Ashanty Sembuh dari Covid-19 setelah Jalani 11 Hari Karantina

Setelah 11 hari karantina, akhirnya Ashanty dinyatakan sembuh

17 Januari 2022

Ashanty Sembuh dari Covid-19 setelah Jalani 11 Hari Karantina
Instagram.com/ashanty_ash

Kabar gembira datang dari Ashanty. Setelah dinyatakan terinfeksi Omicron, kini ia telah sembuh. 

Sebelumnya, kabar dirinya terinfeksi Omicron sempat membuat heboh masyarakat Indonesia. Baru mendarat dan karantina, hasil PCR lanjutannya menunjukkan ia positif Covid-19. 

Karena memiliki penyakit autoimun, ia langsung dilarikan ke rumah sakit untuk perawatan yang intensif. 

Baru kemarin, istri dari Anang ini mengunggah hasil tes PCR yang menunjukkan ia telah negatif Covid-19. 

Seperti apa berita detailnya? Popmama.com akan merangkumkannya untuk Mama. 

1. Karantina dan dirawat selama 11 hari

1. Karantina dirawat selama 11 hari
Instagram.com/ashanty_ash

Pada waktu ia masuk karantina, peraturannya masih harus 10 hari baru bisa kembali ke rumah. Walau begitu, ia tak bisa langsung pulang setelah 10 hari karena masih dirawat di rumah sakit. 

Saat ini pun ia masih dalam proses menunggu kepulangan. Namun yang pasti, ia telah menjalani karantina, yang termasuk dirawat, selama sekitar 11 hari. 

Editors' Pick

2. Melakukan tes berulang kali

2. Melakukan tes berulang kali
Freepik/exebiche

Seperti biasanya, Ashanty selalu ingin melakukan tes PCR berkali-kali. Bukan tanpa alasan, karena ia memiliki penyakit bawaan, jadi harus lebih jeli dalam melihat pergerakan virus tersebut. 

Hasil dari kebiasaannya ini membuahkan diagnosa cepat bahwa dirinya ternyata positif Covid-19 di hari pertama mendarat di Indonesia. Padahal beberapa kali tes sebelumnya ia masih dinyatakan negatif. 

Untuk memeriksa kesembuhannya, ia berkali-kali melakukan tes PCR. Setelah sebelumnya dicek pada malam hari, ia kembali mengecek status kesehatannya di pagi hari. 

Hasilnya pun sama, yaitu negatif dari Covid-19. 

3. Berencana segera memeluk keluarga tersayang

3. Berencana segera memeluk keluarga tersayang
instagram.com/ashantyasix

Dalam unggahan di hari Minggu (16/1), ia mengucapkan alhamdulillah karena hasil PCR-nya negatif. 

Ia sempat membuat QnA boks di IG Story untuk mengisi waktu luangnya di rumah sakit. 

Di sana, ia sempat ditanya apa yang akan dilakukan pertama kali saat bertemu kembali dengan keluarga. 

"Yessss, pelukan yang lamaaaaa trus makan bareng, trus balik kerja, trus apa lagi yaaa," tulisnya dalam IGS. 

4. Akan pulang bersama anak-anaknya

4. Akan pulang bersama anak-anaknya
Instagram.com/ashanty_ash

Meski sedang dirawat di RS, bukan berarti akan pulang sendiri. Karena menurutnya, ia akan pulang bersama Arsya dan Arsy. 

Hal ini ditanyakan oleh salah satu pengikutnya di kolom pertanyaan. Ia bertanya apakah kira-kira Ashanty akan pulang bareng bersama Kakak Arsy dan Abang Arsya. 

"Sama dong, kita kan sehati," jawabnya di IGS. 

Semoga segera pulang dan berkumpul bersama keluarga, ya. Demikian kabar Ashanty yang telah sembuh dari Covid-19. Semoga sehat terus Ashanty!

Baca juga:

The Latest