Konsumsi Minuman Ini untuk Turunkan Kadar Gula Darah bagi Diabetesi

Catat apa saja yang harus kamu minum ya Ma!

5 Desember 2020

Konsumsi Minuman Ini Turunkan Kadar Gula Darah bagi Diabetesi
Unsplash/toa heftiba

Hidup dalam genggaman diabetes memang sangat tidak enak. Ya tentunya apapun penyakitnya jauh lebih bahagia bila sehat. Namun bagaimana bila kamu adalah seorang yang sudah terlanjur diabetes atau anggota keluargamu diabetesi. 

Kamu pasti butuh ekstra hati-hati bila menangani kondisi seperti di atas. Cerdas dalam memilah apa saja yang dikonsumsi bisa menjadi kunci kesehatan bagi jasmanimu. Tentunya juga berolahraga ya Ma. 

Nah, biar kamu nggak pusing lagi untuk menurunkan kadar gula darah saat sedang tinggi, Popmama.com akan sajikan bahasan mengenai bahan-bahan yang dapat kamu minum guna menurunkan kadar gula darah dalam tubuh. Simak ya. 

1. Jahe menurunkan kadar gula serta mengatur insulin tubuh

1. Jahe menurunkan kadar gula serta mengatur insulin tubuh
Pexels/Joris Neyt

Jahe sudah lama terkenal dengan fungsi anti inflamasi yang mampu meringankan peradangan pada tubuh.

Ternyata jahe juga bisa membantu menurunkan kadar gula darah bagi penderita diabetes lho Ma. Bukan hanya menurunkan kadar gula saja, jahe juga membantu mengatur insulin.

Jadi, sekarang ambil satu inci jahe dan rebus dengan takaran secangkir air dalam panci. Kamu bisa merebusnya selama 5 menit kemudian saring. Minumlah air rebusan ini sebanyak 2 kali dalam satu hari.

Editors' Pick

2. Kayu manis sama baiknya dengan jahe

2. Kayu manis sama baik jahe
Pixabay/Daria-Yakovleva

Kayu manis sama seperti jahe, yang juga terkenal dengan anti inflamasinnya ini, ternyata mampu mengontrol diabetes serta mengurangi kadar gula darah dalam tubuhmu Ma.

Ada sebuah hasil penelitian yang membuktikan, bahwa kayu manis akan membantu mengurangi stres oksidatif yang memiliki peran penting dalam menurunkan kadar gula darah terkhusus pada diabetes tipe ke dua. 

Karena sama baiknya dengan jahe maka rebuslah beberapa batang kayu manis pada air mendidih, atau kamu juga bisa menggunakan bubuk kayu manis sebanyak setengah sendok pada secangkir air hangat, lalu minumlah setiap hari.

3. Daun mangga dikonsumsi saat perut sedang kosong

3. Daun mangga dikonsumsi saat perut sedang kosong
Unsplash/Suraj R

Kali ini kamu akan dengan mudah menemukannya karena tertanam dengan jumlah banyak di Indonesia.

Ya, Mangga kali ini berbanding terbalik nih Ma antara buahnya yang tinggi kandungan gula, dengan daunnya yang dipercaya ampuh menurunkan kadar gula darah bagi penderita diabetes.

Oke, untuk mendapatkan manfaatnya maka rebuslah beberapa lembar daun mangga selama 15 menit. Kemudian, saringlah minuman tersebut dan minum rebusan daun mangga saat dalam kondisi perut yang kosong.

4. Air oat menurunkan kadar gula sekaligus menurunkan berat badan

4. Air oat menurunkan kadar gula sekaligus menurunkan berat badan
Pixabay/Fotoblend

Minuman sehat yang akan membantumu menurunkan kadar gula dalam darah selanjutnya adalah air oat.

Minuman ini tidak hanya membantu mengendalikan kadar gula darah, tapi juga mampu membuat rasa kenyang, agar metabolisme terjaga dan membantu kamu menurunkan berat badan.

Caranya begini Ma, rendam gandum dalam dua liter air selama 12 jam. Setelah mencapai waktu yang ditentukan, saring oatmeal yang direndam dan letakkan di blender bersama dengan kayu manis.

Tambahkan air sedikit demi sedikit untuk membantu mencairkan, sampai kamu mendapatkan cairan bertekstur halus dan bagus.

Selanjutnya, tambahkan air yang tersisa untuk dikocok. Lalu minumlah satuu gelas sehari, atau satu gelas sebelum makan.

5. Ginseng merah, ramuan tradisional yang penuh manfaat

5. Ginseng merah, ramuan tradisional penuh manfaat
Pixabay/whaltns17

Akar Ginseng merah telah digunakan dalam pengobatan tradisional Tiongkok selama berabad-abad. Ini adalah salah satu herbal paling ampuh untuk mengontrol gula darah.

Ginseng Merah telah terbukti memberikan kontrol glikemik, meningkatkan fungsi sel pankreas, dan meningkatkan pengambilan gula darah dari jaringan. Ini juga menurunkan level HbA1C.

Rebus akar gingseng merah secukupnya, dan minum secara rutin selagi hangat.

Nah, sudah dicatat kan Ma ekstrak yang bisa kamu minum untukmu atau orang terdekatmu yang terkena diabetes. Semoga bermanfaat ya Ma! 

Baca juga:

The Latest