Sehat Banget! Ini 5 Manfaat Miso untuk Tubuh

Bukan sekadar enak, tapi juga berguna untuk kesehatan

28 September 2020

Sehat Banget Ini 5 Manfaat Miso Tubuh
Freepik

Sup miso adalah salah satu makanan yang sering muncul di sajian menu Jepang. Ternyata, bahan makanan ini bisa memberikan manfaat baik bagi tubuh. 

Miso adalah bumbu fermentasi berasal dari kedelai dan sering digunakan dalam banyak masakan Asia. Salah satu yang terkenal adalah sup miso. 

Nah, sebenarnya, miso ini sangat baik untuk menjaga kesehatan pencernaan. Bahkan menurut ahli gizi dan konselor diet di New York City, AS, Laura Lu, miso mengandung probiotik yang kaya vitamin dan mineral. 

Disusun Popmama.com, inilah 5 manfaat dari menggunakan miso sebagai bahan makanan. 

1. Menghindari masalah pencernaan 

1. Menghindari masalah pencernaan 
Freepik

Miso terbuat dari kacang kedelai dan garam. Diawetkan dengan jamur starter bernama koji. Dari sana, hadirlah aspergillus oryzae yang mengandung probiotik. 

Probiotik ini mampu menjaga kesehatan pencernaan. Saat mengonsumsi makanan yang mengandung miso, masalah pencernaan seperti kembung, diare, dan sebah tidak akan mudah datang. 

Editors' Pick

2. Membantu meningkatkan imunitas

2. Membantu meningkatkan imunitas
freepik/tirachardz

Penting sekali untuk menjaga kekebalan tubuh tetap baik. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan mengonsumsi makanan sehat, termasuk yang mengandung miso. 

Probiotik yang ada di dalam miso membantu imun tubuh tetap terjaga baik. 

3. Meningkatkan sistem kerja otak

3. Meningkatkan sistem kerja otak
Freepik

3 Zat yang mendukung fungsi dan perkembangan kognitif adalah choline, niacin, dan folat. Tebak? Ketiganya ada di miso. 

Choline mampu meningkatkan kemampuan fungsi ingatan, otot otak, dan suasana hati. Wah, rutin saja mengonsumsinya, Ma!

4. Membantu penyembuhan luka

4. Membantu penyembuhan luka
Pexels/Rawpixel.com

Miso tinggi akan vitamin K yang penting untuk membantu pembekuan darah. Jadi, saat terluka, kamu bisa cepat sembuh dengan rutin mengonsumsi vitamin K. 

Selain itu, vitamin K juga mampu memperkuat dan membangun kepadatan tulang. 

5. Menjaga jumlah elektrolit pada tubuh

5. Menjaga jumlah elektrolit tubuh
Freepik/Wavebreakmedia-micro

Elektrolit adalah mineral bermuatan listrik yang ada di tubuh, tepatnya berada di keringat, darah, dan cairan tubuh lainnya. 

Miso mengandung sodium yang cukup banyak sehingga mampu memenuhi kebutuhan elektrolit dalam tubuh. Jika kamu sedang rutin berolahraga dan sering berkeringat, mengonsumsi makanan dengan miso bisa membantu mengembalikan jumlah elektrolit dalam tubuh. 

Itulah 5 manfaat miso untuk kesehatan tubuh. Selain membuat sup, miso juga bisa jadi campuran salad, saus, dan rendaman daging. Yuk dicoba!

Baca juga:

The Latest