Ingin Kembali Bekerja, Ini Tips Sukses Berkarier di Tahun 2020

Mulai dari manajemen diri yang baik hingga kemampuan bekerja sama.

6 Januari 2020

Ingin Kembali Bekerja, Ini Tips Sukses Berkarier Tahun 2020
Pexels/Minerva Studio

Sebagian perempuan yang telah berkeluarga dan memiliki anak ingin kembali terjun ke dunia kerja. Merintis karier lagi untuk mengasah kemampuan diri atau menambah penghasilan keluarga.

Namun, persaingan di luar sana untuk mendapatkan posisi yang diinginkan cenderung tidak mudah. Beberapa perusahaan pun lebih memili tenaga kerja dengan usia produktif dan belum berkeluarga.  

Mama mungkin mengalami kondisi tersebut sehingga mencoba peruntungan dengan cara melamar kerja di berbagai perusahaan. Untuk itu, berikut Popmama.com berikan tips sukses berkarier di tahun 2020 yang dilansir dari Rencanamu.id:

1. Kemampuan komunikasi tertulis

1. Kemampuan komunikasi tertulis
Pexels/Kaboompicscom

Pada posisi apa pun dan dimana pun perusahaan yang akan Mama tuju, kemampuan komunikasi secara tertulis akan tetap dibutuhkan. Untuk itu, penting untuk bisa menuangkan gagasan dalam bentuk bahasa tulisan dengan baik dan benar.

Saat melamar pekerjaan, penggunaan bahasa pada CV, surat lamaran, dan tes secara tertulis dapat menjadi penilaian dan pertimbangan perusahaan. Maka, jangan sampai banyak kesalahan tata bahasa ya, Ma.

Berlatih serta banyak membaca dapat  membantu  kemampuan komunikasi tertulis ini karena Mama akan mengetahui secara pasti penggunaan bahasa dan tata bahasa yang baik dan benar.

2. Menguasai bahasa Inggris

2. Menguasai bahasa Inggris
Pexels/The Coach Space

Seperti yang Mama ketahui, bahasa Inggris merupakan bahasa yang mendunia dan dapat ditemui dimana pun. Maka, penting untuk Mama menguasai bahasa Inggris saat melamar kerja. Akan ada banyak istilah atau penggunaan bahasa Inggris ini di dunia kerja.

Mengikuti les bahasa Inggris, atau mengasah kemampuan dengan membaca buku atau menonton film berbahasa Inggris dapat membantu Mama menguasai bahasa ini.

3. Kemampuan berbicara di depan umum

3. Kemampuan berbicara depan umum
Pexels/The Coach Space

Berbicara di depan banyak orang atau berpidato merupakan kemampuan dasar yang dibutuhkan pencari kerja. Hal ini karena perusahaan seringkali menunjuk para pekerjanya untuk melakukan presentasi.

Maka, Mama perlu berlatih menyampaikan gagasan dengan lancar di depan umum. Asah terus kemampuan berpidato dengan mengatur volume suara, intonasi, dan juga gestur.

4. Kemampuan bahasa asing lainnya

4. Kemampuan bahasa asing lainnya
Pexels/The Coach Space

Tidak hanya bahasa Inggris, bahasa asing lainnya pun dapat menjadi nilai tambah untuk Mama saat melamar pekerjaan. Meskipun hal ini bersifat tidak wajib, tetapi dapat membantu di dunia kerja.

Terlebih saat ini banyak perusahaan asing seperti dari Jepang atau China. Jika mampu menguasai bahasa asing selain bahasa Inggris, maka Mama akan lebih unggul dari pelamar kerja lainnya.

5. Paham matematika dasar

5. Paham matematika dasar
Pexels/Breaking Pic

Hampir semua perusahaan terlibat dengan angka dan penghitungan sehingga kemampuan matematika menjadi hal penting. Setidaknya, Mama memahami matematika dasar seperti presentase dan penghitungan data.

Di beberapa perusahaan terdapat tes hitung-hitungan pada seleksi kerjanya. Maka, Mama perlu berlatih mengerjakan soal-soal matematika dasar.

6. Kemampuan desain digital dasar

6. Kemampuan desain digital dasar
Pexels/Tranmautitram

Di era digital seperti saat ini, desain grafis, edit foto, dan video menjadi hal yang mudah ditemui. Dengan memiliki kemampuan dasar di bidang ini, Mama akan berkesempatan untuk bekerja pada industri kreatif. Berlatihlah dengan menggunakan aplikasi editing, seperti photoshop atau adobe illustrator.

Editors' Pick

7. Komunikasi dengan orang lain

7. Komunikasi orang lain
Pexels/Tirachard Kumtano

Setiap orang melakukan komunikasi dalam kegiatan sehari-hari. Entah dengan keluarga atau teman sebaya. Apakah Mama sudah mengetahui sejauh mana kemampuan komunikasi tersebut? Melibatkan diri dalam beragam kegiatan dapat mengasah kemampuan komunikasi ini, lho.

Komunikasi yang baik dengan orang lain dapat membantu pekerjaan lebih efisien dan menciptakan hubungan kerja harmonis.

8. Kemampuan bekerja sama

8. Kemampuan bekerja sama
Pexels/Fauxels

Manusia diciptakan berdampingan dengan saling membutuhkan bantuan orang lain. Maka, di dunia kerja diperlukan kemampuan untuk bekerja sama. Sebuah kerja sama dalam perusahaan akan memiliki banyak dampak positif.

Untuk itu, Mama perlu memiliki kemampuan ini. Mengikuti kegiatan di lingkungan rumah misalnya, dapat membantu Mama dalam mengasah kemampuan bekerja sama.

9. Mudah beradaptasi

9. Mudah beradaptasi
Pexels/Mentatdgt

Dunia kerja akan menjadi lingkungan baru untuk Mama. Segala sesuatu akan ditemui dan harus dihadapi. Maka, Mama harus mampu beradaptasi dengan hal tersebut.

10. Motivasi untuk terus belajar

10. Motivasi terus belajar
Pexels/Mentatdgt

Meskipun Mama telah memiliki kemampuan dalam bidang tertentu, tidak ada salahnya untuk terus ikut belajar bidang lainnya. Jangan jadikan gengsi sehingga menutup keinginan Mama mempelajari sesuatu karena ada banyak hal di luar sana yang mungkin saja belum diketahui.

Dengan membaca, membuka diri, atau mengikuti pelatihan dapat menjadi sumber pembelajaran yang berguna untuk menambah pengalaman serta wawasan.

11. Menguasai teknologi dasar

11. Menguasai teknologi dasar
Pexels/Moose Photos

Pada zaman yang telah modern dan serba digital saat ini. Menguasai teknologi dasar dapat menjadi kemampuan yang dibutuhkan saat melamar pekerjaan, Ma.

Sebaiknya, Mama mampu mencari informasi menggunakan internet, menggunakan aplikasi office dasar, serta memiliki pengetahuan mengenai aplikasi dan media sosial pendukung pekerjaan.

12. Jiwa pantang menyerah

12. Jiwa pantang menyerah
Pexels/Andre Furtado

Beberapa orang mungkin tidak siap menemui kegagalan dalam hidup. Maka, Mama perlu menyiapkan mental yang kuat agar tidak mudah menyerah saat bekerja. Terkadang, beberapa hal yang menyangkut pekerjaan tidak selalu berhasil. Hadapilah kegagalan tersebut dan bangkit untuk terus berusaha.

13. Memiliki kreativitas

13. Memiliki kreativitas
Pexels/Bruce Mars

Kreativitas tidak hanya menyangkut sesuatu yang artistik. Dengan terbuka dengan hal-hal baru, memiliki pemikiran yang berbeda, dan semangat berkreasi merupakan tanda bahwa Mama memiliki jiwa kreativitas. Semua bidang pekerjaan membutuhkan kreativitas karena hidup selalu bergerak dinamis. Tidak terpaku pada satu titik saja.

14. Memiliki empati

14. Memiliki empati
Pexels/Fauxels

Dalam dunia kerja, Mama akan bertemu dengan banyak orang yang memiliki latar belakang dan pemikiran berbeda. Rasa empati ini pun dibutuhkan saat bekerja. Mama perlu belajar lebih peka terhadap lingkungan sekitar agar hubungan antar rekan di lingkungan kerja dapat tercipta dengan baik.

15. Manajemen diri yang baik

15. Manajemen diri baik
Pexels/Tim Gouw

Selain kemampuan dalam bidang tertentu, manajemen diri yang baik juga menjadi hal penting saat bekerja. Jadilah orang yang produktif, tidak hanya sibuk dalam pekerjaan. Asah kemampuan ini dengan mengatur waktu, meningkatkan skill, dan disiplin.

Itulah 15 hal yang dapat Mama terapkan agar kembali sukses dalam berkarier. Tidak ada waktu terlambat bagi perempuan yang sudah berkeluarga. Tetap semangat ya, Ma.

The Latest