15 Rekomendasi Rumah Sakit Umum dengan Fasilitas Lengkap di Jakarta

Selalu sedia profil dan nomor telepon rumah sakit untuk keperluan darurat

2 November 2019

15 Rekomendasi Rumah Sakit Umum Fasilitas Lengkap Jakarta
mitrakeluarga.com

Rumah sakit menjadi salah satu fasilitas kesehatan yang diperlukan dalam mendapatkan pelayanan, termasuk terapi pengobatan dan perawatan lainnya.

Setiap rumah sakit memiliki fasilitas berbeda, serta memiliki profil tenaga medis yang beranekaragam pula. Saat memilih rumah sakit, Mama perlu memahami dan menyesuaikan dengan kebutuhan juga, ya.

Jangan lupa juga sesuaikan pemilihan rumah sakit dengan jarak rumah, sehingga tidak menyulitkan Mama untuk berobat ke dokter.

Jika Mama berdomisili di Jakarta dan hendak memilih rumah sakit untuk berobat, berikut Popmama.com rangkum daftar rekomendasi rumah sakit dengan fasilitas yang lengkap:

1. RS Awal Bros Evasari

1. RS Awal Bros Evasari
awalbros.com

Alamat: Jalan Rawamangun No. 47, Pramuka, Jakarta Pusat.

No. Telepon: 021 420 1515 atau melalui WhatsApp 0877 8498 1817.

Menjadi salah satu rumah sakit terakreditasi nasional tingkat paripurna RS Awal Bros Evasari kini memiliki 115 tempat tidur. Dilengkapi juga dengan layanan

khusus kesehatan ibu dan anak seperti layanan inseminasi, pemeriksaan jantung (elektrokardiogram), serta USG 3 dan 4 dimensi.

Fasilitas penunjang seperti ruangan ICU, NICU dan PICU juga menjadi salah satu keunggulan dari RS Awal Bros Evasari.

Untuk rawat inap, RS Awal Bros Evasari juga memiliki ruang perawatan bersalin serta ruang perawatan anak dengan fasilitas yang dirancang untuk kenyamanan keluarga.

Demi menunjang kesembuhan dan istirahat pasien, RS Evasari Awal Bros menetapkan aturan jam besuk yakni untuk kamar rawat intensif pukul 10.00-11.00 dan 17.00-18.00, kemudian untuk kamar rawat inap pukul 11.00-13.00 serta pukul 17.00-19.00.

2. RSU Bunda Jakarta

2. RSU Bunda Jakarta
bunda.co.id

Alamat: Jalan Teuku Cik Ditiro No. 21, Menteng, Jakarta Pusat 10350

No. Telepon: 1500 799

RSU Bunda saat ini menjadi salah satu rumah sakit populer di Jakarta Pusat, Ma. Rumah sakit ini menyediakan pelayanan khusus seperti Bunda Heart Centre atau layanan jantung terpadu, serta Bunda Neuro Center yang memberikan pelayanan medis untuk pasien dengan gangguan saraf atau neurologi.

Untuk rawat inap, RSU Bunda menyediakan pilihan mulai dari standard kelas III (5 tempat tidur), superior kelas II (2 tempat tidur), deluxe kelas I (1 tempat tidur), VIP, dan VVIP.

Yang unik, RSU Bunda saat ini sudah dilengkap dengan cath lab. Laboratorium ini dilengkapi oleh berbagai peralatan muktahir untuk prosedur diagnostik dan intervensi yang minimal invasif.

Ruang ini memungkinkan dokter untuk mendapatkan gambar bergerak dari pembuluh darah, yang biasanya digunakan untuk prosedur jantung seperi angiografi koroner dan pemasangan stent. Cath lab juga dapat dimanfaatkan oleh bidang lain seperti radiologi intervensi, bedah saraf, dan bedah tulang.

3. RSUP Fatmawati

3. RSUP Fatmawati
garnesia.com

Alamat: Jalan TB Simatupang No. 18, Cilandak, Jakarta Selatan 12430

No. Telepon: 021 750 1524

Terletak di kawasan strategis, RSUP Fatmawati menyediakan berbagai layanan penunjang yang lengkap seperti instalasi gawat darurat 24 jam, pelayanan medical check up, pelayanan sentra vaksinasi umroh, klinik tumbuh kembang, pelayanan tulang belakang terpadu, serta pelayanan unit transfusi darah.

Untuk rawat inap, RSUP Fatmawati ruang kelas 1, 2, 3, serta kelas VIP dan VVIP. Ada juga ruang high care unit (HCU), ruang perawatan ibu dan bayi, serta stroke center.

Pelayanan sentra vaksinasi meningitis umroh dilakukan di Gedung Griya Husada lantai 3. Beberapa data yang diperlukan yakni identitas diri (KTP), fotokopi paspor 1 lembar, dan tidak sedang hamil.

4. RSIA Grand Family

4. RSIA Grand Family
rsiagrandfamily.com

Alamat: Jalan Pantai Indah Selatan 1, Komplek Elang Laut Boulevard Kav. 1 No. 1, Penjaringan, Jakarta Utara

No. Telepon: 021 2967 3737

Jika Mama berdomisili di area Jakarta Utara, RSIA Grand Family bisa menjadi salah satu rumah sakit pilihan keluarga. Berbagai layanan khusus tersedia di sini, mulai dari klinik fertilitas dan bayi tabung, klinik kecantikan, serta fasilitas penunjang seperti USG 4 dimensi.

RSIA Grand Family juga menyediakan layanan pemeriksaan gelombang suara untuk memeriksa kelainan payudara. Pemeriksaan abvs mencakup seluruh anatomi payudara sehingga dapat memberikan informasi yang lebih akurat dibandingkan dengan pemeriksaan USG konvensional. 

Ruang rawat inap yang tersedia beranekaragam, Ma. Mulai dari kelas standard A, kelas standard B, kamar utama, kamar executive dan kamar VIP.

RSIA Grand Family juga memiliki kamar NICU, yaitu ruang perawatan intensif untuk bayi dan anak-anak yang memerlukan pengobatan dan perawatan khusus. Kamar NICU di RSIA Grand Family terdiri dari level 2 dan level 3 yang dilengkapi dengan peralatan ventilator, oksigen blender, infant warmer, inkubator, syringe pump, monitor 5 parameter, suction pump single dan double blue light.

5. RS Hermina Daan Mogot

5. RS Hermina Daan Mogot
herminahospitals.com

Alamat: Jalan Kintamani Raya No. 2, Daan Mogot Baru, Jakarta Barat 11840

No. Telepon: 021 540 8989

RS Hermina Daan Mogot menjadi salah satu rumah sakit untuk ibu dan anak yang diunggulkan. Beberapa pelayanan yang dimilikinya yakni layanan perinatologi, layanan  klinik fetomaternal, klinik tumbuh kembang, klinik gigi anak, serta ruang ICU.

Untuk penunjang medis, RS Hermina Daan Mogot juga menyediakan pilihan seperti fisioterapi, bank darah, CTG, EKG, USG 4 dimensi, skrining retina bayi, CT scan, sampai mammography.

Instalasi Gawat Darurat (IGD) dan bidan jaga pun siap melayani 24 jam apabila dibutuhkan sewaktu-waktu, Ma.

6. RS Islam Cempaka Putih

6. RS Islam Cempaka Putih
rsi.co.id

Alamat: Jalan Cempaka Putih Tengah I/1, Jakarta Pusat 10510

No. Telepon: 021 425 0451, 021 428 01567

Jika Mama berdomisili di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Mama bisa berobat ke RS Islam Cempaka Putih. Di rumah sakit ini terdapat 6 tempat tidur ICU, 1 ruangan isolasi, ICCU, serta hemodialisa dan kamar bedah 24 jam yang dilengkapi dengan peralatan modern.

Ada pula layanan HCB (high care baby), HCU, NICU, PICU, perawatan luka bakar, dan klinik perinatologi.

Untuk rawat inap, terdapat beberapa pilihan mulai dari kelas 3, kelas 2, kelas 1, kelas utama, sampai kelas VIP.

Editors' Pick

7. RS Mayapada Lebak Bulus

7. RS Mayapada Lebak Bulus
mayapadahospital.com

Alamat: Jalan Lebak Bulus I Kav. 29, Cilandak, Jakarta Selatan

No. Telepon: 021 2921 7777

RS Mayapada Lebak Bulus memiliki pelayanan 24 jam team of emergency, sistem triasi dan ambulans. Terdapat juga ICU dan ICCU, serta ruang rawat inap dengan berbagai pilihan jenis kamar.

Mulai dari kamar kelas 3 (5 tempat tidur), kelas 2 (3 tempat tidur), kelas 1 (2 tempat tidur), junior suite, suite room dan president suite room. Setiap suite didesain unik yang berbeda-beda. Semua bisa disesuaikan dengan kebutuhan Mama.

Untuk pelayanan medical check up, RS Mayapada Lebak Bulus menyediakan konsep ‘one-stop service’, mulai dari pemeriksaan dokter hingga pengobatan. Jadi, sejak penyelidikan medis sampai, pemeriksaan hasil dan pengobatan dapat ditindaklanjuti secepatnya.

8. RS Mitra Keluarga Kelapa Gading

8. RS Mitra Keluarga Kelapa Gading
mitrakeluarga.com

Alamat: Jalan Raya Gading Kirana No. Kav. 2, Kelapa Gading, Jakarta Utara 14240

No. Telepon: 021 4584 2700

RS Mitra Keluarga berdiri sejak tahun 1989, awalnya di Jatinegara dan kini sudah memiliki banyak cabang di Indonesia. Salah satunya yakni RS Mitra Keluarga Kelapa Gading yang berdiri tahun 2002.

Di RS Mitra Keluarga Kelapa Gading, terdapat beberapa layanan unggulan, termasuk klinik angiografi, bedah saraf, klinik fertilitas dan reproduksi, rehabilitasi center, endoskopi center, klinik diabetes dan tiroid, serta Kids Foot Clinic.

9. RS MMC Kuningan

9. RS MMC Kuningan
rsmmc.co.id

Alamat: Jalan HR Rasuna Said Kav C20-21, Kuningan, Jakarta Selatan 12940

No. Telepon: 021 520 3435

RS MMC memiliki beberapa pelayanan khusus, di antaranya untuk rawat inap tersedia Sujudi Executive Ward. Mengusung konsep modern healing room, ruang rawat ini dibagi menjadi suite room, premium room, grand loyal room dan day room.

Selain itu, ada juga kamar rawat inap umum dimulai dari kelas 3, kelas 2, kelas 1, VIP standar, VIP deluxe, VIP superior dan kamar rawat inap khusus anak.

Untuk intensive care unit atau ICU, RS MMC Kuningan dilengkapi dengan ventilator (alat bantu napas),syringe pump dan infuse pump yang akan menjaga kebutuhan cairan pasien dengan tepat.

10. RS Omni Pulomas

10. RS Omni Pulomas
omni-hospitals.com

Alamat: Jalan Pulomas Barat VI No. 20, Jakarta Timur 13210

No. Telepon: 021 2977 9999 atau emergency care 1500 108

Terdapat beberapa layanan khusus yang tersedia di RS Omni Pulomas, di antaranya seperti cardiovascular center, orthopaedic center, neuroscience center, urology center dan digestive center.

Ada pula layanan medical check up, klinik rehabilitasi medis, klinik fertilisasi, serta klinik spesialis anak. Untuk rawat inap, tersedia pilihan mulai dari kelas 3 sampai kelas super VIP dan kelas suite.

Dalam menunjang kinerja para dokter dan tim medis, RS Omni Pulomas dilengkapi dengan alat-alat berstandar internasional/berteknologi tinggi, modern dan terkini. Terdapat fasilitas endoskopi, MRI 1,5 Tesla, MSCT scan, serta USG 4 dimensi.

11. RS Pondok Indah (RSPI)

11. RS Pondok Indah (RSPI)
rspondokindah.co.id

Alamat: Jalan Metro Duta Kav. UE, Pondok Indah, Jakarta 12310

No. telepon: 021 765 7525

Mulai beroperasi pada tahun 1086, RS Pondok Indah (RSPI) berdiri di atas lahan seluas 11.329 meter persegi. Di samping layanan primer Gawat Darurat, RSPI juga menyediakan Executive Health Check Up, Diagnostic Center dan pelayanan resep 24 jam dengan sistem komputerisasi.

Untuk rawat inap, dibedakan antara General’s Care Ward, Women & Maternity Ward (khusus ibu melahirkan), Paediatric Ward (khusus anak-anak), serta ICCU, ICU, PCI dan NICU.

Dalam menunjang pemberian ASI eksklusif, bayi baru lahir di RSPI mendapatkan kesempatan rawat gabung (Rooming In) di mana bayi ditempatkan dalam kamar yang sama dengan Mama, sehingga Mama dapat menyusui bayi sedini mungkin (Inisiasi Menyusui Dini/IMD) dan pada saat kapanpun bayi memerlukan ASI.

12. RS Pusat Pertamina

12. RS Pusat Pertamina
rspp.co.id

Alamat: Jalan Kyai Maja No. 43, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan 12120

No. Telepon: 021 721 9000

RS Pusat Pertamina memiliki layanan instalasi gawat darurat 24 jam, instalasi medical check up, rehabilitasi medik, serta ICU, stroke unit, klinik hemodialisa, dan unit luka bakar.

Di sini juga terdapat klinik radiologi, farmasi 24 jam, serta instalasi rawat jalan khusus untuk anak-anak.

13. RS Premier Jatinegara

13. RS Premier Jatinegara
sehatq.com

Alamat: Jalan Raya Jatinegara Timur No. 85-87, Jatinegara, Jakarta Timur 13310  

No. Telepon: 1500 908 dan 08111 637 666 (WhatsApp)

Salah satu rumah sakit yang populer di area Jakarta Timur adalah RS Premier Jatinegara. Kemoterapi pun menjadi salah satu produk layanan yang tersedia di sini, Ma. Chemoteraphy Unit yang berada di Lantai 6 rumah sakit ini dilengkapi dengan 4 ruang pribadi, sofa dan TV serta 2 buah tempat tidur.

Intensive care untuk bayi atau NICU (Neonatal Intensive Care Unit) juga tersedia di RS Premier Jatinegara. Beberapa peralatan yang ada meliputi ventilator, buble CPAP dan Neopuff. Apabila kondisi paru bayi prematur belum matang maka dapat diberikan Surfaktan (obat untuk mematangkan paru). Fasilitas lainnya adalah USG kepala, 2D echocardiography, MSCT Scan, dan MRI.

Untuk medical check up, tersedia paket khusus untuk pemeriksaan anak, dewasa dan umum. Selain itu, ada pula paket medical check up khusus untuk pengajuan visa Inggris, visa Australia, visa Selandia Baru dan visa Korea Selatan.

14. RS Royal Taruma

14. RS Royal Taruma
garnesia.com

Alamat: Jalan Daan Mogot No. 34, Jakarta Barat, 11470

No. Telepon: 021 5696 7788, 021 5695 7766

RS Royal Taruma menjadi salah satu rumah sakit favorit di area Jakarta Barat. Beberapa layanan unggulan yang dimiliki oleh rumah sakit ini di antaranya seperti bone care clinic, breast clinic, royal eye clinic dan ESWL (Extracorporeal Shock Wave Lithotripsy).

ESWL merupakan alat pemecah batu saluran kemih yang menggunakan gelombang kejut dari luar tubuh untuk memecahkan batu yang terdapat di ginjal, ureter, kandung kemih, maupun uretra, agar menjadi pecahan halus sehingga dapat keluar bersama urine.

Untuk ruang rawat inap, tersedia mulai dari kelas 3 (6 tempat tidur), kelas 2 (3 tempat tidur), kelas 1 (2 tempat tidur), VIP dan Super VIP.

15. RS Siloam Kebon Jeruk

15. RS Siloam Kebon Jeruk
siloamhospitals.com

Alamat: Jalan Raya Perjuangan Kav. 8, Kebon Jeruk, Jakarta Barat 11530

No. Telepon: 021 256 77 888 atau 1500 911

RS Siloam Kebon Jeruk terletak secara strategis di Jakarta Barat, di samping jalan tol Jakarta-Merak. Rumah sakit dilengkapi dengan berbagai macam pelayanan klinis komprehensif dan memiliki beberapa pusat unggulan seperti ortopedi, jantung, Unit Gawat Darurat (UGD), pencernaan, urologi, anak, dan saraf.

Ruang rawat di RS Siloam Kebon Jeruk terdiri dari kelas basic, standard, deluxe, VVIP, suite dan executive suite

Layanan diagnostik yang tersedia pun lengkap, mulai dari EKG, USG 4 dimensi, spirometry, bronchoscopy dan gastrocopy. Terdapat juga layanan mammography, cath lab, dan klinik kebidanan dan kandungan untuk Mama.

Yang unik, RS Siloam Kebon Jeruk memiliki paket medical check up yang cukup banyak, Ma. Paket pemeriksaan dimulai dari anak-anak (kids medical check up), lansia, medical check up umum untuk laki-laki dan perempuan dewasa, premarital, serta untuk helper.

Demikian beberapa informasi tentang rekomendasi rumah sakit umum di area Jakarta. Jika Mama memerlukan informasi lebih lanjut, jangan ragu menghubungi via telepon terlebih dahulu, ya.

The Latest