Cara Membuat Bumbu Sambal Merah Mercon yang Gampang dan Tetap Pedas

Bumbu sambal merah mercon bisa meningkatkan selera makan nih, Ma

10 November 2020

Cara Membuat Bumbu Sambal Merah Mercon Gampang Tetap Pedas
Pixabay/Hans

Bagi pencinta pedas, sambal bisa menjadi incaran ketika sedang makan. Maka dari itu, sambal seringkali dibuat agar mampu meningkatkan selera makan anggota keluarga di rumah.  

Dari berbagai macam sambal, Mama bisa membuat bumbu sambal merah mercon sendiri di rumah. Apalagi dengan berbagai bahan-bahan yang mudah didapatkan di rumah.  

Jika Mama ingin mengetahui cara membuat bumbu sambal merah mercon yang gampang dan tetap pedas, kali ini Popmama.com telah merangkumnya. 

Dicatat dengan baik yuk, Ma!

Waktu memasak: 

25 menit

Porsi:

3-4 orang

Bahan-bahan: 

  • 8 buah bawang merah 
  • 5 siung bawang putih 
  • 30 buah cabai rawit (sesuai selera)
  • 10 buah cabai merah 
  • Minyak secukupnya

Cara membuat: 

  1. Siapkan blender, masukkan bawang merah, bawang putih, cabai rawit, cabai merah dan minyak secukupnya. 
  2. Proses bahan hingga tercampur rata dan halus. 
  3. Panaskan minyak, tumis bumbu hingga berubah warna dan harum. 
  4. Dinginkan pada suhu ruang, kemudian masukkan ke dalam wadah kedap udara. Masukkan ke dalam lemari es untuk waktu pemakaian jangka panjang. 
  5. Bumbu sambal merah mercon siap digunakan sesuai dengan selera.

Itulah resep dan cara membuat bumbu sambal merah mercon yang bisa diterapkan sendiri di rumah. Bumbu sambal merah mercon ini juga dapat digunakan untuk memasak menu-menu favorit keluarga. 

Jika Mama ingin mencoba berbagai masakan lain ketika akhir pekan, sebaiknya bisa download aplikasi memasak dari Yummy untuk mencoba berbagai resep lain. 

Aplikasi Yummy dapat mempermudah setiap orang yang masih belajar memasak, sehingga mampu menciptakan cita rasa yang lezat. Apalagi banyaknya video tutorial resep yang mudah diterapkan sendiri di rumah. 

Unduh saja aplikasi Yummy di iOS App Store atau Google PlayStore sekarang juga. 

Selamat mencoba sendiri di rumah ya, Ma!

Baca juga: 

The Latest