Resep Telur Gulung Keju, Jajanan a la Rumahan yang Sehat dan Bergizi

Awas gagal, begini resep dan cara membuat telur gulung keju yang benar sebagai camilan di rumah

12 Februari 2022

Resep Telur Gulung Keju, Jajanan a la Rumahan Sehat Bergizi
Instagram.com/telurgulung90s

Telur gulung termasuk jajanan yang seringkali ada di sekolahan, pinggir jalan atau sekitar pasar tradisional. Rasanya yang enak dan murah membuat telur gulung diminati oleh banyak orang. 

Mama pun bisa membuat resep telur gulung sendiri di rumah dengan varian baru yang lebih lezat. Telur gulung keju bisa menjadi camilan yang bisa dimakan bersama keluarga di rumah. 

Tidak hanya membuat cita rasa yang baru saja, namun keju di dalam telur gulung dapat memberikan nutrisi untuk tubuh. Mama hanya perlu mempersiapkan bahan-bahan serta mengetahui resep telur gulung yang mudah. 

Jika Mama ingin mengetahui resep dan cara membuat telur gulung keju sebagai camilan di rumah, kali ini Popmama.com telah merangkumnya. 

Disimak yuk, Ma!

Waktu memasak: 

40 menit 

Porsi: 

3-5 orang 

Bahan-bahan: 

  • 3 butir telur
  • 100 ml kaldu ayam
  • Keju cheddar
  • Minyak secukupnya 

Cara membuat: 

  1. Siapkan keju yang telah dipotong persegi panjang, lalu tusuk dengan menggunakan tusukan sate. Kemudian, sisihkan. 
  2. Siapkan telur, lalu tambahkan kaldu ayam dan kocok telur hingga tercampur dengan kaldunya. Tuangkan ke dalam plastik segitiga. 
  3. Siapkan minyak panas, lalu tuangkan telur yang telah kita masukkan ke dalam plastik segitiga sehingga dapat membentuk semacam sarang.
  4. Setelah membentuk sarang, cobalah untuk gulung telur dengan keju yang telah ditusuk dengan tusuk sate. 
  5. Sajikan telur gulung keju selagi masih hangat dengan tambahan saus sambal. 

Itulah informasi terkait resep dan cara membuat telur gulung keju yang bisa menjadi camilan bersama keluarga di rumah.  

Jika Mama ingin mencoba berbagai masakan lain sebagai sajian baru untuk keluarga, sebaiknya bisa download aplikasi memasak dari Yummy untuk mencoba berbagai resep lain. 

Aplikasi Yummy dapat mempermudah setiap orang yang masih belajar memasak, sehingga mampu menciptakan cita rasa yang lezat. Apalagi banyaknya video tutorial resep yang mudah diterapkan sendiri di rumah. 

Unduh saja aplikasi Yummy di iOS App Store atau Google PlayStore sekarang juga. 

Selamat memasak di rumah ya, Ma!

Baca juga: 

The Latest