Doni Monardo Positif Covid-19 Meski Sudah Patuhi Protokol Kesehatan

Kok bisa sudah terapkan 3M tapi masih terinfeksi Covid-19? Ternyata masih ada celah!

23 Januari 2021

Doni Monardo Positif Covid-19 Meski Sudah Patuhi Protokol Kesehatan
Dok. BNPB

Siapa yang tak kenal dengan Doni Monardo? Namanya sering disebut karena ia adalah Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 yang hampir setiap hari wajahnya muncul di layar kaya TV nasional.

Ketua Satgas Covid-19 ini telah mencuri perhatian mama-mama lantaran cara bicara yang berwibawa dan tubuhnya yang tinggi atletis. Sayangnya, Doni dinyatakan positif Covid-19.

Berita Doni Monardo positif Covid-19 secara resmi dikabarkan pada Sabtu pagi, (23/1/2021). 

Berikut Popmama.com telah merangkum berita selengkapnya.

1. Diduga tertular saat makan

1. Diduga tertular saat makan
IDN Times/ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

Jelas, Doni Monardo sudah melakukan protokol kesehatan tapi ia tertular virus corona. 

Doni meyakini dirinya terpapar Covid-19 pada saat makan, karena di saat itu masker sebagai pelindung dilepas sementara.

"Saat makan kita pasti lepas masker, celah penularan terbuka," ungkap Doni pada Sabtu (23/1/2021).

Selama satu minggu mengawasi langsung penanganan bencana di Sulawesi Barat dan Kalimantan Selatan, memang ada momen di mana Doni makan bersama dengan timnya dan ia membuka maskernya.

"Saya yakin pada saat itu saya tertular," jelas Doni.

2. Perlu memerhatikan keamanan pada saat makan

2. Perlu memerhatikan keamanan saat makan
Pexels/Ella Olsson

Doni juga mengingatkan agar momen makan tidak menjadi celah penularan virus corona. Ia menyarankan untuk makan secara beramai-ramai.

Betapa penting untuk menghindari kerumunan dan menjaga jarak ketika kita tidak bisa memakai masker karena sedang makan.

Doni mengingatkan, "Sebaiknya saat makan, tidak ada orang lain di sekitar kita untuk mencegah penularan. Makan bisa sendiri atau terpisah dari orang lain.”

Melalui siaran pers resminya, Doni mengakui hal itu dan meminta publik untuk terus waspadai ancaman Covid-19 dimana pun dan kapan pun.

“Dari hasil tes PCR tadi malam, pagi ini mendapatkan hasil positif Covid-19 dengan CT Value 25, Covid-19 ini begitu dekat di sekitar kita. Saya berusaha sekuat tenaga patuh dan disiplin menjalan protokol kesehatan,” ungkap Doni.

3. Kelelahan juga bisa jadi faktor pemicu imun melemah

3. Kelelahan juga bisa jadi faktor pemicu imun melemah
Freepik/rost9

Juru Bicara Nasional Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito mennyampaikan, selain karena membuka masker saat makan, aktivitas Doni Monardo yang padat sebagai ketua satgas Covid-19 bisa menjadi melemahnya sistem imun tubuhnya.

Kondisi ini bisa memicu Doni Monardo positif virus corona.

“Ini menjadi pelajaran berharga bahwa kedisiplinan selama sebelas bulan itu tetap ada celah. Itulah mengapa, selain menjalankan protokol kesehatan dengan sangat ketat. Kita juga harus menjadi imunitas dengan istirahat cukup, makan bergizi, serta rutin berolahraga" pungkas Wiku.

Yuk Ma, pastikan selalu menerapkan 3M yaitu memakai masker dengan benar dan rajin mencuci tangan di bawah air mengalir, menghindari kerumunan, serta menjaga jarak satu sama lain.

Baca juga:

The Latest