Nama Yoona SNSD mungkin tak asing lagi ditelinga Mama ya. Apalagi kini penyanyi multitalenta itu sedang aktif di dunia akting juga lho, Ma.
Salah satu dramanya yang sedang tayang yakni King The Land. Di drama ini, Yoona dipasangkan dengan Lee Jun Ho 2PM sebagai lawan mainnya.
Walaupun keduanya merupakan penyanyi, baik Yoona dan Jun Ho nyatanya memiliki skill akting yang bagus. Hal ini terbukti dengan masuknya drama King The Land di posisi Top 1 untuk kategori TV Shows di Netflix Indonesia.
Bagi Mama yang belum nonton, drama King The Land sendiri bercerita tentang Goo Won (Lee Jun Ho), anak dari pemilik King Hotel. Ia memiliki watak yang dingin, tidak mau diatur, namun memiliki sisi yang romantis. Goo Won kemudian jatuh cinta dengan Cheon Sa Rang (Yoona).
Sayangnya, kisah cinta keduanya tidak mudah lantaran perbedaan status sosial antara Goo Won dan Cheon Sa Rang yabg begitu tinggi. Goo Won seorang manajer umum sekaligus pewaris King Group sementara Sa Rang hanya pegawai di hotel itu.
Seiring berjalannya pemutaran, drama bergenre romcom ini akan banyak memberikan nilai kehidupan yang bisa Mama petik untuk dijadikan pembelajaran.
Maka dari itu, berikut Popmama.com rangkum 5 alasan drama King The Land layak Mama saksikan. Simak ulasan berikut yuk, Ma!
