Tanpa Disadari, Ini 5 Hal yang Membuat Perempuan Muda Tampak Lebih Tua

Walau telah melakukan perawatan wajah, ada faktor yang bisa membuat kamu tampak tua

21 Agustus 2020

Tanpa Disadari, Ini 5 Hal Membuat Perempuan Muda Tampak Lebih Tua
Freepik/cookie_studio

Beberapa orang mungkin merasa penampilannya lebih tua dari usia sebenarnya, padahal di wajahnya belum timbul kerutan atau tanda-tanda penuaan lainnya.

Perlu kamu tahu, kerutan di wajah bukanlah satu-satunya faktor penyebab seseorang tampak lebih tua. Banyak hal yang tanpa disadari menyebabkan seseorang tampak tua.

Jadi, walaupun kamu telah melakukan perawatan wajah hingga prosedur kecantikan, tetapi faktor-faktor lainnya tidak kamu perhatikan, maka usahamu untuk terlihat lebih muda akan sia-sia.

Dikutip dari laman Best Life and The Healthy, berikut Popmama.com telah merangkum 5 faktor yang menyebabkan seseorang tampak lebih tua.

1. Postur tubuh yang bungkuk

1. Postur tubuh bungkuk
Freepik/Racool_studio

Postur tubuh yang buruk dapat membuat kamu terlihat jauh lebih tua dan juga terkesan lebih gemuk dari yang sebenarnya.

Jadi, jika kamu ingin membuat penampilanmu tampak lebih muda beberapa tahun, kamu harus membiasakan diri untuk lebih tegap guna memperbaiki postur tubuh.

Salah satu cara yang dapat kamu lakukan adalah dengan membiasakan duduk dan berdiri dengan tegak.

Editors' Pick

2. Tidak pernah mengubah gaya rambut

2. Tidak pernah mengubah gaya rambut
Freepik/free picture

Bagaimanapun juga, tren gaya rambut selalu berubah, dan jika kamu hanya mempertahankan gaya rambut yang sama untuk waktu yang lama, hal itu bisa membuat gayamu terlihat kuno dan kurang fresh.

Untuk itu, cobalah ganti gaya rambut sesekali. Siapa tahu, kamu justru akan menemukan yang lebih cocok untukmu dan membuat wajah menjadi lebih muda.

3. Gigi yang tidak terawat

3. Gigi tidak terawat
Freepik/user18526052

Malas membersihkan gigi dengan benar tidak hanya meningkatkan risiko kehilangan gigi, tapi juga meningkatkan risiko gigi menjadi kuning dan terbentuk karang gigi.

Selain mengganggu penampilan, kondisi ini juga akan membuat kamu tampak lebih tua. Oleh sebab itu, rawatlah gigi sedini mungkin sebelum gigi benar-benar bermasalah.

4. Salah posisi tidur

4. Salah posisi tidur
Freepik/free picture

Menurut ahli perbaikan kulit Lorena Oberg, tidur menyamping akan menyebabkan lipatan pada kulit, sehingga keriput perlahan-lahan akan terbentuk. Begitu juga dengan tidur telungkup yang membuat wajah menjadi bengkak.

“Tidur telungkup membuat cairan terjebak pada wajah, makanya ketika bangun muka akan bengkak dan pucat,” jelas perawat kulit Emma Coleman.

Posisi tidur yang benar adalah berbaring, wajah dihadapkan ke langit-langit untuk menghindari kulit tertarik dan terlipat.

5. Menggosok kulit terlalu keras

5. Menggosok kulit terlalu keras
healthline.com

Ketika memakai produk perawatan wajah, kita cenderung mengaplikasikannya dengan cara menggosok berulang kali agar lekas terserap.

Padahal menurut Oberg, cara itu justru tidak sehat karena membuat kulit tertarik dan membentuk keriput dini pada wajah. Untuk itu, aplikasikanlah produk perawatan kulit dengan cara menepuk perlahan-lahan.

Nah, itulah kelima hal yang membuat perempuan muda tampak lebih tua dari usianya. Semoga dapat menjadi referensi untuk mencegah penuaan dini!

Baca juga:

The Latest