Berperan Jadi Emak-Emak, 5 Video Parodi Ini Viral dan Bikin Ngakak

Video-video mereka bisa menjadi hiburan selama #DiRumahAja nih, Ma!

29 Mei 2020

Berperan Jadi Emak-Emak, 5 Video Parodi Ini Viral Bikin Ngakak
Instagram.com/gita_bhebhita/holaofadlan/

Media sosial sekarang bisa menjadi wadah siapa saja untuk berkarya serta berlomba-lomba menjadi kreatif dengan cara yang positif. 

Berbagai artis dan selebgram pun memanfaatkan media sosial untuk menghasilkan berbagai konten video kreatif yang menghibur banyak orang. Tak jarang, mereka membuat ciri khas tersendiri dalam membuat konten agar lebih mudah diingat, termasuk berperan sebagai emak-emak. 

Jika Mama penasaran ingin mengetahui beberapa seleb yang membuat sebuah konten kreatif dengan berperan sebagai emak-emak, kali ini Popmama.com telah merangkumnya. 

Siap-siap akan tertawa nih, Ma!

1. Aci Resti

Aci Resti seorang komedian perempuan yang jebolan dari Stand Up Comedy Academy 3 ini kembali berhasil menghibur para pengikutnya di media sosial. 

Melalui unggahannya di Instagram, Aci membuat sebuah konten dengan tagar #SaranBuatBunda. Konten ini sudah mulai konsisten dibuat di bulan Maret sebagai salah satu hiburan keluarga ketika menjalani aktivitas selama #DiRumahAja. 

Di setiap videonya, Aci terlihat menggunakan hijab berwarna merah muda layaknya seorang ibu rumah tangga. 

Dalam video ini, Aci menyarankan para orangtua untuk bersabar ketika mendampingi anak-anak yang sedang menjalani sekolah dari rumah. Walau belum menikah, namun Aci sudah begitu mendalami perannya sebagai seorang ibu rumah tangga. 

Editors' Pick

2. Gita Bhebhita

Mamak biasa dan Mamak warbiyasak termasuk salah satu konten video yang sangat menghibur dari Gita Bhebhita.

Jebolan Stand Up Comedy Academy musim keempat ini juga memanfaatkan Instagram untuk membuat konten kreatif serta lucu. Tak jarang konten Mamak biasa dan Mamak warbiyasak menjadi andalan, sehingga begitu dinantikan oleh pengikutnya di Instagram. 

Dalam video kali ini, Gita yang berperan sebagai Mamak biasa dan Mamak warbiyasak sedang menghadapi anaknya usai pulang sekolah. Dalam cerita ini, sang Anak menangis karena dilempar kerikil oleh temannya di sekolah. 

Gita pun memiliki dua reaksi yang bertolak belakang ketika berperan sebagai Mamak biasa dan Mamak warbiyasak setiap kali menghadapi berbagai situasi. 

Kalau Mama sendiri, tipe yang mana nih ketika melihat anak menangis akibat kenakalan temannya di sekolah?

3. Fadlan Holao Thamrin

Fadlan Holao Thamrin sempat menjadi perbincangan warganet di media sosial ketika mahir menirukan berbagai profesi sebagai pelayan. Banyak yang menilai kalau Fadlan benar-benar menirukan sesuai dengan kenyataan dan begitu menghibur. 

Tidak hanya mengunggah video saat berperan sebagai pramugari, pelayan restoran atau pegawai minimarket saja, namun Fadlan sempat menirukan gaya Nagita Slavina di salah satu videonya.  

Di video tersebut, Fadlan menirukan gaya bicara hingga cara berpakaian yang dikenakan oleh istri Raffi Ahmad tersebut ketika bepergian. Bahkan cara Fadlan memanggil Rafathar dan sang Pengasuh benar-benar mirip dengan Nagita. 

"Ku menangis membayangkan, ngakak banget" - @farhanfirms. 

"Anjir ngakak. Persis banget" - @stephani_yaya.

4. Ehan

Jika Mama sering menggunakan TikTok pasti sudah tidak lagi asing dengan Ehan atau yang populer disapa Brenda sebagai salah satu content creator. 

Aksi Brenda dalam membuat video memiliki ciri khas tersendiri, sehingga cukup banyak mencuri perhatian. Tak jarang Ehan memerankan ibu rumah tangga dengan gaya dialognya yang begitu natural. 

Dalam video ini, Ehan membuat konten #LebaranCheck dengan tipe emak-emak yang seringkali menanyakan berbagai pertanyaan ketika sedang ngumpul bersama keluarga besar. 

Saat Lebaran kemarin, Mama mengutarakan berbagai pertanyaan seperti Ehan nggak nih untuk para keponakan ketika sedang bersilaturahmi?

5. Abdul Kadir

Abdul Kadir menjadi salah satu selebgram yang selalu menghasilkan video lucu karena memerankan sosok emak-emak ketika sedang curhat. 

Di Instagram pribadinya @d_kadoor, Abdul Kadir sudah menghasilkan banyak video yang begitu menghibur banyak orang. Bahkan di situasi pandemi Covid-19, dirinya memberikan nasihat dengan gaya emak-emak sesuai dengan karakter yang telah dibangun sejak awal.

"Inget iki duduk penyakit kecekluk yo rek dek o omah," ucap Abdul Kadir.

Itulah beberapa seleb yang membuat video parodi dengan berperan menjadi emak-emak sebagai salah satu karakter mereka.

Dari kelima seleb di atas, karakter mana yang begitu menghibur untuk Mama sekeluarga?

Baca juga: 

The Latest