10 Tips Naik Angkot Aman untuk Perempuan agar Lebih Waspada

Perhatikan tips-tips berikut saat naik angkot agar perjalanan kamu aman

31 Desember 2023

10 Tips Naik Angkot Aman Perempuan agar Lebih Waspada
Instagram.com/a.day.in.the.life.23

Seorang perempuan berusia 15 tahun yang merupakan siswi SMP di Kabupaten Bandung Barat menjadi korban pemerkosaan oleh sopir angkutan kota (angkot) pada Senin (9/5/2022) lalu. 

Sopir tersebut bernama Deri Aryanto (32), yang mengemudikan angkot jurusan Cijenuk-Cililin, Sindangkerta, Kabupaten Bandung Barat.

Di mana ia melancarkan aksi bejatnya tersebut di kawasan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat, sekitar pukul 23.00 WIB.

Saat naik angkot, hendaknya kita para perempuan untuk selalu berhati-hati karena kejahatan bisa terjadi di manapun.

Berikut Popmama.com berikan tips agar aman saat naik angkot untuk perempuan. 

1. Pastikan nomor dan jurusan angkot

1. Pastikan nomor jurusan angkot
Pexels/Samson Katt

Sebelum menaiki angkot, selalu pastikan bahwa nomor dan jurusan angkot sesuai dengan tujuan yang ingin kamu tuju.

Pastikan untuk menghafal jalan untuk menghindari diarahkan ke arah yang salah oleh oknum-oknum sopir yang jahat.

2. Pilih angkot yang ramai

2. Pilih angkot ramai
Pexels/Jakob Scholz

Kamu bisa memilih angkot yang ramai dengan banyak penumpang perempuan untuk memastikan bahwa angkot tersebut memang beroperasi dengan normal. 

Jika dalam perjalanan angkot yang kamu tumpangi sepi, segera turun dan bergantilah ke angkot yang jauh lebih ramai.  

3. Pilih angkot berkaca bening

3. Pilih angkot berkaca bening
Pexels/Andrea Piacquadio

Memilih angkot dengan kaca yang bening dapat menjadi salah satu kontrol masyarakat. Di mana jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, masyarakat di luar bisa melihat dan segera menolong kamu. 

Selain itu, memilih kaca yang bening pada angkot juga agar kamu bisa melihat keadaan di dalam dengan jelas apakah terdapat penumpang lain atau tidak. 

4. Hindari tidur di angkot

4. Hindari tidur angkot
Pexels/Ketut Subiyanto

Sebisa mungkin hindari untuk tidur di angkot karena selama tidur bisa menjadi waktu yang tepat untuk orang berbuat jahat, seperti pencopetan atau penculikan. 

Jika memang terpaksa, pastikan untuk tidur saat sedang bersama teman atau banyak penumpang perempuan yang lain. 

Editors' Pick

5. Jangan terima makanan atau minuman dari orang yang tidak dikenal

5. Jangan terima makanan atau minuman dari orang tidak dikenal
Pexels/Tim Douglas

Seperti yang orang tua dahulu sering katakan, menerima makanan dan minuman dari orang yang tidak dikenal sangat berbahaya.

Hal ini karena bisa saja makanan atau minuman tersebut telah diberi obat-obatan yang bisa membuat kamu tertidur atau terkena penyakit-penyakit berbahaya. 

6. Hindari menggunakan baju terbuka

6. Hindari menggunakan baju terbuka
Pexels/Uriel Mont

Saat naik angkot, gunakan baju yang lebih menutup lekuk tubuh untuk menghindari orang-orang yang usil mengganggu atau bahkan melakukan tindakan yang tidak menyenangkan. 

Bila terlanjur menggunakan baju atau celana yang sedikit terbuka, kamu bisa membawa jaket atau selendang untuk menutupi bagian-bagian yang terbuka. 

7. Hindari bermain hp di dalam angkot

7. Hindari bermain hp dalam angkot
Pexels/Ono Kosuki

Bermain handphone di dalam angkot dapat memancing orang untuk melakukan kejahatan seperti pencopetan. 

Sebisa mungkin gunakan handphone hanya untuk mengabari keluarga atau teman kemudian masukkan kembali ke dalam tas. 

Selain itu, pastikan untuk selalu memeluk tas dan perhatikan bagian resletingnya agar tidak dibuka secara diam-diam oleh pencopet. 

8. Jangan gunakan perhiasan yang mencolok

8. Jangan gunakan perhiasan mencolok
Pexels/gdtography

Jangan gunakan perhiasan yang mencolok saat sedang naik angkot karena bisa memancing orang-orang untuk berbuat jahat. 

Jika memang perhiasan tersebut sudah terbiasa kamu gunakan, kamu bisa melepaskannya terlebih dahulu saat hendak menaiki angkot dan menggunakannya kembali jika sudah sampai di tempat tujuan. 

9. Pilih tempat duduk dekat pintu

9. Pilih tempat duduk dekat pintu
Pexels/Laura James

Dengan memilih tempat duduk di dekat pintu, jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan kamu bisa segera lompat atau berteriak meminta tolong kepada orang sekitar.

Hindari memilih tempat duduk di paling pojok apalagi jika seluruh penumpang berisi pria yang membuat kamu tidak nyaman. 

10. Perhatikan jalan dengan benar

10. Perhatikan jalan benar
Pexels/Cottonbro

Selalu fokus kepada jalanan yang dilewati adalah salah satu tips aman saat naik angkot. Hal ini karena beberapa tindak kejahatan dimulai dengan membelokkan angkot ke jalan yang berbeda. 

Jika kamu mendapati angkot yang kamu naiki melewati jalan yang berbeda, segera minta turun kepada sang sopir dan berganti ke angkot yang lain. 

Demikian tips naik angkot aman untuk perempuan dari Popmama.com. Semoga kita semua selalu terhindar dari segala macam bahaya, ya. 

Baca juga:

The Latest