Resep Peyek Kacang yang Renyah dan Tidak Keras

Tidak perlu membeli peyek kacang sebagai camilan karena bisa dibuat sendiri di rumah

19 September 2021

Resep Peyek Kacang Renyah Tidak Keras
Shopee.co.id/cimilins

Rempeyek atau peyek termasuk camilan renyah yang cukup favorit untuk sebagian orang. Peyek termasuk sudah menjadi makanan khas daerah Jawa Tengah, Yogjakarta dan sekitarnya sejak cukup lama. 

Selain menjadi camilan, peyek seringkali menjadi teman untuk makan sayur pecel. Isian peyek memang cukup beragam, mulai dari teri, bayam atau udang kecil. 

Peyek kacang juga termasuk favorit karena memberikan perpaduan yang nikmat apalagi ketika menjadi pengganti kerupuk atau emping. Peyek kacang bisa dibuat sendiri di rumah dengan takaran bahan-bahan yang tepat, sehingga lebih renyah dan tidak keras. 

Jika Mama ingin mengetahui resep dan cara membuat peyek kacang, kali ini Popmama.com telah merangkumnya. 

Simak resep peyek kacang kali ini yuk, Ma!

Waktu memasak: 

40 menit

Porsi:

4-6 orang 

Bahan-bahan: 

  • 150 gram tepung terigu protein rendah
  • 60 gram tepung beras
  • 2 sdt garam
  • 2 sdt penyedap
  • 1 butir telur
  • 3 batang daun bawang 
  • 500 ml air
  • Kacang tanah yang telah digoreng secukupnya

Cara membuat: 

  1. Campurkan tepung terigu, tepung beras, penyedap dan garam. Lalu, aduk hingga semua bahan tercampur.
  2. Tambahkan daun bawang dan telur ke dalamnya.
  3. Tambahkan air ke dalam campuran tepung, lalu aduk dengan menggunakan wis hingga tercampur rata. 
  4. Tambahkan kacang tanah yang telah digoreng, kemudian masukkan ke dalam adonan. Aduk hingga adonan tercampur rata. 
  5. Panaskan minyak, lalu tuang adonan yang telah diisi wajan. Goreng hingga penyek kacang matang. 
  6. Setelah matang, angkat dan sisihkan. Sajikan peyek kacang ke dalam toples atau wadah lainnya.

Itulah informasi terkait resep dan cara membuat peyek kacang yang renyah. Resep peyek kacang di atas juga membantu kualitasnya lebih tahan lama serta tidak keras.   

Jika Mama ingin mencoba berbagai masakan lain sebagai sajian baru untuk keluarga, sebaiknya bisa download aplikasi memasak dari Yummy untuk mencoba berbagai resep lain. 

Aplikasi Yummy dapat mempermudah setiap orang yang masih belajar memasak, sehingga mampu menciptakan cita rasa yang lezat. Apalagi banyaknya video tutorial resep yang mudah diterapkan sendiri di rumah. 

Unduh saja aplikasi Yummy di iOS App Store atau Google PlayStore sekarang juga. 

Selamat memasak di rumah ya, Ma!

Baca juga: 

The Latest