Bagi Mama yang aktif mengikuti dunia kecantikan, perkembangan brand kecantikan lokal saat ini nampaknya sudah kian menggembirakan, ya.
Kini, banyak produk yang nggak cuma menawarkan warna dan coverage yang bagus, tapi juga dilengkapi dengan kandungan skincare aktif untuk merawat kulit.
Salah satunya adalah MK SKIN yang baru saja meluncurkan Gold Makeup Series dalam sebuah acara eksklusif di sebuah cruise mewah.
Dengan memanfaatkan bahan-bahan seperti Niacinamide, Centella Asiatica Extract, Vitamin E, hingga Sodium Hyaluronate, rangkaian ini dirancang untuk memberikan hasil riasan flawless sekaligus menjaga kelembapan dan kesehatan kulit.
Nah, bagi Mama yang mencari produk multifungsi, berikut Popmama.com rangkumkan 4 rekomendasi produk dari seri terbaru tersebut.
