7 Rekomendasi Pelembap Wajah untuk Kulit Kering, Terbaik 2022

Pelembap ini dapat menjadi pilihan bagi Mama yang memiliki kulit kering

7 September 2022

7 Rekomendasi Pelembap Wajah Kulit Kering, Terbaik 2022
Freepik/artursafronovvvv

Kulit yang kering akan terasa sangat tidak nyaman, bahkan dapat iritasi dan mengelupas jika Mama tidak segera mengatasinya. Salah satu produk yang wajib Mama gunakan di dalam rangkaian skincare adalah pelembap. 

Dilansir dari mayoclinic.org, kulit kering juga dikenal sebagai xerosis atau xeroderma dan dapat disebabkan oleh berbagai faktor seperti cuaca, kerusakan akibat paparan sinar matahari, dan pemilihan produk yang keras.

Lalu, untuk mengatasi hal tersebut Mama wajib menggunakan pelembap pada rangkaian skincare dan bijak dalam pemilihan produk ya Ma. Berikut Popmama.com rangkum 7 rekomendasi pelembap wajah untuk kulit kering terbaik 2022:

1. Avoskin Your Skin Bae Glow Concentrate Treatment

1. Avoskin Your Skin Bae Glow Concentrate Treatment
Shopee.com

Kandungan utama dalam produk ini adalah 2% Aqua Ceramide + Multi Probiome + Hyaluronic Acid yang dapat secara efektif mengatasi kulit yang kering dan dehidrasi. Jika Mama merasa kulit sudah terasa kering dan tidak nyaman, produk ini dapat mengatasi hal tersebut karena berperan sebagai anti-inflamasi dan anti-iritasi.

2. Ceramic Skin Saviour Moisturizer Gel

2. Ceramic Skin Saviour Moisturizer Gel
Shopee.com

Produk dari merek Somethinc ini merupakan pelembap gel-krim ringan yang dilengkapi dengan bahan anti-aging lho Ma! Dengan hanya satu produk, Mama dapat melembapkan kulit serta menunda penuaan dini. Selain itu, produk ini juga dapat memperbaiki skin barrier agar tampak sehat kembali. 

Editors' Pick

3. Dear Me Beauty Skin Barrier Water Cream

3. Dear Me Beauty Skin Barrier Water Cream
Instagram.com/dearmebeauty

Pelembap satu ini memiliki kandungan Blue Light Protection yang dapat melindungi kulit dari efek negatif paparan Blue Light atau sinar yang dipancarkan oleh layar perangkat digital seperti smartphone, TV LED, dan gadget lainnya.

Gimana nih Ma? Menarik ya, ternyata paparan sinar dari smartphone yang sehari-hari kita gunakan dapat mempercepat penuaan dini lho. Maka dari itu, pelembap satu ini menjadi salah satu pelembap terbaik selain dapat melembapkan kulit kering.

4. Laneige Water Bank Blue HA Cream Dry

4. Laneige Water Bank Blue HA Cream Dry
Shopee.com

Produk dari Korea ini sangat tahan lama untuk melembapkan kulit, ketika bangun tidur Mama akan merasakan kulit yang lembap dan cerah setelah semalaman memakainya. Tekstur dari pelembap ini adalah krim yang cukup ringan jadi nyaman untuk digunakan.

Water Bank Cream ini dilengkapi dengan energi dan kekuatan Blue Hyaluronic Acid yang membantu meningkatkan kekuatan skin barrier, melindungi kulit dari paparan iritasi eksternal sehari-hari sekaligus melembapkan kulit dari dalam. 

5. Skintific 5X Ceramide Barrier Repair Moisturizer Gel

5. Skintific 5X Ceramide Barrier Repair Moisturizer Gel
Instagram.com/skintificid

Kulit yang kering dapat disebabkan oleh kerusakan dari barrier kulit lho Ma. Maka dari itu penting bagi Mama untuk memperbaiki skin barrier terlebih dahulu agar kulit kembali sehat. Produk ini bertekstur gel ringan dan sangat melembapkan. 

SKINTIFIC 5X Ceramide Barrier Repair Moisture Gel Moisturizer menggabungkan 3 kandungan aktif Ceramide, Hyaluronic Acid, dan Centella Asiatica, untuk mengatasi permasalahan skin barrier yang rusak dikarenakan jerawat, kemerahan, kulit bertekstur, dan juga kulit kering secara cepat namun tetap aman untuk skin barrier.

Produk ini, diperkaya dengan teknolog 5X Ceramide, yang merupakan gabungan 5 jenis Ceramide untuk melembapkan secara mendalam dan melindungi serta menguatkan lapisan kulit. Produk ini mengklaim dapat melembapkan dan menghidrasi selama 24 jam. 

6. Labore Barrier Revive Cream

6. Labore Barrier Revive Cream
Shopee.com

Ketika kulit kering biasanya menjadi sensitif dan dapat menyebabkan kemerahan.

Maka dari itu Mama dapat mencoba pelembap satu ini karena dapat memperbaiki dan memperkuat skin barrier yang rusak. Pelembap ini bertekstur krim ringan ya Ma jadi nyaman digunakan sehari-hari.

7. Whitelab Cera-Mug Barrier Moisturizing Gel

7. Whitelab Cera-Mug Barrier Moisturizing Gel
Shopee.com

Pelembap ini sangat cocok bagi Mama yang ingin menggunakan pelembap bertekstur gel yang tidak lengket, ringan, dan mengandung sekaligus Ceramide-4, Mugwort, Marine Collagen, dan HyaluComplex-10 yang melembapkan, merawat dan meningkatkan fungsi skin barrier wajah sekaligus memberi nutrisi terbaik untuk kulit wajah.

Fungsi lainnya adalah membantu menenangkan kulit yang iritasi dan kemerahan, merawat kekenyalan dan kehalusan kulit wajah, dan menyamarkan tanda-tanda penuaan dini pada kulit wajah

Demikian rangkuman Popmama.com mengenai 7 rekomendasi pelembap wajah untuk kulit kering terbaik 2022. Semoga Mama dapat menentukan pelembap mana yang pas digunakan dan jangan lupa sesuaikan dengan kebutuhan kulit Mama masing-masing ya.

Baca juga:

The Latest