Produk ini cocok digunakan mulai usia 18 tahun. Nature-e Daily Face Cream 100 IU dibanderol seharga Rp26.000  untuk ukuran tube 50 ml.

7. Nature-e White Brightening Serum

7. Nature-e White Brightening Serum
Instagram/nature_e_indonesia

Masih dari produk Nature-e, kali ini vitamin E diformulasikan dalam bentuk serum yang bermanfaat untuk meratakan warna kulit dan mencerahkan kulit wajah yang kusam.

Nature-e White Brightening Serum dibanderol seharga Rp56.000 untuk ukuran tube 15 ml.

8. Viva Queen Pro-Age Advance Night Cream

8. Viva Queen Pro-Age Advance Night Cream
Instagram/viva.cosmetics

Produk lokal Indonesia ini membantu menjaga skin barrier kulit serta mencegah terjadinya tanda-tanda penuaan di kulit wajah.

Viva Queen Pro-Age Advance Night Cream dibanderol seharga Rp53.250 untuk jar kemasan 25 gram.

9. Wardah Renew You Anti Aging Night Cream

9. Wardah Renew You Anti Aging Night Cream
Instagram/wardahbeauty

Krim pelembap dari Wardah ini membantu melembapkan kulit, menjaga elastisitas kulit, mengencangkan kulit, dan membuat kulit wajah nampak lebih cerah.

Produk ini dibanderol seharga Rp47.150 untuk ukuran 15 gram dan Rp91.200 dalam jar 30 gram.

10. The Body Shop Vitamin E Series

10. The Body Shop Vitamin E Series
Instagram/thebodyshopindo

Produk berikutnya yang layak Mama coba adalah rangkaian vitamin E dari The Body Shop. Rangkaian ini terdiri dari three step basic hydration, yakni facial wash, hydrating toner, dan moisturizer.

The Body Shop Vitamin E Series ini terbuat dari Raspberry Seed Oil yang diekstrak menjadi vitamin E. Seperti yang telah Mama ketahui, vitamin E ini berfungsi menjadi antioksidan yang melindungi kulit dari radikal bebas.

Terlebih dalam produk ini juga ada kandungan Raspberry Seed Oil yang bermanfaat untuk mengunci kadar air, sehingga kulit wajah Mama lebih sehat, segar, dan terasa kenyal. Selain itu, produk ini diperkaya dengan kandungan hyaluronic acid yang mampu meningkatkan hidrasi kulit hingga 38% selama 8 jam.

Nah, The Body Shop Vitamin E Series cocok digunakan Mama di saat musim pancaroba seperti sekarang ini lho, Ma. Pasalnya, di musim pancaroba kulit tentu menjadi mudah kering, bersisik, dan kusam.

Mama tak perlu khawatir, formula baru The Body Shop Vitamin E Series ini juga sudah bersertifikasi vegan karena terbuat dari fermentasi glukosa dari gandum dan jagung yang menjadi hydration hero yang ampuh. Oleh karena itu, kealamian produk bisa terjamin amannya untuk menjaga skin barrier pada wajah. 

The Body Shop Vitamin E Series dijual mulai dari harga Rp599.000. Jika Mama tertarik, Mama bisa secara langsung mengunjungi toko offline dan online channel The Body Shop Indonesia. 

Nah itu dia rekomendasi produk skincare yang mengandung vitamin E. Selain dari rangkaian produk-produk di atas, jaga pola makan agar kulit semakin sehat ya, Ma. Semoga bermanfaat!

Baca juga:

The Latest