8 Oleh-Oleh khas Semarang yang Harus Diborong saat Mudik

Ada bandeng dan mochi khas Semarang nih Ma

7 Mei 2022

8 Oleh-Oleh khas Semarang Harus Diborong saat Mudik
instagram.com/bandeng_juwana, instagram.com/tahupetisyudhistira

Semarang memiliki banyak kuliner menarik yang harus kamu coba. Jika mudik ke Semarang, jangan lupa bawa oleh-oleh khas untuk tetangga dan teman kantor. 

Seringnya, mereka yang mudik ke Semarang menggunakan mobil karena jaraknya yang masih terjangkau jika dicapai dengan kendaraan roda empat tersebut. Selain itu, adanya tol juga memudahkan perjalanan jadi lebih singkat. 

Jika mudik dengan mobil, maka lebih mudah membawa oleh-oleh karena cukup ditempatkan di bagasi saja. 

Untuk oleh-oleh dari Semarang, ada beberapa kuliner yang tak boleh terlewatkan, seperti dirangkum Popmama.com

1. Lumpia khas Semarang

1. Lumpia khas Semarang
tokopedia.com

Dari peleburan budaya China, Semarang punya kuliner peranakan yang memadukan citarasa nusantara dengan Tionghoa yaitu lumpia. Terbuat dari rebung, telur dan isian daging ayam atau udang, lumpia menjadi oleh-oleh dari kota ini. 

Di Semarang, ada beberapa merek lumpia yang terkenal. Setidaknya ada 5 pilihan yang bisa Mama coba yaitu Lumpia Gang Lombok, Loenpia Mbak Lien, Lumpia Mataram, Lumpia Cik Me Me, dan Lunpia Semarang Sari Rasa. 

2. Tahu bakso

2. Tahu bakso
instagram.com/tahubaxo_ibupudji

Satu lagi oleh-oleh yang tak boleh terlupa untuk dibeli saat mudik ke Semarang adalah tahu bakso. Pada dasarnya, ini adalah tahu yang diisi dengan bakso. 

Baksonya yang garing dan kaya dengan citarasa daging sapi membuat selalu ingin mengambil lebih. Tahu bakso ini bisa disimpan di freezer dan tahan berada di luar ruangan sehingga cocok untuk jadi oleh-oleh. 

Salah satu merek tahu bakso yang terkenal di Semarang adalah Tahu Baxo Bu Pudji. Ia punya banyak gerai seperti di Jl Diponegoro Mijen Ungaran Timur, Jl Raya Semarang- Bawen 24 Babadan Ungaran, dan Jl Pamularsih no 15 Semarang Barat. 

3. Bandeng Juwana

3. Bandeng Juwana
instagram.com/bandeng_juwana

Bandeng presto memang jadi oleh-oleh khas lain yang terkenal juga di Semarang. Daging bandeng yang menyatu dengan tulang yang sudah lunak itu dikemas dengan vakum, lengkap bersama sambal yang khas. 

Ada yang siap makan, namun boleh juga jika ingin digoreng lagi. Bandeng ini biasanya digoreng dengan dibalut telur kocok. Rasanya nikmat!

Salah satu merek bandeng yang terkenal di sana adalah Bandeng Juwana Elrina. Jika ingin membelinya, bisa menuju ke Jl Pamularsih Raya No 70, Bongsari, Semarang. Toko oleh-oleh ini buka dari pukul 07.00-21.00 WIB. 

Editors' Pick

4. Moaci Gemini

4. Moaci Gemini
instagram.com/moacigeminisemarang

Satu lagi menu hasil akulturasi antara Indonesia dengan Tionghoa di Semarang adalah mochi. Dikenal dengan nama mochi gemini, camilan ini terbuat dari adonan tepung ketan yang didalamnya diisi dengan kacang cincang dan gula. 

Saat ini, mochi tak hanya berisi kacang dan gula saja, tapi ada banyak varian rasa lain seperti coklat, keju, bahkan durian. Untuk membelinya, bisa mengunjungi Toko Pusat kartini di Jl Kartini Raya no 19, Semarang dan Toko Cabang madukoro di Ruko Bizpark Blok A5, Semarang. 

5. Waiki Lontong Spekkoek

5. Waiki Lontong Spekkoek
instagram.com/waikilapislegit

Dari namanya, kamu pasti menyangka kalau ini makanan gurih berbahan dasar beras. Padahal, ini adalah kue lapis yang dibentuk seperti lontong. 

Kue yang terbuat dari tepung tapioka dan selai cokelat ini memiliki citarasa yang manis dan tekstur yang lembut. Selain bentuk bulat seperti lontong, ada juga yang kotak biasa seperti kue lapis pada umumnya. 

Jika tertarik membelinya sebagai oleh-oleh, Mama bisa menuju Jl Senjoyo II No 1 Bugangan, Semarang Timur. 

6. Tahu petis Yudhistira

6. Tahu petis Yudhistira
instagram.com/tahupetisyudhistira

Pada dasarnya, tahu petis adalah tahu goreng yang diberikan bumbu petis di dalamnya. Tahu ini sudah lama jadi salah satu jajanan khas Kota Semarang. 

Salah satu tempat tahu petis yang bisa dijadikan oleh-oleh adalah Tahu Petis Yudhistira karena jadi favorit. Lokasinya ada di Jl Yudistira No 21, Pendrikan Kidul, Semarang. 

7. Wingko babat

7. Wingko babat
instagram.com/winkobabatpakmoel

Selanjutnya ada wingko babat yang merupakan camilan manis yang paling pas dinikmati bersama kopi pahit atau teh tawar. Camilan khas Semarang ini punya rasa kelapa, durian, cokelat, pandan, durian, dan banyak lagi. 

Salah satu toko wingko yang terkenal adalah Wingko Babat Pak Moel. Lokasinya ada di Jl Pekunden Tengah no 1110, Pekunden, Kecamatan Semarang Tengah. 

Ada juga yang tak kalah legendaris yaitu Wingko Babad Cap Kereta Api yang merupakan pioneer di Semarang. Lokasinya ada di Jl Cendrawasih No 14, Purwodinatan, Semarang Tengah. 

8. Opium premium brownies

8. Opium premium brownies
instagram.com/opium_brownies

Ingin camilan manis yang agak modern, maka bisa pilih Opium Premium Brownies. Bronis di sini dibuat dalam bentuk kotak kecil dan terdapat banyak pilihan rasa. 

Selain itu, ada juga kue kering, soes cokelat, dan banyak camilan manis lainnya. Lokasi toko ini ada di Jl Erlangga Barat 7, Pleburan, Semarang Selatan. 

Itu dia beberapa rekomendasi oleh-oleh yang bisa dibeli saat Mama mudik ke Semarang. Selamat memborong!

Baca juga:

The Latest