Cara Membuat Puding Boba Thai Tea, Kudapan Manis untuk Keluarga

Ada yang termasuk pencinta boba?

9 Juli 2020

Cara Membuat Puding Boba Thai Tea, Kudapan Manis Keluarga
Youtube.com/Yummy App

Varian minuman atau olahan lain menggunakan boba masih menjadi tren, bahkan digemari oleh berbagai kalangan. 

Pada tahun 1980-an di kota Taipei, budaya minum boba ini dimulai. Istilah “boba” sendiri digambarkan dengan bola-bola yang terbuat dari tepung tapioka. 

Dalam bahasa China ada kata yang dikhususkan untuk memperlihatkan kesempurnaan tekstur dari boba, yaitu 'QQ' yang artinya kenyal.

Boba biasanya akan menjadi topping untuk berbagai kreasi mulai dari teh, kopi, bahkan puding. Mama pun bisa membuat olahan puding boba thai tea sendiri di rumah. 

Kudapan manis puding boba thai tea bisa menjadi menu favorit keluarga saat berkumpul bersama di rumah. 

Jika Mama ingin mengetahui resep dan cara membuat puding boba thai tea, kali ini Popmama.com telah merangkumnya. 

Bahan-bahan: 

  • 600 ml susu cair 
  • 4 gram agar-agar bubuk tawar
  • 1/4 sdt bubuk jelly tawar
  • 50 gram gula pasir
  • 5 sdm krimer kental manis
  • 20 gram daun thai tea
  • 100 ml air panas

Bahan boba:

  • 75 gram boba pearl 
  • 50 gram brown sugar
  • 300 ml air 

Cara membuat: 

  • Seduh daun thai tea dengan air panas selama 2-3 menit, lalu tiriskan. 
  • Siapkan sauce pan. Kemudian tambahkan susu cair, agar-agar bubuk, bubuk jelly, gula pasir, krimer kental manis dan air thai tea. Aduklah secara merata, masak hingga mendidih. 
  • Tuangkan puding pada cetakan, diamkan hingga mengeras pada suhu ruang. Kemudia masukkan ke dalam lemari es. 
  • Didihkan air dengan brown sugar, kemudian masukkan boba. Didihkan kembali, kemudian matikan api dan tutup panci. 
  • Sajikan puding thai tea dengan topping whip crewm, boba dan gula jawa cair. 

Itulah resep dan cara membuat puding boba thai tea sebagai kudapan manis yang bisa disajikan untuk keluarga di rumah.  

Jika ingin memasak menu daging kambing lainnya, ada baiknya download aplikasi memasak dari Yummy untuk mencoba berbagai resep lain. 

Aplikasi Yummy dapat mempermudah setiap orang yang masih belajar memasak, sehingga mampu menciptakan cita rasa yang lezat. Apalagi banyaknya video tutorial resep yang mudah diterapkan sendiri di rumah. 

Unduh saja aplikasi Yummy di iOS App Store atau Google PlayStore sekarang juga. 

Selamat memasak dan mencobanya sendiri di rumah ya, Ma!

Baca juga: 

The Latest