5 Cara Meningkatkan Hormon Endorfin untuk Membuat Kamu Lebih Bahagia

Tertawa adalah resep yang tak terbantahkan untuk hilangkan depresi, lho

3 Februari 2023

5 Cara Meningkatkan Hormon Endorfin Membuat Kamu Lebih Bahagia
Freepik/benzoix

Serotonin, dopamin, oksitosin dan endorfin terkenal sebagai hormon bahagia yang mendorong perasaan positif.

Hormon endorfin adalah bahan kimia yang diproduksi secara alami oleh sistem saraf untuk mengatasi rasa sakit atau stres. 

Tidak hanya itu, hormon ini dapat menghasilkan tingkat kesenangan dan perasaan nyaman. 

Nah, dalam kesempatan kali ini Popmama.com akan memberikan 5 cara yang bisa dilakukan untuk meningkatkan hormon endorfin:

1. Makan cokelat dapat menciptakan rasa senang

1. Makan cokelat dapat menciptakan rasa senang
Freepik/cookie_studio

Ternyata, makan cokelat hitam dapat merangsang produksi endorfin yang menciptakan perasaan senang. 

Bahkan cokelat hitam juga mengandung serotonin dan antidepresan yang dapat meningkatkan mood.

Makan cokelat bisa membangkitkan kesenangan. Cokelat juga sangat positif bagi kebanyakan orang dan mampu menimbulkan perasaan bahagia.

Di mana peningkatan suasana hati yang dipicu oleh cokelat disebabkan oleh bahan aktif tertentu flavonoid. Kandungan ini bermanfaat bagi otak yang membuat kadar hormon endorfin jadi bertambah.

Editors' Pick

2. Berhubungan seksual pemicu timbulnya rasa bahagia

2. Berhubungan seksual pemicu timbul rasa bahagia
Freepik/wayhomestudio

Sebenarnya, bagi suami istri yang sering melakukan hubungan seksual dapat manfaat anti penuaan dan meningkatkan kekebalan tubuh jika runtin melakukannya. 

Tak hanya itu, seks juga mengurangi stres dan peningkatan produksi hormon oksitosin disertai dengan pelepasan endorfin untuk penghilang rasa sakit.

Berhubungan seksual setidaknya sekali dalam dua minggu lebih mampu mengaktifkan pusat kesenangan di otak yang menciptakan perasaan keintiman dan relaksasi.

Bahkan berhubungan seksual akan membuat seseorang memiliki mood jauh membaik dan pemicu timbulnya rasa bahagia.

3. Tertawa bisa membantu mengurangi depresi

3. Tertawa bisa membantu mengurangi depresi
Freepik/lookstudio

Apakah kamu jarang tertawa?

Padahal tertawa terbahak-bahak adalah salah satu bentuk pelepas stres yang hebat dan meningkatkan endorfin.

Dikutip dari MayoClinic, tertawa meningkatkan asupan udara kaya oksigen dan membantu mengurangi depresi. Ini membuat kamu merasa lebih bahagia. 

Ya, tertawa yang bisa memicu pelepasan endorfin juga akan menimbulkan rasa nyaman.

Dengan demikian, tertawa merupakan resep yang tak terbantahkan untuk melegakan perasaan.

4. Olahraga membuat perasaan menjadi lebih baik

4. Olahraga membuat perasaan menjadi lebih baik
Freepik/diana.grytsku

Selain tertawa, berolahraga juga dapat menghasilkan endorfin yang bertindak sebagai obat penghilang rasa sakit alami.

MedicalNewsToday memaparkan, olahraga bisa meningkatkan hormon endorfin dan suasana hati. Bahkan olahraga teratur sebagai pengobatan untuk depresi dan kecemasan ringan hingga sedang.

Olahraga dapat digunakan dengan aman bersama dengan perawatan lain seperti pengobatan atau terapi.

Jadi, olahraga bisa memperbaiki beberapa gejala depresi dan membuat perasaan orang menjadi jauh lebih baik.

5. Mandi air hangat meredakan ketegangan

5. Mandi air hangat meredakan ketegangan
Freepik/lifeforstock

Cara meningkatkan hormon endorfin selanjutnya yaitu dengan melakukan mandi air hangat.

Menggunakan air hangat bisa membuat tubuh rileks dan lebih mempersiapkan kamu untuk tertidur. 

Air hangat dapat membantu meredakan ketegangan dan nyeri pada otot. Tetapi juga memicu pelepasan endorfin ke dalam darah dan membantu menurunkan risiko penyakit jantung.

Menutup hari dengan mandi air hangat adalah aktivitas sempurna yang membuat perasaan jadi lebih tenang.

Itulah kelima cara meningkatkan hormon endorfin. Tetap alokasikan waktu untuk menyayangi diri sendiri dengan mencoba beberapa tips di atas, ya!

Baca juga:

The Latest